SWARA – Mahkota pernikahan bukan cuma untuk yang non-hijab saja. Menurut saya, seorang perempuan yang berhijab pun bisa tampil enggak kalah cantik saat mengenakan mahkota. Hanya saja, perlu disiasati agar penampilannya maksimal. Soalnya kalau enggak begitu, nanti kesan yang timbul jadi canggung dan sebagainya. Berikut ini pilihan inspirasi mahkotanya.
Artikel terkait: rekomendasi venue outdoor di Yogyakarta
- Rekomendasi Venue dengan Tema Pesta Kebun di Yogyakarta
- Ini Dia Rekomendasi Venue Poolside Murah untuk Pernikahan di YogYakarta
- 7 Rekomendasi Tempat Pernikahan Outdoor di Yogyakarta, Romantis!
1. Kombinasi dengan turban
Semula, gaya hijab dengan model turban itu populer di kawasan Timur Tengah. Kini sudah merayap hingga ke Indonesia. Rupanya turban enggak hanya cocok untuk kaum Adam saja. Ketika kamu pakai turban dan dihiasi dengan mahkota pun saya rasa sangat cocok. Kemudian dipadukan dengan gaun warna putih. Pas.
2. Bergaya ala barbie
Tampilan seperti ini akan membuat kamu tampak lebih imut ketika bersanding dengan pria idaman di pelaminan. Sederhana saja sih. Pakai jilbab yang menyisakan bagian wajah saja, namun enggak lebar, melainkan langsung menutupi bagian leher. Kemudian lengkapi dengan kain transparan yang menjuntai dari kepala. Nah, mahkotanya posisikan di tengah kepala.
3. Padankan dengan baju berwarna
Kali ini kita mainkan kombinasi warnanya saja. Saya rasa sudah cukup. Pilih mahkota berwarna putih. Kemudian pakai gaun dengan outer warna biru muda. Khusus untuk jilbabnya juga berwarna biru muda biar matching. Berhubung kali ini konsepnya warna biru yang senada dengan laut, maka bikin saja kesan mengombak pada pangkal hijab.
4. Mahkota juga cocok dikombinasikan bersama kebaya
Saya rasa, baju kebaya paling sering dipakai untuk acara pernikahan. Khususnya untuk kamu yang berada di kawasan Pulau Jawa. Sederhana saja. Pakai kebaya yang sesuai dengan ukuran tubuhmu. Pilih warna putih, biar senada dengan mahkota pernikahan hijab berbentuk tiara atau headpiece yang kamu pakai. Jangan lupa senyum yang manis.
5. Kombinasi mahkota dengan busana syar’i
Busana syar’i memiliki ciri-ciri yang serba tertutup. Kemudian ciri lainnya itu agak melebar dan enggak menonjolkan bentuk badan pemakainya. Ketika diimbangi dengan mahkota, menurut saya sangat pas. Kalau mau, kombinasikan pula warnanya. Misalnya ketika bajumu berwarna putih, maka mahkotanya berwarna putih pula.
6. Mahkota yang pas bagi yang bertubuh besar
Untuk yang bertubuh seperti ini, pemilihan mahkotanya perlu disiasati. Enggak boleh sampai salah pilih. Menurut saya, mahkota paling pas itu yang bertekstur padat. Motifnya juga agak memanjang biar tubuhmu tampak lebih padat. Inilah cara manipulasi yang paling tepat menurut saya. Pemakaian jilbab juga lebih baik dipanjangkan hingga ke pinggang.Â
7. Mahkota yang menempel di kepala
Kalau selama ini kamu kenalnya mahkota yang timbul, coba deh kenalan dengan mahkota yang menempel di kepala. Di pasaran harganya sekitar Rp 35 ribu. Bisa pula lebih, tergantung seberapa rumit desainnya. Kalau sudah pakai mahkota jenis ini, kombinasikan dengan gaun warna putih itu menurut saya cocok banget.
8. Tampil elegan dengan kombinasi bling-bling
Hiasan bling-bling enggak hanya Syahrini punya. Kamu pun bisa tampil semewah dia ketika menikah. Syaratnya pakai mahkota dengan tekstur yang padat dan berhias bling-bling. Kemudian pakai gaun dengan warna senada. Pada gaun yang kamu kenakan juga sebaiknya dirangkap dengan hiasan bling-bling biar pas.
Artikel terkait: rekomendasi jasa wedding planner hingga toko cincin emas di Yogyakarta
- 5 Jasa Wedding Planner Yogyakarta dengan Pelayanan Terbaik
- Kisaran Biaya MUA untuk Hari Pernikahanmu di Yogyakarta
- 5 Rekomendasi Toko Emas yang Jual Cincin Pernikahan Murah di Yogyakarta
9. Tiara yang melingkari kepala
Selama ini, kebanyakan model mahkota itu ¾ lingkaran, bukan? Rupanya ide mahkota berbentuk lingkaran penuh juga cocok dipakai selama resepsi pernikahan. Bahkan dengan gaun yang memanjang, kamu bakal tampil layaknya tuan putri yang anggun.
Keren-keren kan inspirasi mahkota pernikahan di atas? Rata-rata harga mahkotanya sih murah. Lebih mahal gaunnya. Sekarang juga sudah banyak menyewakan gaun beserta mahkotanya. Jadi kamu tinggal pilih tanpa harus beli. Mulai dari 75 ribu Rupiah per hari hingga 1,5 juta Rupiah. Tergantung seberapa mewah tampilan yang kamu inginkan.
Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!
Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.
SWARA TUNAI