SWARA – Demam piala dunia sedang merajalela. Nggak hanya para pencinta olahraga tertua di dunia ini saja yang menyaksikannya tetapi berbagai kalangan usia pun turut menantinya. Semua membicarakan pemain yang jadi bintang dan berhasil membobol gawang lawan. Bendera tim nasional pun juga ikut ramai berkibar dan jadi pilihan para pencinta sepak bola sebagai tanda dukungan agar tim favoritnya menang. Begitupula dengan lini masa saya yang penuh dengan status seputar sepak bola di Piala Dunia 2018.
Saya sendiri bukan orang yang tergolong aktif mengikuti pertandingan, ya. Tapi ternyata banyak bermunculan bintang sepak bola yang masih muda dan berwajah ganteng. Alhasil, mulai ikut mencari tahu agar bisa ikut terlibat membicarakan jika membahasnya. Mau tahu siapa saja jagoan pesepakbola yang ganteng dan berprestasi?Ini hasil penelusuran saya, simak dan kenalan dengan mereka, yuk!
Artikel terkait: Sosok inspiratif yang memiliki segudang prestasi
- 6 Sosok Muda Inspiratif Penuh Prestasi dan Menggugah Hati
- Inspiratif, 5 Fashion Designer Asal Indonesia Ini Sukses Go International
- Cerita Sukses Atlet Difabel yang Membanggakan Indonesia
1. Fransisco Roman Alarcon Suarez (Isco)
Pemain asal Spanyol yang akrab dipanggil Isco ini berusia 25 tahun. Isco merupakan Bintang Madrid yang sudah masuk pada jajaran pemain elit dunia. Prestasinya adalah mencetak 4 gol dan 3 assist dalam 11 pertandingan La Liga Spanyol.
2. Manuel Neuer
Pemain satu ini berasal dari Jerman dan bermain untuk klub Bayern Munchen. Neuer pernah mementahkan eksekusi pinalti Alexis Sanchez dalam Laga Bayern Munchen dengan Arsenal. Neuer juga pernah memenangkan gelar Bundesliga dan Liga Champions Eropa. Neuer juga sukses membawa Jerman jadi juara dunia tahun 2014. Dalam pertandingan itu dia bisa mengamankan tendangan dari Cristiano Ronaldo hanya dengan satu tangan.
3. Eduardo Salvio
Pesepakbola satu ini adalah pemain timnas Argentina. Prestasinya adalah 2 kali juara UEFA Europa League bersama Atletico Madrid, 4 trofi liga Primeira Portugal, 2 Taca de Portugal, 4 Taca da Liga, dan 3 Supertaca Candido de Oliveira bersama Klub SL Benfica.
4. Neymar
Neymar lahir pada 5 Februari 1992. Pesepakbola dunia asal Brasil ini bermain untuk Klub Prancis Paris-Saint-Germain menjadi penyerang atau sayap kanan. Tahun 2011 usianya menginjak 19 tahun. Di usia muda itu Neymar menjadi pemain teraik Amerika Selatan. Lalu di tahun 2012 dia juga memenangkan kompetisi yang sama. Selain itu dia juga menerima FIFA Puskas Award untuk Goal of The Year.
5. Denis Cheryshev
Pesepakbola satu ini mulai merintis karir sejak 1996 bersama akademi Sporting Gijon di Spanyol. Sosok yang pernah mencetak 2 gol sehingga Rusia menang telak 5-0 ini ternyata hasil didikan Real Madrid.
6. Son Heung-min
Pesepakbola asal Korea Selatan ini menjadi pemain sayap. Kelebihannya adalah berlari cepat dan menggiring bola dari sayap kiri. Nggak heran kalau dia dapat julukan ‘Sonaldo’. Heum-min pernah bermain di 30 pertandingan Bundesliga. Dia menciptakan 11 gol dan 2 assist.
Artikel terkait: Hal-hal seputar Piala Dunia 2018
- 5 Peluang Bisnis Lewat Momen Piala Dunia 2018, Bikin Untung Besar!
- 7 Aplikasi Nonton Streaming Piala Dunia 2018, Pilih yang Mana?
- Nonton Piala Dunia Lewat Aplikasi Keren Ini, Mudah dan Berkualitas
7. Eden Hazard
Eden merupakan pemain asal Belgia. Pernah mendapatkan penghargaan pemain terbaik Belgia yang tampil di kompetisi luar negeri sepanjang 2017. Eden juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Timnas Belgia 2017.
8. Antonio Griezmann
Pesepakbola satu ini berasal dari Prancis. Pernah mencetak 2 gol ke gawang Marseille pada partai final Liga Europa. Akhirnya pertandingan itu pun dimenangkan Atletico Madrid dengan skor 3-0.
9. Ilkay Gundongan
Ilkay lahir pada 24 Oktober 1990. Dia merupakan pemain Jerman yang bermain sebagai gelandang klub besar Manchaster City dan Tim Nasional Jerman. Di tahun 2012-2013, Ilkay mendapat penghargaan Best 35: pemain di dunia.
10. Fabian Schar
Pesepakbola asal Swiss ini lahir pada 20 desember 1991. Sederet prestasi yang pernah dia cetak adalah Swiss Super League champion 2012-2013, Swiss cup runner up : 2012-2013, Uhren winner 2013, dan lain sebagainya.
Itu dia 10 pesepakbola dunia yang selain ganteng juga berprestasi. Kira-kira mana yang jadi pilihan favoritmu?
Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku.
Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!
TRI PUSPITASARI