SWARA – Nggak kerasa bulan ini adalah bulan perayaan kemerdekaan negara tercinta kita. Hal yang paling ditunggu-tunggu dari bulan Agustus adalah adanya perlombaan yang diadakan untuk memeriahkan hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia terutama oleh anak-anak.

 

Beberapa perlombaan 17-an pun sempat viral karena mengundang kontra akibat mengeksploitasi pesertanya. Seperti lomba makeup buta. Para anak-anak cowok harus siap di-makeup oleh anak perempuan yang ditutup matanya dengan hasil yang paling unik adalah yang menang sehingga nggak jarang peserta harus siap tampil konyol demi memenangkan perlombaan.

 

Meskipun begitu, perlombaan seperti ini justru bermanfaat bagi perkembangan anak-anak agar mereka berani tampil dan dilihat oleh banyak penonton. Selain itu, ternyata ada 7 manfaat yang bisa didapatkan anak jika ikut lomba 17-an, lho. Yuk, simak apa saja manfaatnya!

 

1. Belajar menghargai aturan

Saat perlombaan, panitia lomba pasti sudah membuat aturan dan membacakannya sebelum lomba berlangsung. Saat anak mengikuti lomba, dia akan terlatih untuk mendengarkan apa saja aturan yang dibacakan dan berusaha untuk mengikuti aturan tersebut agar nggak didiskualifikasi. Sehingga ini bisa menjadi ajang latihan anak agar di masa depan dia terbiasa menuruti aturan yang ditetapkan.

 

2. Menumbuhkan jiwa sosial

Anak zaman sekarang sukanya duduk di depan laptop dan gadget untuk menonton YouTube dan bermain games. Momen lomba 17 Agustus adalah saat yang tepat untuk kembali menumbuhkan jiwa bersosialisasi si anak. Dengan ikut lomba, si anak jadi bermain ke luar rumah bersama teman-temannya dan nggak menutup kemungkinan anak jadi kembali suka bermain di luar rumah karena merasakan keseruannya.

 

Artikel Terkait: Aktivitas Menyenangkan Bareng Anak-anak

  1. 5 Tips Mengisi Weekend Murah Meriah dan Asyik Bareng Anak
  2. 5 Kegiatan Ini Bisa Kamu Lakukan Untuk Habiskan Weekend Bersama Keluarga!
  3. 7 Tips Agar Liburan Bersama Anak Nggak Pakai Ribet

 

3. Mengerti apa itu kompetisi

Saat ikut lomba 17 Agustus, pasti ada yang menang dan kalah. Biasanya si anak akan kecewa jika dirinya nggak memenangkan lomba. Ini adalah kesempatan bagi orang tua untuk mengajarkan anak tentang berkompetisi dan menang atau kalah adalah kewajaran. Si anak juga akan belajar untuk berjiwa sportif agar nggak bermain curang demi meraih kemenangan.

 

4. Melatih anak berani tampil di depan umum

Dengan mengikuti lomba 17 Agustus, anak akan terlatih untuk tampil di depan umum. Nggak hanya tampil, tapi juga akan merasakan sorak sorai para penonton yang mana hal ini bagus untuk melatih kepercayaan diri anak agar kedepannya nggak malu jika berhadapan dengan banyak orang.

 

5. Mengajarkan pentingnya kerja sama tim

Lomba 17 Agustus nggak jarang diadakan dengan sistem berkelompok sehingga si anak mau nggak mau harus bisa bekerja sama agar kelompoknya menang. Anak jadi bisa belajar akan pentingnya saling membantu sesama agar bisa memenangkan lomba, anak juga bisa mendapatkan teman baru yang sebelumnya nggak dikenal karena lomba kelompok ini.

 

6. Menambah kosakata baru

Dengan berinteraksi selama lomba, tanpa disadari anak akan belajar berbagai kosakata baru, lho. Mulai dari mendengar instruksi panitia lomba saat membacakan peraturan, mendengar celotehan penonton sampai berbicara dengan peserta lomba yang lain.

 

Artikel Terkait: Tips Parenting

  1. Dear Moms, Ini 5 Cara Bikin Anak Makin Semangat untuk Berangkat ke Sekolah
  2. Anak Mogok Sekolah? Ini Cara Jitu Mengatasinya!
  3. Hindari 5 Hal Ini Agar Anak-anak Kita Tidak Kecanduan Smartphone

 

7. Menumbuhkan jiwa nasionalisme

Sebagai orang tua, kamu bisa mengajarkan anak tentang arti nasionalisme dan memperingati perjuangan para pendahulu bangsa dengan lomba 17-an ini. Kamu bisa menjelaskan pada anak untuk memaknai setiap lomba dengan mengingat perjuangan dan kerja sama para pejuang dulu demi meraih kemerdekaan, sehingga anak akan mengenal dan menumbuhkan jiwa nasionalismenya.

 

Lomba 17 Agustus nggak hanya sebuah seremonial belaka. Namun, juga banyak manfaat dan keseruan yang didapatkan baik bagi peserta maupun penonton. Mulai dari kotor-kotoran karena terjatuh di tanah lapang atau terkena tepung saat ikut lomba, hingga baju robek karena perlombaan yang sengit. Yuk, jangan lupa untuk ajak anak mengikuti lomba 17an tahun ini, ya!