SWARA – Dinas ke luar kota itu nggak sama dengan jalan-jalan. Bagi saya sangat melelahkan. Andai disuruh memilih, saya tetap pilih stand by di ruang kantor daripada harus jauh-jauh ke luar. Namun, mau bagaimana lagi? Apa kamu sudah tahu tips kerja efektif saat ditugaskan ke luar kota? Saya mau bagi-bagi beberapa. Demi produktivitas kerjamu agar tetap terjaga.
Artikel Terkait: Kerja Part Time? Mengapa Tidak?
- Sambil Menunggu Panggilan Kerja, Ini 4 Kegiatan Pengisi Waktu Luang yang Sekaligus Menghasilkan Uang
- Sambil Menanti Wisuda, Lakukan 8 Hal yang Hasilkan Uang Ini
- Kerja Paruh Waktu? Ini 7 Pekerjaan yang Pas untuk Anak Kuliahan
1. Bikin daftar tugas
Saya tahu betul kalau kemampuan otak manusia itu terbatas. Lebih-lebih dalam hal mengingat. Jadi, waktu saya ditugaskan ke luar kota, saya pun bikin daftar tugas sederhana. Sepanjang perjalanan, saya gunakan media seperti buku kecil maupun gadget dengan aplikasi memo. Itu sangat berguna. Kapan saya selesaikan tugas, langsung coret salah satunya.
2. Komunikasi harus selalu dijaga baik-baik
Menurutmu, apa yang terpenting dalam karier sebuah perusahaan? Relasi! Yap! Meskipun saya dalam perjalanan dinas ke luar kota, komunikasi lewat HP dengan awak perusahaan maupun relasi tetap saya jaga. Minimal dengan komunikasi sederhana semisal guyonan atau bisa jadi hal-hal yang bersifat implisit. Selagi baterai belum mati, saya tetap menyalakannya.
3. Mudah beradaptasi
Apa yang membuat perusahaan mau mengutus saya untuk menjalin hubungan dengan perusahaan baru? Pertanyaan ini sering kali mengentak-entak pikiran saya. Barangkali karena saya mudah bergaul. Ya, barangkali begitu. Untuk itu, ketika kamu ditugaskan ke ranah perusahaan relasi yang sama-sama baru, buatlah dirimu nyaman. Kemudian beradaptasilah.
4. Selalu aktifkan internet
Sekarang ini sudah masuk zamannya internet. Segala komunikasi macam telepon dan SMS konvensional sudah ditransformasikan ke bentuk yang lebih sederhana. Misalnya WA. Tips kerja efektif business trip ini selalu saya terapkan saat ditugaskan ke luar kota. Jujur, saya kurang tergantung dengan fasilitas internet gratis. Lebih suka pakai kuota internet sendiri.
5. Selalu sedia adaptor outlet internasional
Kalau belum punya, beli dulu nggak apa. Adaptor ini sangat berguna untuk memenuhi kebutuhanmu selama business trip. Apalagi saat kamu ditugaskan ke luar negeri. Siapa yang bisa menjamin kamu akan dapat colokan saat di sana? Daripada berharap ada yang kasihan, lebih baik kasihani diri sendiri dengan selalu sedia alat ini. Murah, kok.
6. Bawa earphone atau headset
Jalan-jalan demi kebutuhan bisnis itu amat melelahkan. Suara bising kendaraan, suara orang-orang di tempat umum, belum lagi pikiran dijejali dengan berbagai macam tuntutan tanggung jawab. Salah satu cara untuk melepaskan yang tegang-tegang itu dengan mendengarkan musik selama perjalanan. Asyik, kok. Perasaan jadi lebih tenang.
7. Buat mood yang bagus sebelum berangkat
Dinas ke luar kota tentu akan menghabiskan banyak energi. Jelas. Saya sudah pernah merasakannya sendiri. Salah satu cara mengatasinya dengan bikin mood bagus sebelum berangkat. Saya selalu melakukan hal-hal yang serba menyenangkan. Misalnya dengan melukis pemandangan alam, menonton film dokumenter fauna, dan lain-lain.
Artikel Terkait: Yuk, Mengelola Gaji dan Keuangan dari Sekarang
- 5 Tips Kelola Utang Agar Keuangan Aman dan Tetap Terjaga
- Wajib Baca: 6 Tips Kelola Gaji 6 Juta Supaya Lebih Kaya!
- Sudahkah Gajimu Cukup? Ini Lima Cara Mengukur Besaran Gaji Ideal!
8. Jangan Lupakan ATM Internasional
Saya rasa nggak ada yang mau kehabisan uang, lupa, ataupun kehilangan uang gara-gara dicuri orang. Namun, untuk jaga-jaga dari segala kemungkinan itu, lebih baik bawa ATM Internasional saat ditugaskan ke luar negeri. Kotak plastik macam ATM, kan, ringan. Pasti nggak akan bikin bawaanmu lebih berat. Saya berani jamin.
Hal yang paling penting dari tips kerja efektif saat dinas ke luar kota atau negara adalah perasaan tenang. Dari dulu saya percaya kalau perasaan tenang itu sebuah solusi. Permasalahan apa pun bisa dihadapi asalkan jiwa dalam keadaan tenang. Ini penting sekali kalau kamu tiba-tiba kehilangan kontrol pikiran dan sebagainya. Obat yang amat mujarab.
  SWARA