SWARA – Apakah kamu sudah mengenal praktik jual beli atau trading forex? Praktik trading forex yang merupakan singkatan dari foreign exchange atau biasa disebut juga dengan istilah valas adalah praktik kontrak harga mata uang sebuah negara dengan mata uang negara lainnya.

Trading forex memiliki ciri-ciri yang berbeda dengan jenis investasi lainnya seperti saham, emas, dan properti yaitu risiko yang lebih tinggi dibandingkan jenis investasi yang lain, namun juga memiliki keunggulan yaitu mampu untuk mendapatkan keuntungan paling cepat. Apakah kamu tertarik? Simak penjelasannya di bawah ini!

 

Kelebihan Trading Forex

 

Untuk kamu yang lebih menyukai pekerjaan utama maupun sampingan yang fleksibel tanpa harus datang ke kantor setiap harinya, pekerjaan sebagai trader forex merupakan pekerjaan yang sangat pas untukmu karena kamu dapat melakukannya di mana saja.

Kamu cukup membutuhkan perangkat seperti komputer, laptop, atau smartphone dengan aplikasi yang diinstall oleh broker forex serta koneksi internet yang mumpuni. Bukan hanya itu, pasar forex buka selama 24 jam kecuali hari Sabtu dan Minggu. Jadi untuk kamu yang bekerja pada siang hari, malam harinya kamu bisa ikut trading, begitu pun sebaliknya.

 

Artikel terkait: Macam-macam pilihan investasi unik untukmu

  1. Hobi Filateli, Tidak Cuma Investasi Tapi Bawa Hoki
  2. 6 Tips Sukses Saat Berinvestasi Perabotan Antik
  3. Ingin Investasi dengan Lukisan? ini Tipsnya Sebelum Membeli

 

Pasar forex juga merupakan pasar dengan tingkat likuiditas atau ketersediaan dana tertinggi di dunia. Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Bank for International Settlements (BIS), pasar forex memiliki tingkat ketersediaan dana sebesar US$ 5.3 trilyun per harinya, jauh lebih besar dibandingkan pasar saham atau pasar manapun.

Berdasarkan sistem kerja trading forex, terdapat istilah leverage dan margin, leverage memungkinkan kamu untuk mendapatkan keuntungan lebih tinggi dengan kekuatan dana yang tinggi pula. Contoh cara kerjanya adalah, apabila kamu menyetor dengan margin US$ 150 dengan leverage 1:50, kamu bisa melaksanakan transaksi jual beli dengan kekuatan dana US$ 7.500 (50 x 150). Hal ini menyebabkan kamu dapat melaksanakan aktivitas trading tanpa perlu modal yang terlampau besar.

 

Secara mendasar, trading forex dilaksanakan menurut dua mata uang secara berpasangan, sebagai contohnya adalah dalam mata uang dolar Amerika Serikat dan yen Jepang. Ketika kita melakukan pembelian, berarti kita membeli mata uang yen sambil menjual dolar Amerika Serikat, begitupun sebaliknya. Keuntungannya adalah, trader akan membuka posisi “jual” saat yen melemah dan dolar menguat, sebaliknya jika dolar menguat dan yen melemah, trader akan membuka posisi “beli”. Dengan begitu, kamu dapat tetap mendapatkan keuntungan baik saat mata uang menguat maupun melemah.

 

Risiko Trading Forex

Meskipun menjanjikan keuntungan yang sangat besar, berinvestasi dengan cara trading forex adalah praktik yang penuh dengan risiko di dalamnya. Risiko yang utama adalah kerugian apabila kamu membeli nilai mata uang yang sedang jatuh, bahkan kerugianmu akan berlipat ganda apabila kamu membeli mata uang tersebut dalam jumlah sangat banyak.

Selain risiko keuntungan yang fluktuatif, dalam sistem leverage dan margin juga terdapat risiko, yaitu apabila kamu mendapat kerugian dalam leverage yang cukup besar, kamu dapat kehabisan uang banyak dalam waktu sangat singkat. Berhati-hatilah juga dengan broker forex yang menjanjikan keuntungan besar dengan bonus-bonus yang nggak masuk akal, perhatikanlah aturan-aturannya dan waspada jika ada poin-poin yang menjeratmu.

 

Artikel terkait: Kesalahan-kesalahan dalam investasi. Jangan dilakukan, ya!

  1. Waspadai Kesalahan Investasi yang Biasa Dialami Umur 20-an
  2. Kesalahan Investasi yang Sering Dilakukan di Umur 20 & 30 Tahun!
  3. Kenali Ciri-Ciri Investasi Bodong agar Kamu Tidak Menjadi Korban!

 

Setelah membaca artikel ini, semoga kamu bisa dengan bijak mempertimbangkan segala keuntungan dan risiko dalam berinvestasi trading forex. Jangan lupa bahwa nggak ada segala sesuatu yang dapat berhasil dengan cara instan, diperlukan pengetahuan yang mumpuni dan banyak pengalaman untuk bisa menjadi investor forex andal ke depannya. Selamat berinvestasi!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!

Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

KTA


TimotiusTIMOTIUS TRISETIAWAN