SWARA – Berhutang merupakan salah satu solusi tercepat ketika seseorang memiliki masalah keuangan ataupun membuka bisnis baru. Cara itu cukup cepat dan mudah mengingat saat ini banyak pihak yang menawarkan pinjaman, termasuk kredit tanpa agunan (KTA). Cara lain adalah meminjam kepada kerabat atau teman terdekat. Utang, nggak peduli sumber atau jumlahnya, harus dibayar sampai lunas. Jadi, saat meminjam uang, kamu juga harus mempertimbangkan kemampuan dalam membayar kembali uang yang telah kamu pinjam. Hal ini berpengaruh agar kamu menyesuaikan dengan jumlah pinjaman dan tenor pembayaran.

Maka harus ada strategi keuangan yang ciamik supaya nggak menumpuk utang. Kamu harus jago mengelola keuangan bulanan supaya sanggup membayar cicilan utang setiap bulan. Kemampuan ini bisa kamu dapatkan dengan menerapkan beberapa langkah. Mau tahu bagaimana cara melunasi kredit tanpa agunan? Simak lima langkah berikut.

 

Artikel Terkait: Cara mengatur keuangan.

  1. Aman Secara Finansial Sebelum Umur 27 Tahun? Lakukan 5 Kebiasaan Ini Dari Sekarang!
  2. Gaji Sudah Naik, Kok Masih Aja Berasa Kurang?
  3. Hai Kamu yang Berusia 20-an, Terapkan 5 Langkah Mengatur Keuangan a la Orang Dewasa Ini!

 

1. Membuat daftar tagihan

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat daftar utang, mulai dari tagihan kartu kredit, kredit mobil atau sepeda motor, kredita tanpa agunan, hingga KPR. Kumpulkan semua dokumen dan informasi terkait daftar utang. Sebaiknya, kamu membuat daftar dengan memulai dari jumlah utang dan bunga paling tinggi. Hal ini bisa membantumu untuk fokus dan membuat proses pembayaran utang dengan lebih baik.

 

2. Menjadwal pembayaran hutang

Agar berjalan lancar, kamu juga perlu membuat rencana pembayaran serta jadwal setiap jenis hutang. Bisa jadi setiap jenis hutang memiliki jenis pembayaran berbeda; apakah itu auto-debet atau pembayaran tunai. Catat pula tanggal pembayaran dan jumlah yang harus dibayarkan setiap bulannya. Kamu bisa mencatatnya dalam catatan khusus di handphone. Pastikan pula kamu nggak melewatkan membayar satu cicilan pun karena hal itu justru akan menjadi beban keuanganmu di bulan berikutnya.

 

3. Utamakan hutang berbunga tinggi

Utang dengan bunga paling tinggi wajib masuk prioritas pelunasan kamu. Sebab, risikonya paling besar bila dibiarkan begitu saja dalam jangka waktu panjang. Namun, bukan berarti utang lainnya kamu abaikan ya. Kamu harus tetap membayar daftar utang lainnya, paling nggak melunasi cicilan minimal. Agar lebih mudah, alokasikan 35% dari total pendapatan kamu lalu kamu sebar ke daftar utang sesuai dengan prioritas.

 

4. Evaluasi pendapatan dan pengeluaran

Salah satu cara mengelola keuangan yang baik adalah membuat anggaran bulanan berisikan pemasukan dan pengeluaran. Setiap bulan pula, kamu wajib mengevaluasi kebiasaanmu dalam membelanjakan uang. Catat dari yang terbesar hingga yang terkecil. Manfaatnya adalah kamu bisa mengetahui pengeluaran yang sebenarnya nggak penting sehingga bisa kamu perbaiki di bulan berikutnya.

 

5. Membayar tepat waktu

Usahakan untuk selalu membayar utang secara tepat waktu. Segera sisihkan dana untuk utang sesaat setelah menerima gaji. Jangan sampai kamu menggunakannya untuk hal-hal lain sehingga terlambat membayar utang. Ujung-ujungnya kamu malah didenda.

 

Artikel Terkait: Hubungan keuangan dengan kepribadianmu.

  1. Kebiasaan Buruk dalam Mengelola Keuangan Berdasarkan Zodiak, Kamu yang Mana Nih?
  2. Kantor Ini Mempekerjakan Karyawannya Berdasarkan Zodiak dan Tes 16 Kepribadian, Lho!
  3. Temukan Pekerjaan yang Tepat Berdasarkan 16 Tipe Kepribadian Ini, Yuk!

 

6. Mencari pekerjaan tambahan

Demi keamanan finansial, kamu bisa mempertimbangkan untuk mencari pekerjaan sampingan. Manfaatkan waktu luangmu untuk mendapatkan dana tambahan. Sesuaikan jenis pekerjaan sampinganmu dengan keterampilan yang kamu miliki seperti memasak, menulis, atau menerjemahkan teks. Uang yang kamu dapat bisa untuk menambah dana cicilan utang.

 

Seharusnya utang nggak menjadi monster. Kamu nggak perlu takut memiliki utang. Selama arus cash flow kamu lancar, selama itu pula kamu aman memiliki utang. Hanya saja kamu harus memiliki disiplin tinggi dalam membayar utang. Membayar utang itu harus serajin masuk kuliah supaya nggak dapat nilai E. Jangan sampai terjerat pada utang sendiri ya.

 

Oh iya, sekarang Tunaiku sudah hadir di 8 kota Indonesia, lho. Kamu bisa mengajukan pinjaman mulai dari Rp2-20 juta untuk berbagai kebutuhanmu! Tenor pembayaran juga beragam mulai dari 6-20 bulan, sesuai dengan jumlah pinjaman. Ayo daftar ke program Kredit Tanpa Agunan Tunaiku sekarang juga.

 

Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku.

Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!

KTA


KENNY CAROLINEKENNY CAROLINE