SWARA – Rencana pemindahan ibu kota sudah semakin matang. Semakin banyak juga masyarakat yang menjadi penasaran dengan Kalimantan Timur. Kalimantan Timur adalah sebuah tempat dengan pemandangan alam indah yang nggak kalah sama Lombok dan Bali. Kira-kira begitu yang teman saya katakan karena sudah pernah traveling ke sana beberapa waktu lalu.
Selain itu ternyata Kalimantan Timur juga memiliki tempat nongkrong yang seru, lho. Tentu kamu sebagai seorang traveling juga penasaran bukan, bagaimana suasana dan tempat seru untuk nongkrong di Kalimantan Timur? Kali ini saya akan memberikan rekomendasi tempat nongkrong di berbagai wilayah Kalimantan Timur. Yuk, simak.
1. Yuri Pastry and Coffee House
Kafe ini terletak di Jl. Tekukur I No. 8b, Temindung Permai, Samarinda. Tempat yang terkenal karena nuansanya yang nyaman dengan dekorasi yang berasa layaknya di rumah sendiri menjadikan kafe ini cocok untuk nongkrong sembari browsing internet, lho. Makanan dan minuman yang ditawarkan tergolong terjangkau. Kalau di sini kamu wajib cobain coffee, hot chocolate dan pancake-nya.
2. H&M Coffee ShopÂ
Coffee Shop ini tepatnya terletak di Jl. Bung Tomo No. 1, RT. 03, Sungai Keledang, Samarinda. Tempat yang tergolong nyaman dan keren bagi anak muda, ditambah beragam menunya yang harganya terjangkau. Selain itu pelayan yang bakal membantumu untuk memesankan makanan dan minuman juga tergolong ramah, lho.
Artikel Terkait: Serba-serbi Pemindahan Ibu Kota
- Investasi Aman Jika Ibu Kota Pindah ke Kalimantan? Ini Hal yang Penting Dipahami!
- Ibukota Indonesia Pindah: Dari Hanya Sekedar Impian Menjadi Masa Depan
- Rekomendasi Sekolah Bulu Tangkis di Kalimantan dan Kisaran Biayanya
3. Hobbies Coffee
Kedai kopi ini terletak di wilayah Sumber Rejo, Kota Balikpapan. Lantai atas merupakan tempat favorit pengunjung untuk menikmati pemandangan yang nyaman. Kamu bisa menikmati berbagai macam makanan bercita rasa luar negeri seperti Amerika atau Inggris di kedai kopi ini.
4. Yellow Duck Cafe BalikpapanÂ
Terletak di Jl. Sungai Ampal No. 47, RT 54, Sumber Rejo, Balikpapan, kafe ini memiliki nuansa yang nyaman sehingga nggak hanya nongkrong sambil makan, kamu juga bisa sekaligus berfoto-foto di sini. Menariknya saat malam, kafe ini dihiasi oleh lampu berwarna kuning yang membuat nuansa cozy banget.
5. The Beach House, Balikpapan
Tempat nongkrong eksotis ini terletak di Jl. Mulawarman No. 14 RT 53, Batakan, Manggar, Balikpapan Timur. Kamu bisa memilih ingin menikmati suasana indoor atau outdoor. Menariknya kamu bisa nongkrong dengan pemandangan pantai di kafe ini yang bikin suasana nongkrong sore kamu menakjubkan, deh.
6. El Barilto Resto & Cafe
Nuansa tradisional dan Indonesia banget sangat terasa di kafe yang satu ini. Interior dan dekorasinya penuh dengan kayu yang menambah nuansa tradisional saat nongkrong di sini. Ditambah lagi masakan yang disajikan adalah masakan Nusantara dan tentunya masakan kekinian yang digemari anak muda. Kafe ini terletak di Jl. Sei Barito No. 1, Pelabuhan, Kota Samarinda. Berminat ke sini?
Artikel Terkait: Refrensi Wisata untuk Berakhir Pekan
- Pengantin Baru, Ini 7 Spot Wisata Rekomendasi untuk Habiskan Bulan Madu
- Wisata Balon Jadi Bucket List? Ini 5 Destinasinya yang Bisa Kamu Kunjungi!
- Pecinta Kegiatan Outdoor, Kunjungi 6 Wisata Alam di Purwokerto untuk Libur Lebaran
Â
7. Open House Balikpapan
Ingin bersantai di kafe sambil menikmati indahnya pemandangan kota Balikpapan dari tempat yang tinggi? Maka di sinilah tempatnya. Kafe ini terletak di penginapan bernama Open House di Jalan Puncak Markoni Atas No. 88, Damai, Balikpapan Kota. Kafe ini sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman dekat, lho.
Itulah 7 kafe yang recommended untuk dikunjungi di wilayah Kalimantan Timur. Buat kamu yang lagi bingung mau traveling ke mana, bisa mencoba mengunjungi kafe-kafe di Kalimantan Timur ini. Karena selain tempatnya yang menyenangkan, kamu juga bisa sekalian mengenal dan mendapatkan referensi lebih dalam seperti apa provinsi yang bakal jadi ibu kota negara kita ini.
  PAULUS RISANG