SWARA – Mengisi perlengkapan rumah tangga tentunya menjadi hal yang cukup menarik bagi kalian yang baru saja pindah rumah. Selain pemilihan model dan fungsinya, kalian juga harus menyiapkan budget tersendiri untuk melengkapi rumah.

 

Untuk menghindari belanja perlengkapan rumah tangga yang melebihi budget kamu, mulailah untuk mencatat barang yang akan kamu beli. Nah, ini dia 5 tempat yang menjual perlengkapan rumah tangga dengan harga yang cukup terjangkau.

 

1. Pasar Kenari

Kalau kamu lagi ada di daerah Salemba, kamu bisa langsung mampir ke Pasar Kenari. Di pasar ini kamu bisa menemukan berbagai macam jenis lampu dengan harga mulai dari Rp 35.000 – Rp 50 juta lho! Selain itu kamu bisa menawar 30 – 50% dari harga yang ditawarkan. Pasar ini buka setiap hari mulai pukul 9 pagi – 4 sore.

 

2. Pasar Jembatan Lima

Pasar Jembatan Lima ini terletak di Jakarta Barat, tepatnya ada di sepanjang Jalan K. H. Moch Mansyur Jakarta. Tempat ini cocok untuk kalian yang mencari perlengkapan rumah tangga berbahan plastik dengan kualitas dan harga yang baik. Mulai dari perlengkapan dapur, kursi plastik, hingga lemari bisa kalian temukan di sini.

 

3. Pasar Jatinegara

Pasar yang dulunya mempunyai nama Pasar Mester ini menjual berbagai macam jenis barang. Salah satunya adalah perlengkapan elektronik. Mulai dari magic jar, vacuum cleaner, hair dryer, sampai coffee maker bisa kalian dapatkan di pasar ini. Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau. Bahkan, jika kalian bandingkan dengan toko-toko modern, selisih harga di pasar ini lebih murah Rp 50.000 – Rp 150.000 dengan jenis barang yang sama.



4. Pasar Tanah Abang

Siapa sih yang nggak tahu dengan Pasar Tanah Abang yang paling hits se-Jakarta? Pusat perbelanjaan terbesar di Asia Tenggara ini juga menyediakan perlengkapan rumah tangga khususnya di lantai Basement 1 (B1). Di lantai B1 kalian bisa menemukan taplak meja, gorden, dan sprei dengan berbagai macam ukuran dan motif. Para pedagang di lantai B1 ini juga menerima pesanan sesuai request kalian lho.

 

5. Pasar Mayestik

Pasar ini merupakan tempat yang sesuai bagi kalian yang mencari keperluan rumah tangga khususnya alat makan berbahan dasar keramik. Terletak di lantai semi-basement, harga yang ditawarkan mulai dari Rp 35.000 – Rp 300.000 untuk barang yang dijual satuan. Sedangkan barang yang dijual secara lusinan, harga yang ditawarkan mulai dari Rp 150.000 – 1.000.000 per lusin.

 


c4cc0395-a18c-4a76-98b7-9e83bb0d7199

HANA NUR FADHILAH