SWARA – Setidaknya sekali seumur hidup, kamu memang harus merasakan pergi ke luar negeri. Sejenak jauh dari tanah kelahiran akan membuat rindu dan lebih menghargai tempatmu dibesarkan. Kamu bisa pergi ke luar negeri untuk sekadar liburan, sekolah, atau justru bekerja.

Selain keluarga, makanan khas Indonesia adalah salah satu yang bakal kamu rindukan ketika di negeri orang. Apalagi buatmu yang berada di negara barat, makanan atau bahan makanan Indonesia dijamin bakal susah banget didapat. Alhasil, kamu hanya bisa membayangkan, menunggu waktu pulang untuk bertemu bahan-bahan makanan murah khas Indonesia ini!

Cabai rawit

Cabai rawit adalah bahan makanan yang hampir pasti ada di dapur orang Indonesia. Orang Indonesia ibarat nggak bisa hidup tanpa bahan yang satu ini. Makan gorengan atau bikin mie instan, rasanya nggak akan lengkap tanpa cabai rawit. Selain di makan langsung, cabai rawit juga nikmat kalau dibuat sambal.

Tempe

Saat tinggal di luar negeri, tempe akan jadi salah satu bahan makanan yang kamu rindukan. Pasalnya, nggak mudah mendapatkan tempe di luar negeri. Kalau pun ada, dijamin harganya selangit. Di sebuah situs kuliner manca, harga tempe di sana mencapai $ 4,6! Padahal, tempe di Indonesia termasuk golongan bahan makanan murah. Satu papan tempe harganya cuma Rp 2 ribu saja. Selain itu makanan ini tersedia di mana-mana, baik pasar tradisional maupun supermarket.

Terasi

Terasi atau disebut juga dengan belacan adalah bumbu masak hasil fermentasi dari ikan atau udang rebon. Terasi biasanya digunakan untuk membuat sambal atau campuran bumbu masak. Rasa dan aromanya yang khas memang sulit dilupakan. Sayangnya, nggak ada makanan di luar negeri yang memakai terasi sebagai bumbunya. .

Petai

Meski ada yang nggak suka karena baunya yang menyengat, sebenarnya banyak orang Indonesia yang doyan banget makan petai. Dijadikan campuran sambal, digoreng lalu dimakan langsung, atau dibuat nasi goreng – semuanya lezat. Salah satu jenis tumbuhan kacang-kacangan bernama latin Parkia Speciosa ini susah didapat kalau lagi di luar negeri.

Kerupuk

Bagi orang Indonesia, makan tanpa kerupuk akan terasa hambar. Itulah sebabnya, hampir di setiap warung makan atau restoran yang ada di Indonesia pasti menyediakan kerupuk. Rasanya yang gurih dan renyah bikin makanmu semakin lahap. Selain sebagai pelengkap makanan, kerupuk juga nikmat dijadikan camilan.

Ikan asin

Daging ikan yang diawetkan dengan cara diberi garam ini sudah sangat populer di Indonesia. Cukup digoreng kering, ikan asin pasti nikmat disantap. Ditambah nasi hangat dan sambal, momen makanmu dijamin tak terlupakan. Sayangnya, ikan asin boleh dibilang langka di luar negeri. Kalau pun ada di toko-toko yang menjual bahan makanan Indonesia, harganya pasti sangat mahal.

Jengkol

Jika sebelumnya sudah ada petai, jengkol pun nggak mau ketinggalan. Tumbuhan khas Asia Tenggara ini sangat populer di Indonesia. Termasuk jenis polong-polongan, jengkol nikmat diolah menjadi berbagai jenis makanan. Rata-rata orang Indonesia paling suka makan semur jengkol, bahkan makanan ini sangat populer dan dijual di warung-warung.

Mie instan

Ingat Indonesia pasti ingat mie instan. Yup! Mie instan memang selalu bisa diandalkan, apalagi saat kamu kehabisan uang di akhir bulan. Mie instan paling nikmat disantap hangat saat hujan atau cuaca dingin. Nah buat kamu yang tinggal di Eropa sata musim dingin, pasti bakal terbayang lezatnya mie instan kuah dengan telur dan irisan cabai rawit.

Nasi

Nasi pasti bakal bikin kamu kangen saat berada di luar negeri. Pasanya, orang Indonesia percaya kalau mereka belum makan jika belum menyantap nasi. Padahal saat berada di luar negeri, nasi bisa jadi sangat jarang ditemui. Kamu pun harus membiasakan diri makan roti atau kentang yang nikmatnya tentu beda dengan makan nasi di Indonesia.

Bisa menginjakkan kaki ke luar negeri memang jadi impian semua orang. Namun siapa sangka, kecintaan pada cita rasa nusantara akan selalu mengingatkan kita untuk kembali pulang.