SWARA – Pneumonia biasa dengan pneumonia karena virus corona tentu berbeda. Covid 19 sendiri bisa menyebabkan pneumonia. Namun, pneumonia biasa dengan pneumonia yang disebabkan covid 19 memiliki perbedaan gejala dan juga penanganan.
Pneumonia biasa menunjukkan gejala berupa diare dan sesak napas. Sedangkan, pada pneumonia yang disebabkan oleh corona virus menunjukkan gejala lebih kompleks seperti sakit kepala, flu, pilek, demam, batuk, dan disertai dengan diare serta sesak napas. Pneumonia biasa sendiri sudah memiliki vaksinnya. Namun, untuk pneumonia yang disebabkan oleh Covid 19 ini masih belum menemukan vaksinnya.
Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Covid 19
- Mengenali Pneumonia Biasa vs Pneumonia Virus Covid 19
- Cegah Virus Corona, Konsumsi 5 Makanan Penambah Imun Tubuh Ini!
- 10 Hoax Corona Yang Beredar di Indonesia
Karena belum menemukan vaksin, kita harus maksimal dalam melakukan pencegahan. Ini dia 7 jurus ampuh untuk menghadang pneumonia sehingga corona nggak bisa mendekat.
1. Berhenti dan menghindari asap rokok
Pneumonia lebih riskan dialami oleh mereka yang aktif merokok. Nggak hanya itu, perokok pasif pun memiliki risiko yang berbahaya. Untuk itu, sebisa mungkin hindarilah perokok aktif. Buat kamu yang perokok aktif juga sebaiknya berhenti saja demi alasan kesehatan. Ya kalau kamu nggak peduli dengan kesehatan, nggak masalah. Namun, kalau mau bunuh diri jangan ajak-ajak yang lain, ya.
2. Menggunakan masker
Masker jenis tertentu bisa menghalau masuknya virus dan bakteri ke hidung. Selain itu, masker bisa melindungi wajahmu. Ada baiknya kamu rajin-rajin menggunakan masker sekarang.
3. Mengonsumsi makanan sehat
Virus dan bakteri penyebab penyakit bisa dihadang oleh daya tahan tubuh. Tubuh bisa memproduksi imun jika kamu mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. Untuk itu, yuk, penuhi kebutuhan angka kecukupan gizi biar badan sehat selalu.
Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Makanan Sehat
- Tertarik Bisnis Makanan Sehat dan Organik? Ini Cara Baca Peluangnya
- 6 Rekomendasi Katering Makanan Sehat di Surabaya
- Nggak Harus Mahal, Lakukan Ini Untuk Bisa Makan Makanan Sehat dengan Bujet Minim
4. Rajin cuci tangan
Media pertama kali bagi kuman dan virus masuk ke tubuh adalah melalui tangan. Sedangkan tangan menyentuh benda-benda umum yang pastinya kurang higienis. Jadi, kamu harus rajin-rajin mencuci tangan walau nggak mau makan. Kuman dan virus akan mati dengan cuci tangan pakai sabun atau menggunakan hand sanitizer.
5. Menghindari kontak langsung dengan yang habis bepergian ke wilayah terjangkit
Saran saya, selama 14 hari hindari dulu kontak langsung dengan teman yang baru saja pulang dari luar negeri. Sebenarnya nggak hanya dari mereka yang habis dari luar negeri, sih. Kamu juga sebaiknya menghindari kontak dengan mereka yang habis dari luar kota (yang sudah terjangkit) serta mereka yang melakukan kontak dengan orang tadi.
6. Berkumur air garam
Air garam mampu menyingkirkan lendir dalam tenggorokan. Dan lendir ini bisa menyebabkan batuk. Berkumur dengan air garam apalagi hangat sangat baik untukmu. Kamu bisa melakukannya sehari 3 kali.
7. Mengonsumsi kafein
Gejala pernapasan pada pneumonia biasanya ditandai dengan sesak napas yang lebih cepat dan pendek. Penderita juga bisa sesak napas padahal nggak mengerjakan pekerjaan berat. Nah, kafein sendiri mengandung senyawa (teofilin) untuk memperlancar pernapasan.
Itu dia 7 jurus ampuh untuk menghadang pneumonia. Dengan menyelamatkan diri sendiri sebenarnya kamu bisa menyelamatkan orang lain. Nggak masalah kalau kamu nggak peduli dengan kesehatan sendiri. Hanya saja sayangnya kamu nggak tinggal di planet pribadi. Kamu tinggal di planet yang banyak penghuninya. Jadi berpikirlah banyak kali jika kamu tetap cuek dan nggak peduli dengan kesehatan sendiri.