SWARA- Makin hari, penggunaan media sosial memang makin masif. Namun, kamu harus hati-hati. Media sosial punya bahaya yang mengintai, lho! Salah satunya adalah keretakan rumah tangga karena media sosial. Ini bukan tak mungkin terjadi. Bahkan, di Indonesia sendiri salah satu penyebab paling besar keretakan rumah tangga adalah media sosial.

 

Setidaknya 15 sampai 20 persen angka perceraian di Indonesia disebabkan oleh masalah yang satu ini dan saya juga hampir mengalaminya. Lantas. Apa kaitannya media sosial dengan hubungan pernikahan? Apa saja yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi pengaruh besar media sosial  pada hubungan rumah tangga? Untuk lebih jelasnya, kamu bisa cek di sini!

 

Artikel Terkait: Tips Hubungan Awet dengan Pasangan

  1. Miliki 4 Modal Ini Jamin Hubungan Awet dengan Pasangan
  2. 12 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan dengan Pasangan Berdasarkan Zodiak
  3. Alasan Sulit Bicara Soal Uang dengan Pasangan dan Cara Mengatasinya

 

1. Quality time pasangan suami istri terganggu

Salah satu hal buruk dari media sosial pada rumah tangga adalah quality time pasangan yang terganggu. Waktu berkualitas dengan pasangan menjadi berkurang karena masing-masing asyik dengan sosial medianya. Inilah yang membuat pasangan kurang menghabiskan waktu bersama. Mereka justru lebih asyik bermain dengan sosial media dibanding pasangan.

 

Saya pernah merasakan hal ini. Saya dan suami sama-sama asyik main media sosial bahkan di tempat tidur. Waktu yang saya dan pasangan habiskan bersama makin sedikit dan komunikasi saya dan pasangan juga buruk. Memang, alasan dari penggunaan media sosial ini sering kali untuk pekerjaan, tapi ini tetap akan mengganggu.

 

2. Media sosial bisa ubah ekspektasi pernikahan

Apa yang tebersit di benak kamu saat melihat foto pasangan lain yang diunggah di media sosial terlihat sangat mesra? Padahal, hubungan kamu dan pasangan terasa hambar dan begitu-begitu saja? Pasti, nantinya kamu akan membandingkan kehidupan pernikahan kamu dengan kehidupan pernikahan pasangan lain yang kamu lihat di media sosial itu, kan?

 

Ini wajar dan alamiah sebenarnya. Ketika melihat orang lain lebih bahagia dari kamu, akan muncul perasaan iri dan membandingkan. Padahal, kenyataannya tidak selamanya seperti itu, kok! Perlu kamu ketahui bahwa kehidupan di media sosial bisa jadi seperti barang yang diletakkan di etalase toko. Sengaja dibuat cantik dan menarik agar banyak yang tertarik.

 

Mereka mungkin saja juga merasakan hal yang sama dengan kamu, tetapi dilebihkan saja. Nggak mengherankan, pada akhirnya akan muncul ekspektasi berlebihan pada kamu yang memicu keretakan rumah tangga karena media sosial. Sebelum melihat media sosial, hubungan kamu dan pasangan bisa jadi baik-baik saja, setelahnya malah berubah.

 

Artikel Terkait: Seputar Keuangan Rumah Tangga

  1. 3 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Pengantin Baru dalam Merencanakan Keuangan Rumah Tangga
  2. Baru Saja Menikah? Terapkan 6 Cara Mengurus Keuangan Rumah Tangga Ini
  3. Zodiak yang Paling Jago Atur Keuangan Rumah Tangga, Kamu dan Pasangan Termasuk?

 

3. Apa yang bisa dilakukan untuk mengatasinya?

Jika ditanya apa yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah ini, tentu saja letakkanlah ponsel dan sosial mediamu, lalu buatlah lebih banyak quality time kamu dan pasangan. Bicaralah berbagai masalah dan jangan sampai terjebak ke rutinitas sehari-hari saja. Dengan begitu, kamu dan pasangan bisa memahami rasa cinta yang dibutuhkan oleh pasangan.

 

Kamu juga bisa saling beraktivitas bersama, saling membantu dan menyentuh satu sama lain. Ini seperti bahasa cinta kamu dan pasangan yang akan membuat hubunganmu dan pasangan menjadi lebih baik. Misalnya saja, saling membersihkan rumah bersama, atau jalan-jalan berdua bahkan pada akhir pekan saja.

 

Nah, sudahkah kamu membuat quality time dengan pasangan menjadi lebih baik untuk mencegah keretakan rumah tangga karena media sosial seperti saya? Jika belum, mulailah dari sekarang. Bila kamu butuh dana untuk berbagai hal, termasuk untuk memperbaiki rumah tangga, bisa pinjam di Tunaiku dan dapatkan pinjaman hingga Rp20 juta.

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga! Pinjaman dari Rp2-20 juta yang dapat diangsur mulai 6-20 bulan.

 

1

TUNAIKU   SWARA