Siapa bilang tampil stylish harus keluar duit banyak? Dengan outfit yang ada di lemari, kamu bisa tampil keren tanpa harus menyiapkan budget besar. Intinya ada di mix and match. Dengan tahu outfit yang pas di tubuh dan mengandalkan kreativitas, kamu bisa tampil keren dan fashionable.
Saat ini, Swara memiliki fitur baru yaitu Kalkulator Finansial. Di sini, kamu bisa menghitung budget untuk beberapa kebutuhan seperti persiapan pendidikan, liburan, modal bisnis, pernikahan, hingga renovasi. Yuk, hitung kebutuhan mu di sini.
Langkah tampil stylish dengan outfit trendy
Enggak perlu takut budget habis untuk memborong outfit kekinian, yuk ikuti 7 langkah tampil stylish dengan outfit trendy dan budget terbatas.
1. Pastikan nyaman di tubuh dan sesuai personal style kamu
Enggak ada salahnya untuk mengikuti tren, tapi jangan memaksakan diri memakai outfit yang enggak kamu banget karena bisa bikin enggak nyaman. Misalnya lagi tren knit vest ala Korea, tapi kamu tinggal di daerah panas sehingga enggak nyaman menambahkan knit vest.
Hal penting untuk diingat agar tampil stylish yaitu memiliki personal style, yaitu gaya andalan yang cocok denganmu. Personal style ini juga akan membuatmu terlihat stand out, lho.
Untuk mendapatkannya, kamu bisa memilih outfit andalan yang menunjang penampilanmu. Misalnya kamu suka bergaya casual, kamu bisa memakai baggy jeans yang nyaman ketimbang skinny jeans. Contoh lainnya, kamu bisa tampil stylish dengan sneakers.
Pastikan untuk memakai outfit yang nyaman di tubuh serta menonjolkan kelebihanmu. Kalau item yang sedang tren tidak membuatmu nyaman, tidak perlu dipaksakan untuk memakainya, bukan? Alih-alih terlihat stylish, kamu akan merasa aneh karena enggak nyaman dalam memakainya.
2. Pilih outfit yang bersifat timeless
Rahasia tampil stylish adalah kreatif dalam mix and match outfit yang kamu punya. Salah satunya dengan memiliki outfit yang sifatnya timeless. Ini juga akan membantumu agar lebih hemat karena enggak tergoda untuk membeli fashion item yang sedang tren.
Memilih fashion item yang trendi membuatmu tampil stylish dan kekinian, tapi sifatnya hanya sementara. Kita tahu kalau tren fashion berubah dengan sangat cepat. Apa yang tren saat ini, belum tentu masih digemari esok. Misalnya saja tren warna lilac yang menjamur di 2020, tapi belakangan yang lagi digemari adalah sage green.
Dengan mempunyai fashion item yang bersifat timeless, kamu enggak harus selalu mengeluarkan uang untuk upgrade isi lemari. Hal ini bisa diterapkan dalam item utama, seperti tas, sepatu, dan baju. Biar kekinian, kembangkan kreativitasmu dalam mix and match.
3. Punya basic item
Selain memiliki fashion item yang bersifat timeless, pastikan juga kamu memiliki basic item. Sebab, basic item ini paling mudah di-mix and match.
Beberapa basic item yang harus dimiliki yaitu kaus hitam dan putih, kemeja hitam dan putih, celana bahan, celana jeans, tank top, tote bag, dan sneakers.
Basic item ini bisa di-mix and match dengan item lain untuk membuat gayamu makin stylish.
4. Aksesoris trendi
Nah, untuk memberikan kesan kekinian dalam total look kamu, bisa dengan bermain aksesori. Kamu bisa menambahkan aksesori pelengkap untuk membuat gayamu lebih on point.
Misalnya bucket hat yang lagi tren, shoulder bag yang stylish, atau scrunchie sebagai aksesori kepala. Simple yet stylish!
Baca juga:
Sedang Naik Daun, Begini Tips dan Trik Menjadi Food Reviewer Sukses
Berburu Promo E-Commerce Supaya Makin Hemat, Berikut Tipsnya!
Pentingnya Self Care untuk Kesehatan Mental dan Fisik
5. Berinvestasi di item yang tahan lama
Untuk beberapa item tertentu, enggak ada salahnya untuk membayar lebih karena bisa tahan lama. Kamu bisa menjadikannya sebagai investasi.
Misalnya tas dan sepatu. Kamu bisa membeli tas dan sepatu yang agak mahal karena bisa dipakai untuk waktu yang lama.
Contohnya, kamu bisa membeli tas branded yang enggak cuma bisa dipakai ke kantor, tapi juga cocok untuk hangout. Meski mahal, tapi fungsional dan tahan lama sehingga enggak perlu sering-sering membeli tas barui.
6. Belanja dengan bijak
Hati-hati, belanja bisa bikin kamu kalap dan menghabiskan banyak uang. Berikut tips untuk belanja bijak yang bisa kamu tiru.
- Tunggu diskon
Biar hemat, kamu bisa menunggu diskon untuk mendapatkan outfit terbaru dengan harga miring. Beberapa e-commerce memiliki program promo setiap bulannya, sehingga bisa dimanfaatkan untuk belanja.
- Beli barang preloved
Selain itu, kamu juga bisa membeli outfit preloved. Misalnya punya teman atau public figure. Barang preloved biasanya dijual dengan harga murah, tapi harus berhati-hati karena butuh kejelian dalam memeriksa item yang ingin dibeli.
- Belanja thrifting
Saat ini, thrifting juga sedang tren. Kamu bisa mencoba thrifting jika ingin mendapatkan item baru dengan harga terjangkau. Misalnya thrifting di Pasar Senen Jakarta atau Gedebage di Bandung.
Butuh kejelian untuk mendapatkan item dengan kondisi bagus. Yuk, luangkan waktu khusus di akhir pekan untuk thrifting. Dijamin seru.
- Beli produk lokal dengan harga terjangkau
Brand lokal enggak kalah berkualitas dibanding produk luar, lho. Selain itu, harganya juga cenderung bersahabat.
Misalnya Rubylicious, brand asal Bandung dengan outfit kekinian yang bisa memenuhi kebutuhanmu untuk office look atau gaya casual saat hangout.
Contoh lainnya, Gaudi. Brand lokal ini juga bekerjasama dengan public figure melahirkan produk yang stylish banget tapi harganya bersahabat. Misalnya koleksi bareng Awkarin yang stylish dan kekinian, dijamin membuatmu lebih stand out.
7. Jaga ‘kesehatan’ lemari
Penting untuk menjaga ‘kesehatan’ isi lemari. Mungkin saja kamu merasa enggak punya baju yang layak pakai karena isi lemari berantakan. Berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan:
- Rotasi isi lemari
Sering merasa kehabisan outfit yang akan dipakai? Mungkin alasannya karena kamu enggak merotasi isi lemari dan memakai pakaian yang terlihat saja.
Sebulan sekali, kamu bisa merotasi isi lemari. Sekaligus membereskan lemarimu. Tujuan lainnya, agar tidak merasa kekurangan karena selalu memakai yang itu-itu saja.
- Garage sale
Kamu juga bisa mendapatkan uang dari isi lemarimu. Jika ada pakaian yang dirasa tidak cocok lagi, bisa kamu jual lewat garage sale.
Misalnya kamu baru memakai hijab sehingga banyak banget baju lengan pendek yang tidak bisa dipakai lagi. Dari pada menumpuk di lemari, bisa kamu jual lewat garage sale.
- Tukar baju
Kalau ingin mendapatkan baju baru tanpa keluar uang, kamu bisa ikut acara tukar baju seperti yang diadakan oleh komunitas @tukarbaju_. Yup, kamu tinggal membawa baju pribadi lalu menukarnya dengan pakaian lain.
Tampil stylish enggak selalu harus keluar uang banyak untuk memborong outfit kekinian. Intinya adalah kreatif dalam mix and match dan belanja dengan bijak. Selamat mencoba!