Pemakaian tablet semakin hari semakin populer. Selain karena praktis, tablet juga cocok digunakan untuk bekerja dan sekolah secara online. Lalu, seperti apa tips hemat beli tablet?

 

Pilihan untuk membeli tablet ada di tangan kamu. Kamu bisa memilih tablet yang sesuai dengan kebutuhanmu. 

 

Tips Hemat Beli Tablet Supaya Tidak Mengganggu Keuangan

 

Supaya pembelian tabletmu tidak membuat kamu jadi boros, berikut ini tips hemat beli tablet yang bisa kamu coba: 

 

1. Menentukan budget

 

Harga tablet yang tersedia di pasaran saat ini berada di rentang harga Rp2,5 juta hingga Rp8 juta.

 

Jika kamu ingin mendapatkan potongan harga, sering-seringlah mencari info pameran dan tempat promosi, atau menggunakan promo cashback dari e-commerce. 

 

2. Memilih berdasarkan kebutuhan

 

Belilah tablet yang sesuai dengan kebutuhan kamu saat ini. Apakah tablet itu untuk bekerja, sekolah anak, atau sekadar untuk hiburan? 

 

Misalnya, jika kamu membutuhkan tablet hanya untuk melakukan presentasi saat bekerja, maka tidak perlu memilih tablet dengan spesifikasi tinggi yang harganya cenderung lebih mahal. 

 

3. Perhatikan spesifikasi dan fitur penunjang

 

Jika memungkinkan, pastikan tablet yang kamu beli memiliki ketersediaan update di masa yang akan datang. Dengan begitu kamu tidak terjebak dengan versi sistem operasi yang jadul di tahun depan. 

 

Jangan lupa untuk memperhatikan kapasitas memori dan konektivitas tablet yang mendukung mobilitas kamu nantinya.

 

4. Asuransikan tablet

 

Jika merasa perlu, asuransikanlah tablet kamu. Premi asuransi gadget saat ini sudah sangat murah, mulai dari ribuan rupiah saja, kok.

 

Itulah beberapa tips hemat beli tablet yang bisa kamu coba. Kalau kamu melakukan tips-tips di atas, maka kamu bisa memilih tablet dengan bijak tanpa mengganggu keuanganmu. 

 

Kelebihan dan Kekurangan Pemakaian Tablet

 

Jika kamu sedang mempertimbangkan untuk membeli tablet saat ini, berikut kelebihan dan kekurangan pemakaian tablet yang perlu untuk kamu ketahui:

 

Kelebihan Tablet

 

Selain mengetahui tips hemat beli tablet, berikut ini kelebihan pemakaian tablet yang mungkin perlu kamu tahu: 

 

1. Praktis dan mudah dibawa

 

Ukurannya yang lebih besar dari smartphone tetapi juga lebih kecil dari laptop membuatnya sangat nyaman untuk dibawa kemana-mana. 

 

Layarnya yang besar juga sangat pas berada dalam genggaman sehingga kamu bisa mengerjakan sesuatu lebih mudah tanpa khawatir keberatan.

 

2. Harga relatif terjangkau

 

Dibandingkan dengan smartphone flagship ataupun laptop dengan spesifikasi termutakhir, harga tablet jauh lebih murah. 

 

Sebagai contoh tablet Samsung Galaxy Tab S5e dibanderol dengan harga Rp5.999.999, sementara smartphone flagship Samsung Galaxy S21 dijual dengan harga Rp11.199.000. 

 

3.  Mendukung kegiatan desain

 

Jika kamu memanfaatkan gadget untuk kegiatan desain, maka tablet mungkin adalah perangkat elektronik yang akan sangat berguna. 

 

Beberapa jenis tablet mendukung para desainer untuk menuangkan karyanya hanya dengan aplikasi tertentu dan aksesoris pena yang dijual terpisah. 

 

Tablet bagi para seniman atau desainer bagaikan sketsa elektronik yang nyaman dibawa kemanapun.

 

4. Spesifikasi menyerupai laptop

 

Tablet memiliki aplikasi yang lebih modern sehingga banyak orang mempertimbangkan tablet sebagai pengganti laptop. 

 

Program atau aplikasi dalam tablet juga jarang mengalami crash sehingga kamu bisa mempertimbangkannya untuk kegiatan presentasi, membaca hingga menonton.

 

Artikel Terkait: 7 Rekomendasi Tablet untuk Sekolah Online

 

Kekurangan Tablet

 

Meskipun memiliki kelebihan, ada juga beberapa kekurangan pemakaian tablet yang perlu dipertimbangkan, yaitu: 

 

1. Teknologi dan desain smartphone terus berkembang

 

Salah satu tantangan yang dihadapi perusahaan pemasok tablet adalah daya saingnya yang dianggap akan semakin tergerus oleh smartphone. 

 

Saat ini banyak sekali smartphone yang menawarkan spesifikasi menarik dengan tampilan yang lebih besar dan desain yang lebih keren.

 

2. Ketahanan baterai

 

Dibandingkan dengan smartphone yang sudah lebih dahulu memperkenalkan fitur fast charging dan laptop yang lebih tahan lama dalam beroperasi, ketahanan baterai tablet bisa dibilang tidak cukup memuaskan. 

 

Sehingga kamu perlu membeli lagi power bank, kalau-kalau baterai tablet kamu tidak bisa bertahan sesuai yang waktu yang kamu perlukan.

 

3. Performa yang buruk saat bermain game

 

Hampir semua gamers memberikan testimoni bahwa tablet adalah perangkat yang buruk untuk bermain game. 

 

Memiliki layar yang besar ternyata tidak menjamin pengalaman bermain game yang menyenangkan karena sebagian besar game online hanya tersedia dalam versi smartphone. 

 

Hal ini membuat fitur high definition (HD) pada tablet menghasilkan gambar yang mengecewakan ketika dimainkan pada perangkat tablet.

 

Nah, jangan ragu untuk berinvestasi pada gadget, ya. Pertimbangkan kelebihan dan kekurangan di atas serta tips hemat beli tablet sebelum membelinya. 

 

Dengan membeli tablet yang sesuai dengan kantong, pastikan kalau tablet yang akan kamu beli juga mendukung produktivitas kamu setiap hari.Â