Tanpa modal, tapi bisa dapat uang? Internet dan teknologi bisa jadi cara mendapatkan uang tanpa modal dengan mudah. 

 

Ada beberapa pekerjaan yang bisa dilakukan dengan mengandalkan internet dan tidak mengharuskanmu merogoh kocek untuk melakukannya.

 

Sebab, kamu bisa melakukannya di rumah saja dan cuma bermodalkan internet. Berikut cara mendapatkan uang tanpa modal dari internet.

 

1. Menjadi reseller

 

Reseller bekerja dengan menjual kembali barang dari supplier tanpa harus menyetok barang. Kamu cukup membeli barang dari supplier dan menjualnya kembali. 

 

Kamu juga bisa menerapkan sistem pre-order, sehingga pembeli membayar di muka dan uang tersebut bisa digunakan untuk membeli barang dari supplier.

 

Sebagai reseller, kamu akan mendapat keuntungan dari harga jual. Ada supplier yang sudah menentukan harga reseller, tapi ada juga yang membebaskan kepada reseller untuk menetapkan harga.

 

Selain mendapat keuntungan dari harga jual, kadang kamu bisa mendapat bonus dari supplier kalau penjualanmu bagus.

 

2. Menjadi dropshipper

 

Perkembangan marketplace memunculkan profesi baru, yaitu menjadi dropshipper. Sebenarnya hampir mirip dengan reseller

 

Bedanya, dropship memungkinkan kamu menjual produk ke orang lain hanya bermodalkan foto atau gambar tanpa perlu menyetok barang.

 

Jadi, pembeli membeli barang yang kamu tawarkan. Uang yang kamu dapatkan bisa digunakan untuk membayar ke supplier sesuai harga dropship ditambah ongkos kirim. Nanti, penjual yang langsung mengirim barang ke tangan pembeli.

 

Sebagai dropshipper, yang perlu kamu lakukan hanyalah memasarkan barang dan mencari konsumen. Jadi, kamu nggak butuh modal untuk menjadi seorang dropshipper.

 

Selisih harga dari supplier dan harga yang kamu tetapkan menjadi keuntungan seorang dropshipper. Umumnya, barang yang menarik perhatian dropshipper adalah kosmetik, makanan, obat, pakaian, dan produk elektronik.

 

3. Menjadi penulis freelance

 

Kamu suka menulis? Kemampuanmu ini bisa dimanfaatkan sebagai cara mendapatkan uang tanpa modal juga, lho.

 

Banyak media massa atau website perusahaan yang membutuhkan jasa penulis untuk mengisi website mereka. Bukan hanya itu, media sosial juga membutuhkan penulis freelance untuk membuat konten jadi lebih menarik.

 

Kalau kamu suka blogging, ini bisa jadi portofolio. Perluas networking karena jasa freelance kadang didapat dari mulut ke mulut. Selain itu, kamu juga bisa bergabung dengan website khusus penulis freelance.

 

Menjadi penulis freelance memang menggiurkan. Jam kerjanya fleksibel dan kamu bisa mengukur kemampuan sendiri. Sebab bayaran biasanya ditentukan oleh jumlah tulisan. 

 

Semakin banyak tulisan yang bisa kamu hasilkan, tentunya akan menambah penghasilanmu.

 

4. Afiliasi toko online

 

Program afiliasi berarti kamu ikut serta pada vendor atau toko tertentu dan menawarkan produk yang dihasilkan. 

 

Setiap afiliasi memiliki link khusus yang sudah dilengkapi dengan sistem tracking, sehingga jika terjadi transaksi dari link yang kamu miliki, maka kamu berhak mendapat komisi sesuai dengan perjanjian.

 

Jadi, sebagai afiliasi, kamu tinggal mempromosikan produk yang dimiliki. Semakin banyak yang membeli lewat afiliasi yang kamu miliki, tentunya komisi yang didapat akan semakin besar.

 

Saat ini, beberapa marketplace juga sudah menawarkan program afiliasi ini. Seperti Shopee Affiliate yang dikhususkan kepada KOL atau seseorang yang mempunyai followers banyak di media sosial, Lazada, Zalora, JD.ID, Blibli, dan Bukalapak.

 

5. Cara mendapatkan uang tanpa modal lewat HP dengan mengisi survei

 

Untuk mengembangkan bisnis, perusahaan kadang melakukan survei untuk mendapatkan insight dari customer

 

Nah, kadang mereka memberikan reward berupa uang atau dalam bentuk voucher kepada yang mengisi survei tersebut.

 

Kamu juga bisa melakukannya, hitung-hitung mendapat uang jajan tambahan, nih. Jika kamu langganan newsletter produk tertentu, seringnya kamu mendapat undangan untuk mengisi survei.

 

Bukan hanya perusahaan, survei yang diadakan perorangan kadang juga memberikan reward kepada responden. Misalnya survei untuk kebutuhan penelitian. 

 

Artikel Terkait: Pekerjaan Sampingan untuk Tambah Penghasilan

  1. 10 Ide Usaha Sampingan untuk Penghasilan Tambahan
  2. Dapat Penghasilan Tambahan Lewat Program Referral Tunaiku

 

6. Membuka kursus online

 

Kamu punya keahlian khusus? Kamu bisa membagi keahlian khusus itu dengan cara membuka kursus. 

 

Salah satu efek pandemi membuat pembelajaran dilakukan secara daring, jadi kamu bisa memasarkan jasamu ini lebih luas lagi.

 

Misalnya kamu jago Bahasa Inggris, kamu bisa membuka kursus untuk anak SD sesuai dengan tingkatan pelajaran mereka di sekolah. Atau jika kamu jago desain, kamu bisa memberikan kursus desain secara privat.

 

Modalnya cukup laptop dan kecepatan internet saja. Serunya kursus online, muridmu tidak terbatas pada satu area saja sebab kelas berlangsung daring.

 

Pinjaman Uang Online Bisnis Hingga 20 Juta

 

7. Menjual jasa desain grafis

 

Kebutuhan akan jasa desain grafis semakin meningkat. Dulu, desain grafis mungkin hanya dibutuhkan untuk media promosi besar. 

 

Sekarang, dengan adanya media sosial, kebutuhan akan jasa desain grafis pun meningkat, membuat pekerjaan desain grafis bisa dijadikan cara mendapatkan uang tanpa modal.

 

Nah, jika kamu punya kemampuan di bidang desain, bisa dimanfaatkan dengan mencari uang tambahan. 

 

Kamu bisa membuat akun media sosial khusus berisi desain yang kamu miliki sehingga bisa berguna sebagai portofolio.

 

Tonjolkan kelebihanmu. Misalnya, kamu jago bikin animasi. Kamu bisa membuat contoh animasi untuk dipasarkan kepada calon klien.

 

Dengan internet, kamu bisa mendapatkan pemasukan dengan cepat. Bahkan, internet bisa jadi cara mendapatkan uang tanpa modal.

 

Kamu cuma perlu memanfaatkan kemampuan yang kamu miliki dan didukung oleh jaringan internet. Selamat mendulang cuan dari internet!