SWARA–Saat ini dunia perfilman sangat banyak digemari oleh masyarakat. Di mana perkembangan industri film sangat berkembang pesat saat ini bahkan peluang karir Jurusan Perfilman sekarang sangat banyak diminati. Ketika kamu melihat film apakah yang terbesit di dalam pikiranmu?Â
Apakah editing-nya yang keren, efek sinematografi yang dihasilkan ataupun backsound dari film tersebut yang membuatmu ingin terjun di dalam Jurusan perfilman. Bila kamu ingin memperdalam bidang tersebut, tapi kamu bingung untuk mengembangkan potensi diri kamu, eitss tenang aja berikut ini telah terangkum 5 kampus di Indonesia dengan jurusan perfilman Terbaik yang dapat membuatmu ingin terus mengembangkan kemampuanmu. Yuk simak 5 kampus dengan Jurusan Perfilman Terbaik di bawah ini.
1. Institut Seni Indonesia Yogyakarta
Institut Seni Indonesia( ISI) adalah salah satu perguruan tinggi yang ada di Yogyakarta. Kampus ini adalah kampus seni perguruan tinggi terbesar di Indonesia. Kualitas ISI tidak diragukan jika dikaitkan dengan dunia perfilman seperti manajemen produksi televisi, penulisan naskah, hingga editing elektronik yang membuatmu ingin mengembangkan potensimu di bidang Perfilman. Adapun fakultas yang ada di ISI Yogya diantaranya seni media rekam yang di dalamnya termasuk perfilman, seni pertunjukan dan seni rupa. Ditambah, banyak juga alumni dari kampus ini yang berprestasi seperti Soimah Pancawati yang memulai karir pertamanya di dunia perfilman.
Beberapa dari banyak seniman-seniman besar yang menempuh pendidikannya di ISI yogya, Edhi Sunarso yang akrab dengan sebutan seniman patung. Didik Nini Thowok dengan sebutan seniman tari, Butet Kertaredjasa (seniman teater) dan sutradara muda Ifa Ifansyah melalui karyanya yang sukses mendapatkan penghargaan dalam menyutradarai film indie.
2. Institut Kesenian Jakarta
Institut Kesenian Jakarta (IKJ) adalah salah satu perguruan tinggi yang terkenal dengan jurusan perfilmannya yang dulunya bernama Akademi Sinematografi. Fakultas ini juga memiliki konsentrasi studi di bidang seni lainnya seperti seni rupa dan peran.Â
Fakultas Perfilman IKJ memberikan ruang kepada mahasiswa untuk terus menggali potensi diri dalam menghasilkan animasi, kreator audio visual, fotografi dan lainnya. Salah satu seniman yang karyanya patut diacungi jempol adalah Iwan Fals. Tujuan dari IKJ sendiri ingin menghasilkan pelaku seni yang handal.
Artikel Terkait:
-  Ini 1o Jurusan Kuliah yang Dapat Membahagiakanmu! Â
- Â 5 kampus Swasta Dengan Jurusan Ilmu Komunikasi TerbaikÂ
- Kenali Biaya Kuliah di 6 PTN Favorit ini di Jalur SNMPTN,SBMPTN,dan Jalur Mandiri
3. Universitas Multimedia Nusantara
Tidak hanya di Jakarta Universitas Multimedia Nusantara (UMN) adalah salah satu universitas terbaik di Indonesia. Di UMN sendiri Desain Komunikasi Visual( DKV) menjadi salah satu jurusan yang banyak diminati karena tembakannya ke perfilman sendiri seperti mengarah ke animasi, Digital cinematography, Movie director, dan lainnya.Â
Tidak dapat dipungkiri lagi, kampus ini juga banyak menghasilkan Youtuber kreatif yang terkenal seperti Kevin Anggara yang editan videonya sangat bagus, juga Team2one yang terdiri dari Chandra Liow,Tommy Lim dan Devina Aurel yang membuat video kreatif tentang kehidupan sehari-hari.
4. Universitas Bina Nusantara (Binus University)
Yapss, Binus University adalah salah satu kampus swasta yang banyak diminati oleh kaum milenial terutama di bidang perfilman. Di bidang perfilman, kita dilatih dalam mengembangkan keterampilan dalam pembuatan film dan juga adanya kurikulum tentang pemahaman sosial dan budaya untuk menggali lebih dalam potensi dari mahasiswanya.Â
Tidak diragukan lagi banyak Binusian yang terkenal dengan karir yang sukses dan tenaga kerja yang sudah terlatih yang siap masuk ke dunia pekerjaan dengan pendidikan berkualitas.Â
Seperti Julian Jacob yang mengambil jurusan Design Komunikasi Visual (DKV). Dalam DKV sendiri dilatih dalam pembuatan film animasi,video editor dan berhubungan dengan media visual. Namun di DKV memiliki bidang peminatan masing masing seperti di bidang media dan Creative advertising yang dapat menjadi pertimbangan kamu dalam memasuki kampusi ini. Juga, Adelia Amelia sebagai Head of film program di Binus. Adelia sendiri setelah menerima Master Fine Arts (MFA) dari New York film academy yang bekerja di perusahaan distribusi film Los Angeles. Dimana masih banyak Binusian yang berprestasi dan berpengalaman lainnya di bidang perfilman yang siap terjun ke lapangan pekerjaan.
5. Institut Seni Budaya Indonesia Bandung (ISBI)
Kampus ISBI mempunyai Program Studi Film dan Televisi. Awalnya, program ini dikembangkan dari jurusan teater. Keberadaan jurusan teater ini menumbuhkan minat terkait dunia perfilman, sehingga kampus mengembangkan mata kuliah baru, Audio Visual.Â
Di samping itu, ISBI mempunyai Fakultas Budaya dan Media yang terdiri dari Film dan Televisi, Antropologi Budaya dan Fotografi. Fokus dari Film dan Televisi adalah pembuatan film dokumenter yang memberikan nilai nilai budaya pada suatu karya.
 Itulah 5 kampus yang dapat kamu jadikan sebagai alternatif untuk mengembangakan potensimu. Apakah kamu tertarik dengan kampus perfilman di atas? Apapun jurusan yang kamu minati sekarang lakukanlah dengan tekun maka akan membuahkan hasil yang memuaskan juga.