SWARA – Alih-alih hidup bermewah-mewahan dengan harta yang ada, selebriti ini justru memilih hidup sederhana dan mendonasikan semua hartanya untuk orang yang lebih membutuhkan. Dialah Keanu Reaves.
Makin kesini ternyata saya banyak menemui artis Hollywood yang juga dermawan. Setidaknya, ada 7 artis Hollywood yang saya temukan. Siapa saja?
1. Leonardo DiCaprio
Tentu kamu sudah tahu dengan aktor Hollywood satu ini. Kesuksesannya membuatnya berhasil mendulang kekayaan yang rasanya nggak akan habis. Namun, bukannya bermewah-mewahan. Leonardo justru hidup hemat. Hartanya justru digunakan untuk kegiatan amal. Di tahun 1998 dia mendirikan The Leonardo DiCaprio Foundation. Yayasan amal ini sudah memiliki 200 proyek. Adapun yayasan ini dikabarkan sudah menggelontorkan dana lebih dari US$ 100 juta yang setara dengan Rp1,4 triliun!
Artikel Terkait: Hal-hal Seputar Seleb Hollywood
- Tiru 6 Cara Seleb Hollywood Merayakan Ulang Tahun Pernikahan
- 10 Seleb Hollywood yang Makin Tajir Berkat Penghasilan Tambahan
- 10 Seleb Hollywood Terkenal yang Pernah Bangkrut
2. Oprah Winfrey
Jalan takdir memang nggak ada yang tahu. Siapa sangka Oprah Winfrey yang menjalani masa kecil dalam kondisi ekonomi menengah ke bawah kini menjadi salah satu selebriti terkaya. Kekayaannya sudah mencapai US$ 3.2 miliar yang senilai dengan Rp46 miliar. Seleb yang juga memiliki The Oprah Winfrey Foundation ini sudah menggelontorkan uang sebesar US$ 100 juta atau Rp1.4 triliun. Adapun uang itu dikhususkan untuk penanggulangan masalah kesehatan anak dan perempuan di AS.
3. Michael Jordan
Pebasket dunia ini memiliki kekayaan senilai Rp27 triliun. Sosok kaya raya yang juga dermawan ini sangat peduli dengan isu seputar warga kulit hitam AS. Nggak heran kalau dia pernah mendonasikan uang sebesar US$ 5 jutaan ke Museum of African American History and Culture.
4. Matthew Mc Conaughey
Meski sudah menjadi aktor papan atas, selebriti kaya ini tetap hidup sederhana. Bukannya tinggal di rumah besar, dia justru tinggal di rumah trailer. Bukannya ngirit, menurutnya ini sebagai upaya menghindari stres. Tinggal di rumah besar justru membuat orang bisa stres karena biaya perawatannya. Dia pun nggak pelit, terutama soal kegiatan amal. Mattew diketahui sudah mendonasikan US$ 77 juta atau setara dengan Rp1 triliun untuk memerangi AIDS. Kegiatan ini pun bertujuan untuk menjamin kesejahteraan anak-anak dari keluarga nggak mampu.
5. Barbara Streisand
Memiliki karier cemerlang dalam bidang musik dan produser membuat artis Hollywood ini memasuki deretan seleb kaya. Kalau dihitung, kekayaannya sudah mencapai US$ 400 juta atau Rp5,6 triliun. Namun, kekayaan itu nggak lantas membuatnya pelit. Di tahun 2008 dia justru mendonasikan uang sebesar US$ 5 juta untuk rumah sakit di Los Angeles.
6. Jerry Seinfeld
Komedian ini juga masuk jajaran selebriti kaya yang rajin mendonasikan uangnya. Kekayaannya digadang-gadang mencapai US$ 950 juta yang juga setara dengan Rp13.7 triliun. Pada kegiatan amal yang bertema sosial, dia sudah menggelontorkan uang sebesar US$ 42 juta atau setara dengan Rp539 miliar.
Artikel Terkait: Figur Publik yang Harus Kamu Ikuti Jejaknya
- Kisah Sukses dari 8 Public Figure ini Membuat Kamu Semakin Giat dalam Bekerja
- Kejar Impian Jadi Selebgram? Nenek dan Kakek Ini Buktikan Usia Bukan Halangan
- Mulai dari Nol, Yuk, Belajar Sukses dari Pembuat Kue Kerajaan Inggris!
7. George Lucas
Produser sekaligus sutradara Star Wars ini digadang-gadang sudah mengantongi uang sebesar US$ 5.4 miliar. Kalau dirupiahkan, nominal itu sudah mencapai Rp78 triliun! Waow! Namun, siapa sangka, kekayaannya justru dibagi-bagikan kepada yang membuuhkan. George Lucas bahkan aktif dalam kegiatan pembaruan pendidikan di Amerika Serikat.
Itu dia 7 selebriti yang meskipun sudah kaya tapi tetap hidup sederhana dan mengedepankan jiwa sosial. Yuk, jadikan mereka inspirasi!