SWARA – Mobil kini telah menjadi kendaraan yang wajib dimiliki setiap keluarga. Di samping dapat menampung banyak anggota keluarga, mengendarai mobil sebagai alat mobilitas tentu lebih nyaman karena kamu tidak kepanasan maupun kehujanan. Harga mobil yang kian melambung akan menjadi salah satu pertimbangan untuk membeli mobil baru. Namun jangan khawatir, mobil bekas yang berharga murah dengan sedikit modifikasi akan nampak seperti mobil baru. Berikut adalah beberapa komponen yang harus kamu perhatikan jika ingin memodifikasi mobil.
1. Kaca Film Mobil
Berbagai manfaat yang didapat jika menambah kaca film pada kaca mobil yaitu dapat membatasi penglihatan dari luar kabin mobil sehingga privasi terjaga, menolak panas matahari tanpa perlu menggunakan tirai. Kamu bisa memilih kaca film yang memiliki tingkat kegelapan tidak lebih dari 60% untuk kaca samping, sementara itu untuk kaca bagian depan anda bisa menggunakan tipe clear agar tidak menggangu penglihatan.
Harga kaca film berkisar 100 ribu hingga 1 juta per meter persegi, tergantung jenis, kaca film, tipe, dan material.
2. Velg dan Ban
Memodifikasi bagian velg dan ban memang perlu kocek yang cukup besar. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih velg adalah diameter, bahan dan ukuran PCD. Daripada menggunakan velg besi baja yang cukup berat dengan tampilan yang tidak menarik, beralihlah ke velg alloy. Velg alloy lebih tahan lama dan dapat memperpanjang umur rem.
Walaupun agak lebih mahal daripada velg kaleng, namun dengan segala keuntungannya tersebut, kamu jadi lebih hemat pengeluaran untuk mengganti rem dan bahan bakar. Harga velg alloy berkisar antara 3 hingga 5 jutaan.
3. Bodi mobil
Bagi yang kurang puas dengan tampilan bodi luar mobil, kamu bisa mempermaknya dengan mengganti lampu mobil, mengganti knalpot, hingga mengubah warna mobil. Knalpot bisa diganti dengan knalpot yang memiliki suara bagus, tidak terlalu keras dan berisik sehingga tidak menggangu pengguna jalan lain. Harga klakson mobil berkisar 200 ribuan ke atas. Tampilan luar mobil bisa dirubah warnanya dengan mengecatnya atau memasang stiker. Pilihlah warna mobil yang tidak terlalu mencolok dan jangan menempel stiker berlebihan.
4. Navigasi GPS mobil
Bagi kamu yang sering kesulitan menentukan arah dan letak geografi, ada baiknya memasang navigasi GPS agar tidak tersesat di jalan. Sebelum membeli GPS untuk mobil pastikan GPS tersebut memiliki sistem yang mudah dioperasikan serta memiliki peta jalur yang telah di update. Perhatikan dengan detail kualitas dari gambar dan sinyal dari GPS. Cek apakah cakupan sinyal GPS bisa mencakup seluruh wilayah baik besar maupun yang terkecil, seperti jalanan kecil yang bisa menjadi escape route jika terjadi kemacetan. Pastikan sinyal memiliki sensitifitas yang tinggi saat sudah terpasang pada dashboard atau bagian manapun dalam mobil kamu. Harga GPS mobil dibanderol mulai dari 2 jutaan.
5. Kamera dan sensor parkir
Perkembangan teknologi yang semakin maju menghadirkan inovasi sensor parkir pada mobil. Tentu saja, penggunaan sensor parkir akan mempermudah pengemudi terutama saat parkir mundur karena mendapatkan peringatan berupa suara. Adanya fitur kamera belakang berfungsi untuk melihat gambaran belakang agar tidak menabrak benda di belakang mobil.
Bagi anda yang ingin membeli jenis kamera dan sensor tersebut gunakan yang menggunakan fitur infrared karena dapat memberikan gambar pada kondisi gelap. Harga alat sensor parkir yang hanya menggunakan fitur suara tanpa kamera belakang dibanderol 200ribu ke atas. Namun jika menginginkan sensor parkir berkamera belakang dan monitor dihargai 1,5 hingga 10 juta rupiah. Â
Gimana? Sudah siap memodifikasi mobil bekasmu? Eits… Jangan kelewatan juga informasi pinjaman cepat mudah dari Tunaiku. Tunaiku adalah solusi finansial bagi kebutuhan-kebutuhanmu.
Pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kredit. Yuk, langsung aja kita buka link berikut ini: Tunaiku.