SWARA – Bagi banyak orang, mobil itu ibarat pacar kedua yang setia menemanimu ke mana-mana. Makanya selain memilih sesuai kebutuhan, kamu juga perlu mempertimbangkan kecocokannya dengan kepribadianmu.

 

Nah, biar kamu bisa mendapatkan mobil yang sesuai dengan kepribadian plus harganya masih ramah di kantong, ini dia beberapa pilihan mobil seharga 100 jutaan yang disesuaikan dengan karaktermu!

 

1. Cinta Keluarga

Setujukah kamu kalau keluarga adalah harta yang nggak ternilai? Nah, buatmu yang memposisikan keluarga di atas segalanya, tentu menginginkan kendaraan yang cukup luas dan nyaman untuk menampung seluruh anggota keluargamu. Untuk itu, mobil jenis MPV adalah pilihan yang tepat. Disimpulkan dari berbagai situs otomotif, harga MPV untuk kelas menengah berada di kisaran Rp150-180 jutaan.

 

2. Berjiwa Bisnis

Buat yang kepribadiannya kental dengan bisnis dan wirausaha, tentu butuh kendaraan yang cocok untuk menunjang mobilitas bisnis yang dijalani sehari-hari. Salah satu kendaraan yang pas untuk ini adalah tipe minibus dengan kisaran harga Rp120 hingga 190 jutaan.

 

3. Simpel

Mereka yang berkepribadian simpel nggak butuh mobil dengan bentuk atau fitur macam-macam. Yang penting, kendaraannya sudah cukup untuk menunjang aktivitasnya sehari-hari. Untuk kamu yang simpel, mobil yang mungkin cocok untuk adalah jenis LCGC yang mungil dan ramah lingkungan. Jenis ini dibanderol dengan harga Rp100 – 150 jutaan di pasaran.

 

4. Berjiwa Muda

Kamu yang berjiwa muda pasti suka dengan tampilan mobil yang simpel tapi elegan. Buat kamu, city car tipe hatchback bisa menjadi pilihan terbaik. Beberapa kendaraan ini bisa kamu bawa pulang dengan harga bekas, Rp95-200 jutaan.

 

5. Cool dan Berkelas

Mereka yang punya kepribadian seperti ini biasanya memiliki cita rasa tinggi soal segala hal, termasuk mobil. Mereka senang tampil classy tanpa harus banyak bergaya. Untuk yang berkarakter seperti ini, mobil sedan adalah pilihan yang cocok buatmu. Kendaraan ini yang bisa jadi kandidat kamu ini dipasangi harga Rp100-190 jutaan.

 

6. Petualang

Nah, kalau kamu adalah pribadi yang tangguh dan menyukai tantangan, mobil jenis SUV adalah teman jalan yang paling pas buatmu. SUV baru memang harganya cukup mahal, tapi masih banyak pilihan SUV bekas yang masih layak kamu ajak bertualang, kok! Beberapa di antaranya dibanderol harga Rp130 – 190 jutaan.

 

Mudah-mudahan, informasi di atas bermanfaat buat kamu. Tapi harap diingat, harga bisa berubah sewaktu-waktu, lho.