SWARA  – Sudah menjadi rahasia umum kalau setiap zodiak itu pasti deh memiliki karakter yang khas. Nah, kalau bicara masalah pekerjaan dan pilihan karir, kira-kira tiap zodiak punya kecenderungan nggak, ya?

Nah, mumpung sebentar lagi pergantian tahun, siapa tahu kamu juga kepikiran untuk berganti profesi. Iseng-iseng, yuk, kita lihat pekerjaan apa sih yang kira-kira cocok dengan zodiakmu?

 

Aries (21 Maret – 20 April)

ZODIAC - ARIES

Banyak yang berpendapat bahwa Aries adalah seorang pemimpin natural, alias terlahir untuk menjadi seorang pemimpin. Tapi, ini berarti kamu akan kesulitan saat menjadi seorang karyawan karena enggak nyaman saat diperintah dan diarahkan. Kamu suka memegang kendali tapi tetap membutuhkan tim yang mendukung.

Dengan begini, kamu cocoknya menjadi manajer atau berkecimpung di bidang yang kompetitif dan mengandalkan fisik, seperti personal trainer, pemandu kegiatan outdoor, atau bahkan atlet.

 

Taurus (21 April – 21 Mei)

ZODIAC - TAURUS

Untuk masalah pekerjaan, Taurus dikenal praktis dan fleksibel.  Sifat kepemimpinan, pekerja keras dan berdedikasi, bikin orang betah jadi satu tim dengan mereka. Karena karakteristik ini Taurus cocok banget dengan pekerjaan yang membutuhkan keuletan. Misalnya, industri makanan dan penjualan. Nggak hanya itu, karena dikenal cerdas dalam hal finansial, Taurus juga cocok, lho, bekerja di industri perbankan.

 

Gemini (22 Mei – 21 Juni)

ZODIAC - GEMINI

Udah menjadi rahasia umum kalau pribadi seorang Gemini itu bosanan, alias enggak bisa bertahan lama di lingkungan dengan rutinitas yang stagnan. Gemini akan lebih berkembang dan bersemangat saat menghadapi pekerjaan yang mengharuskannya bertemu dan berinteraksi dengan hal-hal yang baru dan berbeda.

Jadi, kamu yang Gemini pasti, deh, cenderung memilih pekerjaan di mana kamu wajib up-to-date, seperti di dunia periklanan, PR, dan menjadi seorang pengajar.

 

Cancer (22 Juni – 22 Juli)

ZODIAC - CANCER

Di antara semua zodiak, Cancer dikenal sebagai pribadi yang paling dewasa dan mengayomi. Cancer juga dianggap telaten dan senang membantu orang lain. Jadi, untuk pilihan karir Cancer paling pas berada di bidang kemanusiaan seperti pekerja sosial atau pengacara, atau di  ranah kesehatan seperti pakar nutrisi.

 

Leo (23 Juli – 22 Agustus)

ZODIAC - LEO

Memang sih, Leo dikenal sebagai zodiak yang senang menjadi pusat perhatian dan enggak gampang merasa puas. Tapi, di balik semua itu, Leo juga dikenal memiliki pesona tersendiri yang memang membuat orang enggak bosan berinteraksi dengan Leo. Makanya, pilihan karir yang pas dengan kepribadian Leo adalah seorang pengajar, di ranah politik, atau seorang aktor.

 

Virgo (23 Agustus – 22 September)

ZODIAC - VIRGO

Si karyawan ideal. Virgo dikenal sebagai pribadi perfeksionis, penuh perhatian, dan cerdas menangkap arahan. Sifat perfeksionis yang sudah melekat menjadikan Virgo pribadi yang gesit dan enggak gampang panik saat menghadapi pekerjaan yang padat dan bermacam-macam. Pekerjaan di jasa pelayanan dan seperti terapist dan server, atau yang membutuhkan ketelitian seperti editor dan teknisi cocok untuk kepribadian ini.

 

Libra (23 September – 22 Oktober)

ZODIAC - LIBRA

Libra adalah pribadi yang easy-going, komunikatif, dan selalu ingin memahami keinginan orang-orang di sekitarnya. Zodiak dengan lambang ‘keadilan’ ini memang cocok untukmu yang pada dasarnya merupakan people-person, alias mereka yang senang berinteraksi dengan orang lain.

Beberapa pilihan karir yang bisa kamu pertimbangkan adalah di bidang sales, customer service, hingga seorang wedding planer.

 

Scorpio (23 Oktober – 21 November)

ZODIAC - SCORPIO

Dianggap sebagai pribadi yang menyenangi tantangan dan hal-hal misterius. Scorpio lebih senang berkecimpung di tempat yang memberikan pengalaman mendebarkan yang umumnya bikin orang ciut.

Kemampuan Scorpio menangani krisis dan memberikan hasil terbaik dari bahan-bahan seadanya, membuat Scorpio handal menjadi seorang dokter bedah, detektif, atau agen rahasia.  

 

Sagitarius (22 November – 21 Desember)

zodiac - SAGITARIUS

Kepribadian Sagitarius identik dengan lincah dan semangat yang menggebu-gebu. Apabila sudah menetapkan target, mereka akan berusaha mencapainya sekuat tenaga.  Mereka dengan zodiak ini biasanya juga memiliki sisi spiritual yang tinggi, menyenangi petualangan, dan terbuka akan pengalaman-pengalaman baru.

Karena karakternya ini, Sagitarius cenderung menolak untuk berdiam di satu tempat saja. Makanya, pekerjaan yang cocok untuk Sagitarius akan berkisar di sekitar bidang keagamaan, public relation, bahkan pawang hewan.


Capricorn (22 Desember – 20 Januari)

ZODIAC - CAPRICORN

Orang-orang Capricorn umumnya dikenal serius, pragmatis, dan sangat teratur. Di balik karakter ini, mereka pun memiliki karisma dan antusiasme yang baik untuk menjadi seorang pemimpin dan terbiasa dengan yang namanya kerja keras, ambisi, dan komitmen. Makanya, Capricornus kerap kali menjadi seorang workaholic.

Dengan kepribadian seperti ini, idealnya, Capricorn menjadi seorang manajer atau administrator. Selain itu, profesi yang mengharuskan kedetailan seperti insinyur, arsitek  juga cocok untuk mereka.

 

Aquarius (21 Januari – 19 Februari)

ZODIAC - AQUARIUS

Aquarius adalah mereka dengan jiwa-jiwa bebas, alias nggak doyan dengan peraturan yang mengikat. Kepribadian dan kebiasaan mereka yang cukup ajaib pun terkadang enggak mudah diterima oleh yang lain. Aquarius bisa kok bergaul dengan yang lain, tapi  karena karakteristiknya ini, mereka lebih menyenangi bekerja sendiri.

Bidang yang cocok untuk Aquarius berkisar di tempat yang membutuhkan ide-ide gila dan kreatif, seperti sains, desain grafis, dan fotografi. Selain itu, Aquarius juga cocok  menjadi seorang entrepreneur karena keengganan mereka atas kultur perusahaan yang kaku.

 

Pisces (20 Februari– 20 Maret)

zodiac - PISCES

Berhubung Pisces adalah zodiak tertua, Pisces juga dikenal sebagai pribadi yang old soul. Dua karakteristik yang melekat di diri mereka adalah penuh gairah, intuitif, dan kreatif. Di bangku sekolah mungkin mereka dikenal berbakat di bidang seni seperti musik dan tarian. Kepekaan di bidang-bidang ini menempatkan Pisces sebagai mereka yang cocok bekerja sebagai artis, psikolog, dan terapis fisik.

 

Apakah kamu merasa ada yang cocok, Kawan Tunaiku? Artikel ini hanya ingin sekadar memberikan saran, kok. Kalau ternyata dari artikel ini sekiranya ada yang cocok, boleh dicoba, lho. Siapa tahu kamu memang sedang berniat untuk mengubah profesimu di tahun mendatang. Selamat mencoba, ya!