SWARA – Momen Lebaran identik dengan saling memaafkan. Di hari yang baik itu kita dianjurkan untuk kembali menyucikan hati dengan memaafkan. Meski perkara memaafkan tidak selalu mudah, tapi keikhlasan akan melunakkan hati kita.

Tidak hanya memaafkan keluarga dan sanak saudara terdekat saja, memaafkan sepatutnya juga dilakukan pada mereka yang ada di lingkungan kerjamu. Mungkin, selama ini kamu merasakan betapa kesalnya punya bos galak atau teman kantor yang menyebalkan. Nah, momen Lebaran ini tentu jadi saat yang tepat untuk memaafkan!

 

Sadarilah bahwa kamu tak pernah bisa hidup sendiri di dunia ini

Hakikat manusia adalah hidup bersama-sama, menjalin hubungan dengan sesamanya. Begitu pun kamu saat berada di kantor atau lingkungan kerjamu. Sebisa mungkin, kamu dituntut untuk bisa menjalin hubungan baik dengan atasan, rekan kerja, hingga office boy atau satpam misalnya. Untuk dapat menjalankan pekerjaanmu, pastilah dibutuhkan kehadiran dan peran mereka.

 

Entah disengaja atau tidak, ada kalanya orang lain akan menyakitimu

Tidak bisa dipungkiri bahwa dalam lingkungan kerja, ada-ada saja masalah yang mungkin kamu hadapi. Punya bos atau atasan yang galak kadang tidak bisa dihindari, termasuk rekan-rekan kerja yang seringkali tak kalah menyebalkan. Entah disengaja atau tidak, mungkin mereka pernah membuatmu kesal bahkan menyakiti hatimu. Tapi apakah hal itu akan membuatmu kesal terus-menerus?

 

Sebaik-baik manusia adalah dia yang mau ikhlas memaafkan

Saat orang lain menyakiti hatimu, memaafkan rasanya jadi hal yang tak mudah dilakukan. Rasa kesal seperti enggan pergi dari hatimu, membuat kamu justru tenggelam dalam kebencian. Padahal, sebaik-baik manusia adalah dia yang mau ikhlas memaafkan. Dia yang menyadari bahwa tidak ada manusia di dunia ini yang bisa luput dari kesalahan.

 

Manfaatkan momen Lebaran untuk memaafkan orang lain

Momen Lebaran adalah waktu yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya. Alih-alih terus menyimpan kesal atau kebencian pada bos dan rekan-rekan kerja, lebih baik jika kamu memaafkan mereka. Jadikan momen yang suci dan penuh berkah ini sebagai pemacu agar kata maaf tak lagi sulit keluar dari mulutmu. Memaafkan bisa kamu lakukan dengan berbagai cara, mulai dari mengirim kartu ucapan atau berkunjung ke rumah mereka misalnya.

 

Memaafkan berarti memulai hari yang baru dan membahagiakan dirimu

Lebaran jadi saat di mana kamu akan memulai hari yang baru. Tanpa menyimpan rasa kesal atau benci pada bos dan rekan kerja, kamu akan lebih mantap menjalani rutinitas pekerjaan sehari-harinya. Selain bisa lebih fokus mengerjakan tugas-tugasmu, ikhlas memaafkan akan membuatmu lebih bahagia. Ada rasa ringan dan lega dalam hati, yang nantinya akan menjadikanmu orang yang lebih baik lagi.

 

Sambut Lebaran dengan hati yang ikhlas untuk mau memaafkan. Jadikan Lebaran kali ini sebagai momen terbaik untuk memaafkan mereka yang pernah membuatmu kesal. Jangan lupa, lapangkan hatimu juga untuk meminta maaf pada mereka yang pernah kamu sakiti ya! Selamat saling memaafkan.