SWARA – Terus terang, saya bukanlah orang yang gemar nge-gym. Menurut saya, melihat ruang pusat kebugaran itu yang penuh alat itu bikin sumpek. Meski latihan beban itu efektif membakar lemak dan membentuk otot, nggak semua orang betah berolahraga di tempat semacam itu.

 

Saya lebih suka melakukan aktivitas fisik di luar ruangan. Itu pun kalau sempat. Kalau kamu termasuk orang yang bekerja dari jam 9-5 seperti saya, bisa olahraga sekali seminggu sudah syukur. Namun, biar pun nggak punya banyak waktu luang, kita tetap perlu melakukan aktivitas fisik yang cukup biar tubuh tetap sehat.

 

Ada, kok, beberapa trik menjaga kebugaran tanpa harus nge-gym. Coba intip beberapa kegiatan sederhana yang bikin tubuh sehat berikut ini.

 

Artikel Terkait: Tips Menjaga Kesehatan di Tempat Kerja dan Rumah

  1. Sering Insomnia, Segera Lakukan 6 Tips ini untuk Kebiasaan Tidur yang Lebih Baik
  2. Ingin Cepat Langsing, Atur Metabolisme Tubuhmu Lewat 5 Cara Ini!
  3. Waspada, Ini 7 Risiko Terlalu Lama Duduk Bagi Kesehatanmu

 

1. Biasakan tetap bergerak saat mengobrol di telepon

Kamu mungkin kerap menjawab telepon dalam waktu yang nggak sebentar, terutama kalau lagi LDR-an sama pasangan. Nah, saat mengobrol di telepon, sebenarnya tubuh menganggur, lho. Sambil tetap fokus menelepon, kamu bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk menggerakkan tubuh dengan berjalan kaki.

 

Berjalan itu nggak butuh banyak mikir. Jadi, pada dasarnya kamu dapat melakukan gerakan-gerakan tadi sembari menelepon. Butuh tingkat kesulitan lebih? Lakukan squat, wall sit, plank maupun pose-pose yoga sederhana sambil mengobrol dengan lawan bicara di seberang sana.

 

2. Rajin-rajinlah melakukan berbagai pekerjaan rumah

Di waktu senggang, isi waktumu dengan membersihkan rumah. Kegiatan ini manfaatnya dobel. Nggak cuma membuat rumah jadi bersih dari debu dan noda. Di saat yang sama, tubuhmu juga bergerak dan membakar kalori.

 

Rajin-rajinlah menyapu, mengepel, menyikat kamar mandi, memotong rumput di halaman, dan mencuci pakaian. Ditambah lagi, kamu nggak perlu repot-repot menyewa asisten rumah tangga.

 

3. Lebih banyak berjalan saat berangkat dan pulang kerja

Ada beberapa cara menambah kesempatan beraktivitas fisik saat berangkat dan pulang kerja. Misalnya, dengan naik moda transportasi umum, parkir di tempat yang agak jauh, dan menggunakan tangga di dalam gedung. Dengan lebih banyak berjalan, tubuhmu pun bakal terasa lebih bugar.

 

4. Temani anakmu beraktivitas di luar ruangan

Kalau sudah punya anak yang sudah bisa diajak main, kamu bisa “memanfaatkan” mereka sebagai teman beraktivitas fisik di luar. Ada banyak cara yang bisa dicoba, misalnya dengan mengajak mereka bersepeda, bermain bola, atau sekadar jalan-jalan di sekitar rumah. Kalau kamu masih jomblo, ngajak main anak tetangga juga boleh, kok.

 

5. Lakukan gerakan ringan di depan televisi

Daripada duduk diam di depan televisi, lebih baik isi waktumu dengan melakukan gerakan ringan di depan televisi. Kamu dapat melakukan peregangan maupun gerakan yoga agar tubuhmu lebih lentur. Kalau sedang jeda iklan, kamu juga bisa mengisinya dengan push-up atau squat.

 

Artikel Terkait: Tingkatkan Produktivitasmu Lewat Kiat Berikut

  1. 5 Ritual Pagi Para Tokoh Sukses Dunia. Mau Coba?
  2. 8 Kebiasaan Ini Bikin Millennial Gampang Stres dan Kurang Produktif
  3. Putar 10 Lagu Barat Penuh Semangat Ini Agar Nggak Mengantuk Saat Bekerja di Sian…

 

6. Bangunlah lebih awal dari anggota keluarga lain di rumah

Di pagi hari, bangunlah 15-30 menit lebih awal setiap hari. Kamu bisa memanfaatkan waktu ini untuk jogging atau olahraga ringan. Kalau rutin dilakukan, cara ini juga melatih kamu lebih disiplin, lho.

 

7. Temukan aktivitas fisik yang menarik bagimu

Kalau nge-gym itu menurutmu kurang asyik, nggak ada salahnya mencari alternatif kegiatan lain yang lebih seru dan mampu menjaga tubuh kamu tetap bugar. Saya sendiri menyukai parkour, perang-perangan airsoft gun, dan bela diri. Nah, coba kamu eksplorasi olah raga yang menurutmu menarik, cari komunitasnya, lalu mulai ikuti secara rutin.

 

Di atas sudah saya jabarkan tujuh poin kegiatan yang bikin tubuh tetap sehat. Jadi, nggak perlu alasan nggak punya waktu lagi, kan?

 

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya. Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp 2-15 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-15 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

 

pinjaman tanpa agunan

 

 

 

 


RISANG PRATAMAPAULUS RISANG