SWARA – Memiliki masa depan yang cerah tentu menjadi dambaan setiap orang. Terlebih memiliki pekerjaan yang jasanya sangat diperlukan oleh banyak orang. Profesi dengan keilmuan tertentu biasanya memiliki nilai jual yang berbeda dan banyak dicari.
Kira-kira, apa saja ya jurusan kuliah yang unik yang ditawarkan di luar negeri dan belum banyak diketahui?Nggak cuma memiliki keilmuan yang berbeda tetapi juga bisa jadi pekerja yang diburu. Nah, berikut ini 10 jurusan paling unik di dunia yang bisa jadi rekomendasi
1. Manajemen teknologi baking
Bagi kamu yang sejak awal sudah mempunyai ketertarikan dengan pattiserie, jurusan Manajemen Teknologi Baking ini bisa jadi batu loncatan dalam membangun karirmu. Terlebih tren industri makanan yang terus meningkat dan makin eksis seiring dengan permintaan dalam pasar. Oleh karena itu, lulusan dari jurusan ini tentu dibutuhkan perusahaan besar yang bergerak di bidang industri makanan.
Artikel terkait: Rekomendasi Berbagai Jurusan Kuliah
- Ini 10 Jurusan Kuliah yang Dapat Membahagiakanmu!
- 9 Jurusan Kuliah yang Lulusannya Gampang Cari Kerja
- 10 Jurusan Kuliah dengan Lulusan Bergaji Tertinggi
2. Ethical hacking
Teknologi yang semakin tinggi menuntut gaya hidup yang serba digital. Menggunakannya pun juga tidak terlepas dari berbagai risiko keamanan. Nah, untuk mengamankan dunia daring dari kejahatan siber seperti hacker, maka dibutuhkan jasa para penumpas hacker.Lewat jurusan Ethical Hacking, kamu ternyata bisa belajar bagaimana mengenali kejahatan hacking dan menangkap basah pelakunya, keren, ya!
3. Manajemen bunga
Suka mendekorasi dengan bunga, merangkainya menjadi aksen cantik dalam rumah?Sepertinya kamu berbakat untuk belajar mengelola bunga lalu menjadikan peluangnya dalam berkarir. Jurusan Manajemen Bunga sangat recomended dan jasanya kini tengah dicari. Pasalnya,industri bunga juga terus meningkat dalam berbagai kebutuhan seremonial dan agenda.
4. Pendidikan petualangan
Ternyata jurusan Pendidikan Petualangan juga ditawarkan untuk menjadi latar belakang keilmuan. Bagi kamu yang suka traveling sepertinya jurusan ini cocok untuk dicari dan digali. Jurusan Pendidikan Petualangan mengadopsi berbagai bidang keilmuan diantaranya, filsafat, videografi, meteorologi, dan geografi.
5. Bisnis dan teknologi penyelaman
Bisnis pariwisata yang terus berkembang membuat bisnis wisata bawah laut juga kini dilirik dan jadi peluang. Salah satu kegiatan untuk pengembangan bisnis bawah laut yakni menyelam ternyata jasanya dibutuhkan. Namanya memang tidak familiar ditelinga masyarakat dan menjadi jurusan yang sangat langka. Namun, ini yang jadi daya tarik, lulusan dari jurusan ini pasti bakal diincar.
6. Bisnis Keluarga
Pernah mendengar jurusan bisnis keluarga?Mungkin jurusan bisnis sudah jamak ya tetapi ternyata ada jurusan yang sangat fokus di bidang tertentu yaitu, bisnis keluarga. Kamu akan diajarkan bagaimana memanfaatkan keikutsertaan keluarga dalam usaha dan meningkatkan perekonomian keluarga.Selain mengembangkan usaha keluarga, kamu juga bisa jadi konsultan profesional untuk jasa ini.
7. Comic Book Art
Ada peluang dari jurusan Comic Book Art untuk kamu yang tertarik di dunia seni menggambar komik. Jurusan ini bisa kamu temui di Minneapolis College of Art and Design. Akan sangat seru dan menyenangkan, karena nantinya kamu punya kesempatan membaca komik dari seluruh dunia.
8. Comedy : Writing and Performance
Kamu merasa punya karakter humoris dan menyukai hal-hal yang berbau komedi?. Jika kamu serius ingin belajar, Jurusan Comedy: Writing and Performance ini bisa jadi peluang karirmu. Menjadi seorang pelawak profesional ternyata tidak hanya sekedar lucu tapi juga membutuhkan skill.
Setelah membaca beberapa rekomendasi jurusan yang unik di dunia, apa yang menurut kamu keren dan membuatmu tertarik?
Artikel terkait: Serba-serbi Beasiswa Kuliah
- Ingin Dapat Beasiswa LPDP? Simak Kisah dan Tips dari Penerima Beasiswa LPDP Ini
- Â Buat yang Berencana Kuliah S2, Perhatikan 7 Beasiswa yang Bisa Kamu Kejar di Tahun 2017 Ini!
- Â Sambil Kerja Lanjut Kuliah S2 di Universitas Negeri, Ini Rincian Biayanya
Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku.
Setyo Kinanthi