SWARA – Setiap mendengar nama Hillary Clinton, yang terlintas di kepala saya adalah sosok perempuan pejuang. Clinton mengawali karier cemerlangnya saat menjadi politisi lalu menjadi Senator pada 2001-2009. Nggak cuma itu, Clinton pun terpilih sebagai Secretary of State pada masa kepimpinan Barrack Obama periode 2009-2013.
Berikut adalah 10 langkah yang bisa kamu tiru dari Clinton.
Artikel Terkait: Sukses dan Bahagia
- 5 Langkah Meraih Kebahagiaan dan Kesuksesan
- Sesibuk Apapun Kamu, Pastikan Hal-hal Berikut Supaya Tetap Positif, Bahagia, dan Semangat
- Yuk, Hapus 30 Hal Ini dari Keseharianmu Supaya Lebih Bahagia dan Sukses
1. Mengutamakan pendidikan
Pendidikan memegang kunci penting dalam perjalanan karier Hillary Clinton. Dia berkuliah di Wellesley College dan lulus pada 1969. Nggak mau berhenti di situ, Clinton meneruskan pendidikannya di universitas terkemuka Yale Law School. Baginya, pendidikan tinggi memiliki kontribusi penting dalam kesuksesan perempuan. Pada 1973, dia resmi mendapat gelar Juris Doctor di bidang hukum.
2. Get ready
Sukses nggak bisa diraih dalam satu malam. Karena itu persiapan-persiapan dari titik terkecil juga penting untuk kamu lakukan bila ingin meraih kesuksesan yang besar. Seusai kuliah, Clinton nggak serta-merta jadi senator, kok. Dia lebih dulu mengabdi di legal counsel Kongres selama beberapa tahun sebelum pindah ke Arkansas dan menikah dengan Bill Clinton.
3. Memulai dengan inisiatif kecil
Awal yang tepat menentukan hasil di akhir. Bagi Clinton, menemukan drive yang tepat menuju sukses sangat krusial. Cara ini bisa melalui membangun inisiatif-inisiatif kecil yang sesuai dengan minat dan pilihan karier kamu. Setelah pindah ke Arkansas, Clinton meneruskan pekerjaannya dengan turut mendirikan Arkansas Advocates for Children and Families pada 1977.
4. Berani memimpin
Bila ingin menjadi seorang pemimpin, kamu harus berani memimpin. Itulah motto Hillary Clinton. Dalam setiap perjalanan karier, Clinton memiliki catatan kepemimpinan yang baik. Salah satunya adalah saat ia menjadi ketua perempuan pertama di Legal Services Corporation pada 1978.
5. Bijak terhadap kritik
Saat membangun karier, kritik tentu menjadi makanan sehari-hari. Clinton memandang karier sebagai kawan yang membangun. Karena itu, dia selalu terbuka pada saran dan kritik dari sekitarnya. Dia nggak memasukkan dalam hati, namun mengingatnya sebagai evaluasi diri.
Â
6. Berkompromi
Dalam perjalanannya sebagai politisi, Clinton yakin berkompromi juga bisa menciptakan hasil yang baik. Contohnya adalah ketika dia berkontribusi pada pendirian program kesehatan anak, adopsi, dan foster care pada 1997 dan 1999.
7. Jadi diri sendiri
Clinton nggak pernah mencoba meniru atau mencoba menjadi politisi A atau B. Dia selalu menjadi dirinya sendiri dan percaya pada nilai serta perjuangan yang ia titi. Hasilnya? Clinton berhasil mencatatkan sejarah ketika terpilih sebagai senator perempuan pertama untuk negara bagian New York pada 2000.
8. Keep going
Clinton nggak mau berhenti mengejar mimpi. Pada 2008, dia ikut Konvensi Partai Demokrat Amerika. Walau kalah oleh Barrack Obama, Clinton berhasil membuat orang mengingatnya sebagai kandidat presiden perempuan pertama dengan delegasi terbanyak di Amerika Serikat.
Artikel Terkait: Menjaga Produktivitas Tanpa Stres di Kantor
- Supaya Kantormu Lebih Menyenangkan, Ini Hal-Hal Menarik yang Bisa Diterapkan
- Punya Sahabat di Kantor? Ini 5 Cara Agar Kita Tetap Profesional!
- Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental di Lingkungan Kantor
9. Be kind
Clinton nggak segan untuk membagi cerita pengalaman dan pengetahuannya. Setelah selesai mengemban tugas sebagai State Secretary pada 2008-2002, Clinton menerbitkan buku kelimanya dan menjadi pembicara di berbagai seminar.
10. Gigih
Pada 2016, Clinton kembali mencalonkan diri sebagai kandidat presiden Amerika Serikat. Pada laga politik itu, Clinton berhasil mewakili Partai Demokrat. Clinton mendapatkan popular vote lebih banyak, tetapi kalah pada electoral vote kepada Donald Trump.
Itulah 10 kunci sukses yang bisa kamu tiru dari Hillary Clinton. Well, mungkin kamu punya kunci suksesmu sendiri. Namun nggak ada salahnya belajar dari orang lain. Iya, nggak?
Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.
  KENNY CAROLINE