SWARA – Banyak pasangan yang sudah lama pacaran tapi belum juga menikah karena merasa belum mapan secara finansial. Kepemilikan harta benda seakan menjadi kunci penting untuk berkeluarga. Nggak sedikit pula orang tua yang beranggapan bahwa mereka yang mapan adalah menantu ideal.
Jika kamu dan pasangan memang belum mapan, sebenarnya nggak perlu minder buat menikah, kok. Ini dia sejumlah alasan mengapa kamu sebaiknya menikah tanpa menunggu mapan!
- Menikah muda berarti usia produktif yang lebih panjang
Ketika menunda pernikahan demi mengejar kemapanan, sadarkah bahwa usia produktifmu kian menyempit? Bayangkan jika menikah di usia 35-40 tahun, maka ketika kamu menjelang usia pensiun, anakmu mungkin justru tengah kuliah dan membutuhkan dana yang nggak sedikit. Itu pun baru anak yang pertama, bagaimana dengan yang kedua dan seterusnya?
Sebaliknya, jika kamu menikah muda tanpa menunggu mapan, maka usia produktifmu juga lebih panjang. Mengatur keuangan untuk masa depan anak pun lebih gampang. Kamu juga leluasa buat menunda kehamilan di awal perkawinan jika situasi finansialmu masih belum memungkinkan untuk memiliki momongan.
- Berjuang berdua lebih ringan dibanding sendirian
Sedikit banyak, pasanganmu tentu bisa membantu urusan finansialmu. Baik itu mengatur keuangan maupun menambah pemasukan keluarga lewat penghasilannya sendiri. Selain beban yang ditanggung bakal terasa lebih ringan, kamu pun bisa lebih tenang mencari nafkah karena ada support dari pasangan.
Hal ini berlaku secara praktis juga, lho. Misalnya, pengajuan KPR bakal lebih gampang karena penghasilan suami istri bisa digabung untuk membayar angsuran.
- Kamu dan pasangan bisa lebih saling menghargai satu sama lain
Ketika kamu dan pasangan berjuang bareng untuk menggapai kemapanan, tercipta rasa keterikatan di antara kalian, sehingga masing-masing akan memandang pasangan secara setara sebagai partner hidup yang menggenapi segala kekurangan yang dimiliki. Hal ini penting dalam menjaga hubungan rumah tangga yang sehat dan langgeng.
- Sudah ada fasilitas modern yang mendukung
Tahu nggak salah satu alasan kenapa untuk menikah nggak melulu harus menunggu mapan? Salah satu alasannya adalah zaman yang sudah modern ini mulai memfasilitasi segala kebutuhan kita tanpa menunggu kita mapan.
Misalnya ketika kita menunda untuk menikah karena belum punya rumah sendiri, sekarang ada pilihan seperti kost-kostan mewah untuk suami istri atau kontrak rumah dengan harga murah yang bisa kamu coba. Hal ini juga cocok banget buat kamu yang memiliki pekerjaan yang sering berpindah-pindah kota atau negara.
Ada juga yang menunda menikah karena belum punya kendaraan pribadi, padahal sekarang udah banyak jasa transportasi online yang bisa kita andalkan, yang dengan siap sedia mengantarkan kita kapan saja dan ke mana saja. Jadi, menikah enggak selalu harus nunggu kita mapan, kan?
Nah, mudah-mudahan alasan mengapa kamu sebaiknya menikah tanpa menunggu mapan di atas bisa memicu semangat dan menghilangkan rasa mindermu!