SWARA – Kartu kredit menjanjikan berbagai kemudahan dan keuntungan seperti cashback saat kita membeli barang tertentu. Namun hal ini membuat kita terkadang terlena sehingga tagihan kartu kredit tiba-tiba menggunung. Apalagi jika suatu saat kamu lupa membayar tagihan, pasti besar sekali kan bunganya?
Nah, berikut ini adalah kiat-kiat bila kamu ingin melunasi utang kartu kredit dengan mudah:
1. Berhenti menggunakan kartu kredit
Kartu kredit memang sangat mempermudah transaksi kita. Tapi, kalau kamu masih tidak memiliki penghasilan tetap atau penggunaan kartu kreditmu malah menjadi alat pengganti pembayaran, sebaiknya kamu berhenti untuk menggunakan kartu kredit. Bukan apa-apa, kartu kredit adalah kartu penunda pembayaran, bukan pengganti pembayaran. Artinya, kamu harus melunasi tagihan beserta bunganya di akhir bulan.
Kalau kamu belum memiliki penghasilan tetap dan penggunaan kartu kreditmu sembarangan, bagaimana kamu bisa membayar tagihan? Mending berhenti dulu memakai kartu kredit sebelum bisa mengubah kebiasaan dan memperoleh penghasilan tetap.
2. Lunasi utang yang memiliki bunga paling tinggi dulu
Kalau kamu kebetulan memiliki banyak uang, utang sebanyak apapun tidak akan membuatmu pusing. Bagaimana kalau utangmu banyak dan uangmu sedang terpakai untuk kebutuhan yang lain? Pasti kamu pusing kan?Â
Nah, solusinya adalah dengan melunasi utang dengan bunga yang paling besar terlebih dulu. Urutkan dari utang dengan bunga terbesar hingga terkecil, lunasilah utang sesuai urutan yang ada.Â
3. Ajukan penjadwalan ulang
Kamu bisa mengajukan restrukturisasi utang alias penjadwalan ulang penagihan utang. Cara ini direkomendasikan oleh Lembaga Bantuan Hukum alias LBH bagi kamu yang bermasalah dengan pinjaman utang.Â
Dengan mengajukan restrukturisasi utang, kamu bisa membuat pembaruan perjanjian dengan alasan kesulitan keuangan yang kamu alami. Prosedurnya mudah, kamu bisa mengajukan permohonan restrukturisasi kepada lembaga yang meminjamkan uang kepadamu. Jangan lupa membuat surat tembusan ke Dewan Komisioner OJK ya..
4. Ubah susunan bujet pengeluaran
Sukses atau gagalnya utang sangat bergantung dengan bujet pengeluaran. Saat kamu berutang, kamu harus siap untuk menghentikan beberapa pengeluaran yang ada supaya bisa dipakai untuk membayar utang. Prioritaskan kebutuhan yang paling penting. Untuk sementara, puasa hedon dulu agar utang segera terlunasi.
5. Pinjam uang di Kreditpedia
Yang memberatkan dari kartu kredit adalah bunganya yang besar. Jika kamu masih membutuhkan uang untuk kebutuhan konsumsi, kamu bisa menggunakan fasilitas pinjaman yang disediakan oleh Kreditpedia.Â
Dengan Kreditpedia, kamu bisa memperoleh informasi mengenai pinjaman untuk lunasi utang yang sesuai dengan kebutuhanmu. Tenor dan bunga dapat kamu pilih sesuai dengan kemampuan finansialmu. Tidak akan sebesar kartu kredit. Sudah siap migrasi ke Kreditpedia? Buruan install Kreditpedia di ponselmu!
Anastasia Galuh