SWARA – Saat terdesak dan butuh solusi keuangan, kamu bisa mengajukan KTA online. KTA (Kredit Tanpa Agunan) online adalah salah satu produk perbankan berupa fasilitas pinjaman tanpa jaminan. Terus, gimana dong kalau si peminjam kabur nggak bayar utang? Sebelum meloloskanmu sebagai peminjam, bank akan menilai riwayat utang pribadi dan menganalisis kesanggupanmu untuk membayar pinjaman yang diajukan.
Akhir-akhir ini,KTA online sebagai salah satu produk fintech memang sedang populer di Indonesia. Mudahnya pengajuan pinjaman KTA online memabuat masyarakat kian tertarik mencobanya.
Buatmu yang sedang mencari solusi atas kebutuhan finansial, nggak ada salahnya mengajukan pinjaman di KTA online. Biar keputusanmu itu berjalan mulus, berikut Tunaiku berikan tiga hal yang sebaiknya kamu pertimbangkan saat memilih produk KTA online.
- BIAYA
Biar kamu nggak syok melunasi, jangan ragu untuk meminta penjelasan selengkap mungkin tentang biaya yang harus dikeluarkan. Baik itu biaya administrasi, penalti, bunga, dan besaran cicilan per bulan.
- Biaya administrasi adalah biaya pengajuan pinjaman. Biaya ini bisa dari pemotongan langsung dana pinjaman yang dicairkan bank atau di luar dari uang pinjaman yang diangsur selama periode pinjaman.
- Suku bunga adalah imbal jasa pinjaman yang kamu ajukan. Pada prinsipnya, semakin tinggi bunga, maka semakin tinggi pula nilai cicilan. Makanya, jangan anggap remeh jumlah bunga cicilan yang ditawarkan.
- Penalti pinjaman itu ada dua macam, yaitu denda apabila kamu melunasi pinjamanmu lebih cepat dari seharusnya atau denda karena kamu menunggak pembayaran. Kebijakan dan nilai penalti berbeda-beda pada setiap bank. Cermati yang sesuai dengan kesanggupanmu, ya.
- KREDIBILITAS
Mengajukan KTA online merupakan upaya untuk meringankan beban keuanganmu. Itulah kenapa kamu harus hati-hati memilih bank atau jasa pinjaman online yang dituju. Kredibilitas dan profesional yang dimiliki semestinya dapat membantu mengatasi keperluanmu, bukannya menambah masalah. Adapun kredibilitas suatu bank dapat dilihat dari kepopulerannya di internet dan di masyarakat, serta informasi terkait yang bisa kamu lihat di websitenya.
- PROSES
Alasan utama mengajukan KTA online umumnya karena membutuhkan dana dalam waktu singkat dan cara yang sederhana. Oleh karenanya, proses pencairan yang cepat dan kemudahan pembayaran tentunya menjadi nilai tambah.
Bank biasanya akan mencairkan dana dalam hitungan hari dan dalam bentuk cash ataupun ditransfer. Begitu juga dengan proses pembayaran yang bisa dilakukan dengan berbagai cara, antara lain transfer via ATM, setoran langsung, atau auto-debet dari rekening peminjam.
Sebagai produk KTA online dari Amar Bank, Tunaiku siap melayani kebutuhanmu akan jasa pinjam online yang cepat, mudah, dan aman. Caranya cukup dengan mengisi data diri serta besar pinjaman secara online di formulir online Tunaiku. Untuk membantu memperkirakan, kamu juga bisa lho melihat simulasi pinjaman dan biaya angsuran per bulannya. Coba yuk di sini.