SWARA – Setiap orang tentu punya keinginan untuk bisa sukses. Khususnya dalam hal karier dan pekerjaan, menjadi sukses adalah salah satu yang paling diharapkan. Tapi tahukah kamu apa saja yang membedakan kita dengan mereka yang sudah sukses?
Bukan cuma keberuntungan atau pencapaian semata. Salah satunya adalah tindakan atau kebiasaan yang dilakukan sehari-hari. Berikut ini 7 kebiasaan yang dilakukan orang sukses saat akhir pekan. Kalau kamu belum melakukannya, mungkin nggak ada pilihan lain kecuali mencontoh mereka mulai sekarang!
(Artikel terkait: 5 Tipe Orang yang Pasti Bisa Sukses di Dunia Modern)
Tetap bangun pagi meski di akhir pekan
Kita mungkin memilih bangun siang saat akhir pekan. Dengan alasan, itulah satu-satunya waktu yang kita untuk mengistirahatkan badan. Padahal banyak orang sukses, salah satunya Robert Iger, yang memilih tetap bangun pagi saat akhir pekan. Pasalnya, ada penelitian yang menyebutkan bahwa otak dapat bekerja maksimal saat 2,5 sampai 4 jam setelah bangun tidur. Itulah mengapa kamu lebih baik bangun pagi dan memanfaatkan waktu untuk mengerjakan sesuatu.
Merencanakan apa-apa saja yang akan dikerjakan
Meski akhir pekan, bukan berarti kamu bisa guling-guling di kasur seharian tanpa tujuan. Bukan berarti pula kamu bisa menghabiskan waktu buat nonton TV atau melamun di kamar saja. Seperti yang dilakukan tokoh pendiri Amerika Serikat, Benjamin Franklin. Segeralah bangun dan pikirkan apa-apa saja yang akan kamu lakukan selama seharian. Misalnya membersihkan kamar, lalu memasak, atau membaca buku.
Akhir pekan adalah waktu untuk berolah raga
Orang-orang sukses adalah mereka yang bisa memanfaatkan waktunya untuk berolah raga. Mustahil kamu bisa sukses, tanpa kesehatan yang prima. Itulah mengapa Anna Wintour yang usianya sudah kepala enam pun tetap memiliki tubuh yang bugar. Salah satunya lantaran dia selalu menghabiskan waktu di akhir pekan untuk rutin berolah raga.
(Artikel terkait: Nggak Perlu Gengsi Mengolah Sampah, 5 Pengusaha Ini Adalah Bukti Suksesnya!)
Luangkan waktu untuk menekuni hobimu
Orang sukses tahu bagaimana menghabiskan waktu untuk bersenang-senang. Salah satunya dengan menekuni apa yang jadi hobi atau kegemaran mereka. Maka, kamu pun wajib melakukan hal yang sama. Lakukan apa yang jadi kesenanganmu, misalnya membaca atau berkebun. Menghabiskan waktu untuk menikmati hobi akan membuatmu lebih bersemangat menjalani hidupmu sendiri.
Lakukan sesuatu yang bisa menyenangkan orang lain
Pebisnis asal Inggris, Richard Branson, adalah salah satu yang menerapkan hal ini. Ya, Richard akan menghabiskan waktu untuk melakukan kegiatan-kegiatan amal  di akhir pekan. Menurutnya beramal nggak akan membuat dia miskin, justru membuatnya merasa semakin kaya. Setidaknya dia merasa kaya hati karena bisa berbagi dan menyenangkan orang lain.
Sejenak menikmati waktu untuk introspeksi diri
Kamu boleh santai di akhir pekan, misalnya duduk di teras rumah sambil menikmati secangkir teh hangat. Tapi, bukan berarti kamu nggak memikirkan apa-apa. Gunakan waktu santaimu ini untuk mengintrospkesi diri. Pikirkan apa saja yang sudah kamu lakukan selama satu minggu lalu. Apa yang kamu kerjakan sudah maksimal? Ataukah pekerjaan yang kamu lakukan justru mengecewakan? Inilah saatnya kamu instrospeksi dan mulai memperbaiki diri di minggu berikutnya.
(Artikel terkait: Lewat 5 Drama Korea Ini Kamu Akan Belajar Betapa Hebatnya Jadi Cewek Mandiri Secara Finansial)
Siapkan hari Senin dan hari-hari berikutnya
Sabtu dan Minggu bukanlah waktu yang bisa kamu habiskan untuk malas-malasan atau liburan hingga tubuh dan pikiranmu kelelahan. Sebaliknya, dua hari itu adalah waktu yang tepat untuk kamu bisa memikirkan tentang  minggu yang akan datang. Siapkan apa yang akan kamu kerjakan di Senin nanti. Atur jadwal, dan cicil pekerjaan sedikit demi sedikit. Dengan begitu, Senin dan hari-hari berikutnya akan lebih ringan kamu jalani.
Sukses terbukti nggak akan datang begitu saja. Ada banyak hal yang melatarbelakangi kesuksesan seseorang. Salah satunya perihal apa yang dia lakukan di akhir pekan. Jika orang-orang sukses sudah melakukan hal-hal dalam artikel ini, apa kamu nggak pengen meniru mereka? Yuk, mulai coba!
Eits… Jangan kelewatan juga informasi pinjaman cepat mudah dari Tunaiku. Tunaiku adalah solusi finansial bagi kebutuhan-kebutuhanmu.
Pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kredit. Yuk, ajukan sekarang juga di link berikut ini: Tunaiku.