Swara – Apa bisnis yang laku setiap hari? Bagaimana cara mendapatkan modal untuk memulai usaha baru?
Sebenarnya, ada banyak usaha yang selalu memiliki pelanggan karena barang dan jasanya yang ditawarkan dibutuhkan orang setiap hari.Â
Diantara sekian banyak usaha tersebut, pengamatan dalam beberapa waktu perlu dilakukan untuk mengetahui kebutuhan orang di sekitar lokasi usaha setiap harinya.Â
Ide Bisnis yang Laku Setiap Hari
Jualan apa yang laku setiap harinya? Pertanyaan tersebut sebenarnya relatif, tergantung dari pola konsumsi dari target pasar yang kamu tuju.Â
Pada umumnya, beberapa ide bisnis yang laku setiap hari untuk kebanyakan orang di Indonesia saat ini adalah sebagai berikut:Â
1. Warung makanan
Warteg (warung tegal) termasuk jualan makanan yang laku setiap hari. Semua orang butuh makan, tapi tak banyak orang yang bisa mengolah makanan dengan lezat.
Bagi beberapa orang yang tinggal sendiri, membeli lauk di warung makan bisa jadi jauh lebih murah dibandingkan berbelanja dan memasak bahan makanannya.
2. Laundry pakaian
Tak banyak orang yang mau menghabiskan waktu, tenaga dan uangnya untuk mencuci pakaian.
Solusi yang diambil sebagian besar orang di kota-kota besar adalah menitipkan pakaiannya untuk dicuci di tempat laundry. Usaha rumahan yang lagi trend ini adalah kebutuhan karena semua orang perlu mencuci bajunya setelah dipakai seharian.
3. Warung kelontong
Kebanyakan orang memiliki kebutuhan dan keinginan yang mesti terpenuhi setiap hari.
Sabun, minyak goreng, telur hingga camilan adalah barang kebutuhan atau keinginan yang biasanya harus terpenuhi pada saat itu juga sehingga kehadiran warung kelontong di dekat tempat tinggal akan laku tiap harinya.
4. Bengkel motor
Kebutuhan kendaraan bermotor yang umumnya mendesak membuat usaha bengkel motor menjadi bisnis yang tidak ada matinya.
Jenis jasa seperti tambal ban, ganti oli, penggantian spare part, servis rutin hingga bongkar mesin sudah lebih dari cukup dari layanan dasar dalam usaha awal membangun bengkel motor.
5. Toko roti dan kue
Roti dan kue adalah makanan yang banyak digemari orang sehingga tak heran kalau usaha ini menjadi salah satu bisnis online yang laku setiap hari.
Meski tidak punya toko offline, kamu bisa membuka berjualan roti dan kue online melalui marketplace dan atau media sosial. Untuk menarik pelanggan, kamu bisa membuka jasa pembuatan kue berdasarkan pesanan (custom) untuk acara tertentu.
6. Usaha print dan fotokopi
Pasti ada saja orang yang mengurus dokumen untuk berbagai keperluan setiap harinya. Hal ini membuat peralatan kantor menjadi barang yang dicari orang setiap harinya.
Layanan dasar seperti print, fotokopi dan penjualan keperluan kantor menjadi bisnis yang menguntungkan karena pasti laku setiap harinya. Apalagi jika lokasi dekat dengan daerah perkantoran atau sekolah.
Baca juga: 21 Ide Bisnis Digital yang Gampang Datangkan Cuan, Lengkap!
7. Warnet
Warung internet (warnet) tetap menjadi tempat favorit banyak orang untuk bermain game online, mengakses informasi dengan cepat hingga mengurus dokumen keperluan personal.
Inilah kenapa warnet masih menjadi bisnis yang laku setiap hari. Jika tarif yang dikenakan relatif murah ditambah akses internet yang cepat, kamu bisa saja mendapatkan banyak pelanggan dari bisnis ini.
8. Cuci kendaraan bermotor
Banyak orang yang tidak memiliki waktu luang untuk sekedar mencuci kendaraan bermotor miliknya secara berkala. Peluang ini bisa kamu manfaatkan dengan membuka usaha cuci kendaraan bermotor.
Pastikan kamu memberikan layanan terbaik dengan mencuci kendaraan hingga bersih sekali agar mendapatkan pelanggan lebih banyak.
9. Salon
Bagi sebagian besar wanita, ke salon adalah bagian dari relaksasi dan usaha untuk mempercantik diri untuk berbagai keperluan. Inilah alasan usaha salon adalah bisnis yang tidak ada matinya.
Layanan dasar beberapa usaha salon diantaranya pangkas rambut, cuci dan creambath rambut, facial hingga makeup dan riasan rambut untuk acara tertentu sudah lebih dari cukup untuk membuka bisnis salon.
10. Apotek
Bagi orang yang sakit, obat adalah keperluan yang mendesak. Apotek menjadi bisnis yang laku setiap hari karena sebagian besar orang tidak bisa mengelak dari kebutuhan tubuhnya untuk mengonsumsi obat untuk meredakan rasa sakit.
Meskipun obat adalah barang yang dicari orang setiap harinya, diperlukan seorang ahli seperti apoteker yang bisa meracik atau merekomendasikan suatu obat untuk beberapa jenis penyakit tertentu.
Baca juga: 20 Usaha Sampingan Karyawan yang Bikin Kamu Jadi Sultan
11. Pulsa dan aksesoris handphone
Karena kebutuhan orang untuk mengakses informasi dan berkomunikasi, jualan pulsa atau paket data yang sepaket dengan aksesoris handphone menjadi bisnis yang laku setiap hari.
Peluangnya menjadi lebih besar jika kamu membuka usaha di daerah pedesaan yang penduduknya belum banyak mendapatkan eksposur layanan pembayaran digital.
Cara Mendapatkan Modal untuk Membuka Bisnis Baru
Untuk memulai bisnis baru, kamu pastinya memerlukan modal dalam jumlah tertentu.
Meskipun sudah tahu akan membuka bisnis yang laku setiap hari, tidak banyak orang yang memiliki cukup modal untuk memulai usaha tersebut.
Nah, salah satu solusi yang bisa kamu pertimbangkan untuk menyelesaikan masalah tersebut adalah mengajukan pinjaman.
Dengan kecanggihan teknologi, saat ini kamu bisa mendapatkan pinjaman secara online hanya dengan mengunduh dan mengisi data diri saja melalui aplikasi Tunaiku.
Tunaiku adalah platform pinjaman digital terpercaya karena merupakan produk pinjaman besutan Amar Bank yang sudah menyalurkan lebih dari 4 triliun dana bagi jutaan penggunanya.
Hanya dengan menyiapkan KTP saja, kamu bisa mendapatkan kredit agunan hingga 20 juta sebagai modal untuk membangun bisnis baru.
Dapatkan pengalaman meminjam yang mudah dan praktis dengan aplikasi Tunaiku yang bisa diunduh melalui Google Play dan App Store sekarang juga.