Setiap orang berhak bahagia. Itu memang benar. Namun, tekanan pekerjaan yang berat di kantor, belum lagi ditambah masalah pribadi seringkali membuat kamu tak bahagia. Kalau kamu merasa demikian, kamu bisa menerapkan beberapa hal di bawah ini. Dilansir dari Moneysmart, ini cara yang bisa dilakukan agar bahagia di kantor yang juga saya terapkan!
1. Awali Hari dengan Senyum dan Semangat
Hal ini memang terlihat sangat sepele, namun mengawali hari dengan senyum dan semangat yang tinggi juga bisa membuat harimu berjalan lebih positif. Saya sendiri sudah merasakan efek dari senyum dan semangat di pagi hari ini. Ketika memulai hari dengan wajah yang muram dan lesu, hari itu benar-benar berjalan buruk.
Sebaliknya, meski tahu berbagai hal berat akan menghadang selama di kantor, memulainya dengan senyuman dan semangat tinggi tetap akan membuat hari tersebut berjalan dengan baik. Sebab, senyum dan semangat itu memberi efek positif.
2. Hindari Perselisihan di Kantor
Hal lain yang bisa buat kamu bahagia selama di kantor adalah dengan menghindari terjadinya perselisihan. Sebisa mungkin, cobalah berteman baik dengan semua rekan di kantor. Jangan membuat masalah sebisa mungkin. Beda pendapat tak apa, asal hal itu tidak membuat satu pihak tersudutkan.
Rekan sekantor itu bisa dijadikan teman yang asik sebenarnya, asal kamu dan ia bisa bertukar pikiran dengan baik. Selain itu, teman kantor juga bisa bantu kamu mengurangi masalah di kantor. Kamu juga bisa berkonsultasi dengannya bila ada masalah. Jadi, hari burukmu bisa jadi berkurang dengannya.
3. Buat Komitmen
Komitmen adalah hal yang penting. Namun, kamu juga harus menepatinya. Kalau kamu berkomitmen akan menyelesainkan pekerjaan sebelum makan siang, maka tepati. Kamu bisa melakukannya dengan cara datang lebih awal ke kantor dan menyiapkan segala pekerjaanmu lebih dulu sehingga bisa disiplin dalam waktu.
Hal ini juga bisa membuat waktu pulangmu tetap dan tak perlu lembur. Kamu harus tahu, loyal pada perusahaan seringkali tak memberikan keuntungan pada karyawan. Namun, bekerja dengan baik dan tepat waktu itu jauh lebih baik.
4. Tetap Fokus pada Pekerjaan
Tetap fokus adalah kunci lain agar kamu bisa bahagia selama bekerja. Jangan karena dering ponsel membuat konsentrasimu buyar dan pekerjaanmu berantakan. Disiplinlah dalam menggunakan ponsel.
Bila tak berada dalam waktu mendesak, jangan gunakan. Kalau perlu, buat ponselmu dalam mode hening agar tak menganggu pekerjaan sebelum selesai.
5. Berpura-pura Tidak Terjadi Apa-Apa
Berpura-pura tidak terjadi apa-apa dengan keadaanmu sekarang juga bisa buat kamu bahagia selama di kantor. Maksud dari berpura-pura ini adalah kamu berusaha menutupi semua masalah yang ada di luar kantor dan tak membawanya ke lingkungan pekerjaan. Saya sudah buktikan sendiri bagaimana berpura-pura dalam hal ini bisa membantu membuat diri bahagia.
Cobalah untuk selalu tersenyum meski kamu sedang dilanda masalah yang besar. Buat orang di sekelilingmu tidak merasakan aura negatif yang ada pada dirimu. Dengan begitu, kamu bisa bekerja lebih bertanggung jawab karena meninggalkan semua masalah pribadi di rumah.
Jika kamu merasa bahagia selama bekerja, hal ini tentu akan membuat pekerjaanmu jadi lebih cepat selesai. Kamu bisa punya waktu lebih untuk diri sendiri sehingga kamu bisa lebih bahagia juga di luar sana.
Audrey Gabriella