SWARA – Jatuh cinta itu indah, apalagi kalau kamu menemukan seseorang yang klop dan nyambung denganmu. Jadi jangan heran ada yang betah pacaran hingga bertahun-tahun. Namun tidak banyak pula yang baru pacaran seumur jagung sudah berpisah. Lalu, apa sih sebenarnya faktor yang membuat hubungan bisa langgeng?Terlebih agar masing-masing tetap bisa mandiri dan tidak saling memiliki ketergantungan. Salah satu yang kabarnya bisa membuat hubungan menjadi lebih awet yaitu kata ‘aku’ hilang dalam kosakata dan berganti menjadi ‘kita atau kami’.

 

Artikel Terkait: Jalan-jalan bareng pasangan.

  1. 5 Alasan Penting Traveling Bareng Pasangan Untuk Menguji Hubungan
  2. 6 Manfaat Pelesiran dengan Pasangan
  3. 7 Cara Agar Liburan Makin Seru dan Anti Berantem Bareng Pasangan

 

Semua pasangan pasti menginginkan hubungannya awet. Nah, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan dan sadari agar hubungan bertahan dengan baik,begini caranya :

1. Menyadari bahwa dia mencintaimu apa adanya

Terkadang seseorang berubah saat menjalani hubungan serius dalam jangka waktu yang lama. Teman saya yang awalnya nggak suka dandan, kini memiliki tas make-up. Memang sih semua orang pengen terlihat cantik. Tapi ada satu hal yang paling penting yang kamu ingat bahwa kekasihmu mencintaimu apa adanya. Kalau nggak, buat apa kalian menjalani hubungan bertahun-tahun?

Saya pun sering mendengar si A atau si B merubah penampilan atau mengganti karakternya. Tolong, jangan melakukan hal ini. Jangan berubah karena seseorang. Tetaplah menjadi dirimu sendiri karena si dia jatuh cinta padamu. Belajar mencintai dirimu apa adanya bakal bikin hubungan kalian lebih erat.

 

2. Ingat sahabat terdekatmu

Orang yang tengah dimabuk asmara memang bisa lupa segalanya, termasuk sahabat terdekat. Padahal, bila menghadapi masalah dengan kekasih, ya pasti butuh teman untuk curhat. Kamu dan pasangan butuh sahabat masing-masing, bukan sahabat bersama yang sering kalian temui. Ingat, sahabat itu juga butuh perhatian sama seperti kekasihmu.

Jadi, jangan sampai kamu mengabaikan mereka ya. Di saat-saat terberat, misalnya saat kamu putus dengan si dia, maka kamu bakal membutuhkan mereka. Jangan lupa juga untuk menyediakan waktu mendengarkan cerita mereka. Nongkrong bareng sahabat itu juga perlu. Kamu dan pasangan tinggal menyepakati waktunya saja.

3. Jangan tunduk pada kompromi

Banyak orang bilang bahwa hubungan yang awet butuh kompromi dari kedua belah pihak. Well, hal ini memang nggak salah. Tapi, ada hal-hal mendasar yang nggak boleh kamu tinggalkan sama sekali demi sebuah hubungan. Misalnya, keyakinan dan ideologi yang membentuk siapa dirimu sebenarnya.

Kalau kamu percaya pada keberagaman keyakinan, jangan lantas berkompromi karena si dia meyakini yang sebaliknya. Contoh lainnya, kamu meyakini hak-hak binatang, tapi karena si dia jijik pada anjing, maka kamu pun berhenti ikut kampanye tentang animal rights.

 

4. Quality time dengan diri sendiri

Ini dia nih yang sering dilupakan oleh pasangan long-term relationship. Menghabiskan waktu bersama pasangan memang menyenangkan, tapi ingat kamu dan dia adalah dua orang individu yang memiliki hobi dan pandangan yang berbeda. Karena itu, penting buat kamu dan pasangan untuk memiliki waktu untuk diri sendiri.

Buatlah project masing-masing atau ikut klub yang berbeda. Saat tiba waktunya kalian bertemu, kalian bisa membicarakan hal yang baru dan berbeda dan ini bakal bikin hubungan kalian segar dan nggak membosankan.

 

Artikel Terkait: Kiat hubungan awet.

  1. 5 Cara Menghadapi Pasangan yang Memiliki Sifat Passive-Aggressive
  2. 5 Mitos Seputar Hubungan Percintaan, Abaikan Jika Ingin Bahagia
  3. 10 Hal yang Wajib Didiskusikan dengan Pasangan Sebelum Menikah

5. Mengejar mimpi masing-masing

Dalam sebuah hubungan, orang sering terjebak dalam mengejar mimpi pasangannya sendiri. Padahal dua individu dalam sebuah hubungan itu bisa saja memiliki dua mimpi yang berbeda. Tapi pada kenyataannya, banyak perempuan yang lupa fokus dan cenderung menghabiskan waktu untuk membantu mewujudkan mimpi pasangannya.

Walau terdengar mulia, ada satu hal yang terlewat: di sini kamu melupakan mimpimu dan justru living his life, not your own. Saya nggak bermaksud bilang mimpimu lebih penting dari mimpi pasangan, tapi alangkah baiknya bila kamu dan pasangan sama-sama bergerak mengejar hal yang kalian yakini. Dengan begini, kalian bisa belajar saling mendukung.

 

Menjalin hubungan serius yang lama dengan seseorang memang kadang bikin lupa bahwa kamu juga seorang individu. Walau kamu merasa kamu dan pasangan sejiwa, tapi kalian tetaplah dua manusia yang memiliki kebutuhan masing-masing. Jangan menjadi bergantung sepenuhnya pada pasangan. Jadilah pribadi yang mandiri.

Bagaimana dengan artikel yang kamu baca hari ini? Semoga bermanfaat untukmu, ya.

Jangan lupa, Tunaiku menyediakan pinjaman tunai cepat dan mudah, mulai dari Rp2-20 juta, yang bisa diangsur mulai dari 6-20 bulan. Yuk, ajukan pinjamanmu sekarang!

KTA


KENNY CAROLINEKENNY CAROLINE