SWARA – Hobi merupakan salah satu sarana aktualisasi diri serta cara untuk mengusir kejenuhan di kala senggang. Bagi para pekerja, hobi juga menjadi tempat untuk melarikan diri dari penatnya kerjaan selama weekdays. Tapi, tak hanya menyenangkan, ternyata hobi tertentu juga bisa menghasilkan uang sekaligus membantu orang lain, lho!

 

Lantas, hobi macam apa yang mampu menambah pundi-pundimu sekalian berbagi rezeki? Inilah beberapa di antaranya. Mungkin saja hobimu menjadi salah satunya!

 

1. Hobi Make-Up

Buat cewek yang suka make-up, ada sejumlah cara yang bisa membuatmu mendapatkan uang dari hobimu ini. Kalau kamu cukup pede, cobalah membuat video tutorial make-up maupun review produk untuk diunggah ke situs berbagi video seperti Youtube. Akunmu bisa dimonetisasi sehingga uang pun bisa mengalir berdasarkan jumlah view videomu. 

 

Kamu juga bisa mencari penghasilan tambahan sekaligus membantu orang dengan menjadi perias pada acara pernikahan maupun wisuda teman atau pun kerabat dekat. Menarik, bukan?

 

Artikel terkait: Hobi yang Mendatangkan Uang

 

2. Hobi Nge-blog

Di era media konten digital seperti sekarang, menulis artikel yang apik adalah kemampuan yang sangat menjual sekaligus bermanfaat bagi banyak orang. Di satu sisi, kamu bisa menjual kemampuanmu pada sejumlah situs, di sisi lain kamu juga dapat membagikan informasi-informasi yang berguna. Jadi, kalau ada rekanmu yang sedang membangun website dan membutuhkan penulis untuk kontennya, jangan ragu untuk membantunya, ya!

3. Hobi Fotografi

Hobi yang satu ini juga nggak kalah menjanjikan, lho. Dengan mudahnya orang mengakses kamera yang berkualitas baik, hobi ini lebih mudah dijangkau. Selain itu, kebutuhan pasar akan konten visual atau sekadar mengabadikan momen-momen spesial membuat kemampuan ini banyak dicari.
Lewat hobi ini, kamu bisa menghasilkan uang tambahan sekaligus membantu orang dengan beberapa cara. Misalnya, membantu temanmu yang punya toko online untuk membuat foto produk yang keren, atau jadi fotografer pre-wedding, pernikahan, maupun wisuda kerabat dan sahabat. Jadi, asah terus kemampuanmu, ya!

 

4. Hobi Selfie

Suka berpose di depan kamera? Buat yang hobi selfie atau difoto dan rajin mengunggahnya di media sosial, kamu bisa memanfaatkannya sebagai sumber penghasilan tambahan juga, lho. Kalau pengikutmu di medsos cukup banyak, manfaatkan saja akunmu untuk meng-endorse suatu produk. Siapa tahu, ada temanmu yang membutuhkan bantuanmu untuk promosi produknya.

 

Terkait: Cari uang lewat internet

 

5. Hobi Nge-game

Banyak yang sudah membuktikan bahwa nge-game bukan sekadar hobi yang cuma buang-buang uang, melainkan juga bisa menghasilkan. Lihat saja kanal-kanal gamer di Youtube yang dibanjiri subscriber. Kamu juga bisa melakukannya kalau mau.

 

Sebagai gamer, kamu juga bisa ikutan #BarterRezeki lewat program Referral Gamification Tunaiku. Dalam program ini, kamu bisa merekomendasikan KTA Tunaiku kepada mereka yang membutuhkan solusi keuangan. Selain itu, ada sejumlah misi ala game yang dapat kamu ikuti dengan imbalan berupa poin reward yang bisa ditukar dengan berbagai hadiah menarik.

 

Seru, ‘kan? Yuk, ikutan sekarang! Cukup daftarkan dirimu di tunaiku.amarbank.co.id/referral/premium.

 

Itu dia 5 hobi yang bisa menghasilkan uang sekaligus membantu orang. Apakah hobimu termasuk salah satu di antaranya?