SWARA – Apakah kamu termasuk salah satu dari sekian banyak orang yang beranggapan jika nongkrong itu mesti di tempat yang bergengsi dan mahal? Padahal, gaul itu nggak selalu identik dengan keluar uang banyak, lho. Kamu bisa kok mengaplikasikan cara gaul yang tetap ramah di kantong.
Biar kamu nggak penasaran, nih Tunaiku bagikan beberapa tips asyik buat #GaulHemat2017. Nggak hanya menghemat pengeluaran saat nongkrong bareng teman maupun rekan kerja, kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan tambahan penghasilan!
1. Anggarkan dana secukupnya setiap bulan
Biar nggak jor-joran mengeluarkan uang waktu nongkrong, pastikan kamu sudah menganggarkan dana secukupnya setiap bulan, khusus untuk kongkow. Normalnya sih, nggak lebih dari 5-10% dari total pendapatanmu sebulan. Selanjutnya, tinggal disiplin aja pada diri sendiri. Kalau memang dananya sudah habis, urungkan niatmu untuk nongkrong. Dengan begitu, pengeluaranmu untuk gaul bakal terkontrol.
(Artikel terkait: Berapa Sih Standar Gaji untuk Gaya Hidup Fancy? Yuk, Cermati Perkiraan Ini)
2. Isi perut sebelum nongkrong
Perut yang lapar bikin kamu impulsif memesan makanan saat nongkrong. Hal sepele ini bisa bikin pengeluaranmu makin boros, lho. Untuk mengantisipasinya, pastikan kamu sudah mengisi perut sebelum acara nongkrong dimulai. Perut yang sudah terganjal bakal membuatmu mampu berpikir lebih jernih dan sadar saat memesan makanan.
3. Manfaatkan promo yang ditawarkan
Tempat hangout seperti kafe biasanya rutin menawarkan promo untuk menarik pelanggan. Ada yang memberi promo berupa potongan harga, buy 1 get 1, hingga makanan gratis. Karena biasanya promo semacam ini akan diinfokan melalui akun media sosial mereka, jangan ragu buat mengecek ke sana dan mencari tahu di mana kafe yang tengah mengadakan promo. Pengeluaranmu tentu bakal lebih hemat.
4. Cari tempat hangout yang merakyat
Biar tetap guyub dan hemat, nggak ada salahnya mencari tempat nongkrong yang merakyat untuk menghabiskan waktu. Sesekali duduk lesehan di tempat yang tanpa wifi gratis justru bikin suasana hangout bareng teman-temanmu terasa makin akrab. Alternatif lain, kamu juga bisa mengajak mereka nongkrong di rumah. Adakan potluck biar makin seru!
(Artikel terkait: 5 Cara Mengelola Keuangan untuk Pekerja Fresh Graduate)
5. Ajak temanmu untuk #BarterRezeki
Biar nongkrongmu lebih bermanfaat, nggak ada salahnya mencoba mempromosikan barang dagangan, jasa, maupun karyamu di forum tersebut. Kamu juga bisa #BarterRezeki bersama teman-temanmu lewat program referral dari Tunaiku. Cukup rekomendasikan KTA Tunaiku kepada rekan-rekanmu yang membutuhkan. Selain membantu kesulitan mereka, kamu juga berkesempatan memperoleh insentif untuk setiap aplikasi yang disetujui, lho.
Jadi, nggak perlu ragu buat gaul hemat, ‘kan? Yuk, daftarkan dirimu di program referral Tunaiku, kesempatan untuk mendapatkan tambahan penghasilan hingga jutaan rupiah sudah menantimu!
Selagi kamu di sini…
Kami punya informasi singkat yang sayang sekali dilewatkan. Sudahkah kamu tahu tentang Tunaiku? Tunaiku merupakan pinjaman cepat, mudah, tanpa agunan, tanpa kartu kredit. Tunaiku bisa jadi solusi finansial bagi kebutuhan-kebutuhanmu. Kebutuhan dadakan? Atau, butuh tambahan dana untuk kebutuhan tertentu? Kamu bisa ajukan Tunaiku!
Nggak mau ribet dan nggak pakai lama ajukan pinjaman? Klik di sini.