SWARA – Kita sudah sangat sering mendengar kata produktif. Apalagi jika teman ataupun keluarga kita mengatakan, “Jadi orang yang produktif dong.” Nah kata ini sebenarnya dapat membawa benefit bagi kehidupan kita jika hal ini kita lakukan dengan sungguh-sungguh. Di dalam pekerjaan kata produktif sering kali menjadi acuan untuk mencapai sesuatu dengan hasil yang optimal.
Salah satu hambatan menjadi produktif adalah menunda-nunda pekerjaan. Akibat sering kali menunda pekerjaan, kita menjadi tidak fokus dengan pekerjaan yang dikerjakan ditambah banyak waktu yang terbuang sehingga kita harus mulai dari awal lagi.
Agar kamu lebih produktif dalam bekerja, yuk simak tips di bawah ini!
1. Mengatur waktu dan energi
Tidak hanya waktu yang harus diatur dalam bekerja tapi juga energi. Dua hal ini sangat berdampak dalam mengerjakan tugas. Seringkali kita jika pekerjaan meningkat, maka kita menambah jam kerja kita. Bahkan kita rela begadang untuk mengerjakan tugas tersebut tanpa sadar kita juga sudah lelah.
Oleh karena itu, untuk fokus dalam mengerjakan sesuatu maka perlunya juga untuk saving energi.Jangan terlalu memaksakan diri yang nantinya akan membuatmu lebih jenuh dalam bekerja. Karena hanya kamu yang tahu batasan kemampuanmu. Jika kamu lelah beristirahatlah sebentar untuk mengurangi efek stres. Dengan beristirahat, kita dapat mempertahankan fokus dalam bekerja dan menjadi lebih produktif.
2. Fokus dengan target yang lebih penting terdahulu
Sering kali kita untuk mengejar produktivitas, kita menjadi banyak mengerjakan tugas tanpa sadar lupa dengan target di awal. Alangkah lebih baiknya kita set target yang lebih penting terdahulu agar fokusnya tidak terbagi-bagi terhadap tugas yang lainnya.
Contohnya seperti ketika tugas baru masuk maka kamu bisa memprioritaskan dengan skala terpenting dari 1-10 yang dapat kamu pilah dengan waktu yang efisien tentunya. Namun penting untuk mencatat bahwa kamu harus bertanggung jawab penuh dengan apa yang kamu sudah rencanakan.
Dengan fokus pada prioritas mu maka kamu akan lebih mudah dalam menyelesaikan tugasmu. Hal ini dapat membantumu untuk lebih fokus juga pada energi dan waktu yang kamu gunakan.
Artikel Terkait :
- Harus Dicoba, Tips Menikmati Weekend dengan Hal yang Positif dan Produktif!
- Ingin Produktif di Usia 24 Tahun? Hindari 6 Hal Negatif Ini
- 6 Zodiak yang Introvert, Lebih Produktif saat Menyendiri
3. Belajar dari Eisenhower Matriks untuk mengenal prioritas jangka panjang
Matriks Eisenhower adalah salah satu metode kerja produktif untuk membantu anda dalam set prioritas anda. Metode ini dicetuskan oleh presiden AS ke-34 yaitu Dwight David Eisenhower.
Berdasarkan Matriks Eisenhower, ia membagi prioritas pekerjaan seperti berikut:
- Penting dan mendesak, do first
- Penting tapi tidak mendesak, do later
- Tidak penting dan mendesak, delegate
- Tidak Penting dan tidak Mendesak, eliminate
Sebagian orang merasa sulit untuk menentukan dari pilihan dari penting dan yang mendesak. Oleh karena itu dari kuadran tersebut kamu dapat memprioritaskan sesuai dengan kebutuhan yang paling penting yang harus anda selesaikan sesegera mungkin. Pekerjaan seperti tidak penting dan mendesak dapat kamu delegasikan ke orang lain dengan tujuan agar anda lebih fokus dengan hal yang lebih penting.
Eisenhower beranggapan bahwa sesuatu yang penting biasanya tidak mendesak dan sesuatu yang mendesak biasanya tidak penting. Setidaknya melalui matriks ini dapat membantumu dalam menggunakan waktu dengan efisien.
4. Hindari multitasking
Kedengarannya terlihat keren bukan? karena dapat membantu kita ketika dituntut dalam mengerjakan tugas dalam satu waktu dan mengerjakan tugas sekaligus secara bersamaan.
Sebenarnya multitasking kurang baik bagi kesehatan otak, seperti yang dilansir dari detik.com dan kurang baik untuk pertahanan memori otak kita.
Multitasking juga menghambat tingkat produktivitas dalam bekerja seperti hasil kerja yang tidak maksimal karena otak hanya fokus pada pada satu hal. Seringkali kita cenderung mengerjakan banyak hal yang membuat working memory pada otak kita yang dapat memicu kesulitan untuk berpikir lebih kreatif.
Oleh karena itu lebih memaksimalkan pekerjaan kita dengan manajemen waktu dan membuat skala prioritas agar mencapai tingkat produktif yang diinginkan.
5. Jauhkan dari segala gangguan
Salah satu alasan mengapa tidak fokus pada pekerjaan adalah sering ter-distract oleh hal lain seperti sosial media yang membuat kecanduan sampai lupa waktu. Padahal tadinya kita sudah merencanakan pekerjaan yang akan dilakukan.
Hal ini menyebabkan kita sering tidak fokus, oleh karena itu jika memang pada jam bekerja maka kita bekerjalah dan mengerjakan tanggung jawab kita. Kamu dapat mematikan ponsel kamu saat bekerja ataupun memberitahu teman bahwa dari jam berapa kamu bekerja. Agar kamu tidak ter-distract saat kamu bekerja.
Hal lain yang membuat kamu terganggu adalah kurangnya kenyamanan seperti tempat kerja. Oleh karena itu penting bagi kamu untuk membuat diri kamu senyaman mungkin seperti merapikan meja kerja agar enak dipandang.
Itulah dia tips yang dapat kamu lakukan untuk tetap produktif dan fokus dalam bekerja. Tips ini dapat kamu implementasikan saat kamu bekerja dan jangan lupa untuk mengerjakan tugas kamu dengan penuh tanggung jawab agar kamu lebih maksima dan efektif dalam bekerja.