SWARA – Bagi saya, hobi adalah wadah aktualisasi diri sekaligus cara sederhana untuk merawat akal sehat. Memang, ada banyak hobi yang cukup menguras kantong. Tapi, kalau kamu cukup pandai membaca peluang, ada pula sejumlah hobi yang bisa dijadikan investasi yang menguntungkan.

 

Salah satu hobi yang bernilai investasi adalah hobi koleksi. Mengoleksi beberapa barang yang unik dianggap menjadi . Beberapa benda koleksi bahkan terkenal bernilai tinggi di mata kolektor. Nah, ini dia hobi koleksi yang bisa jadi investasi yang menggiurkan. Apakah hobimu salah satunya?

 

Artikel terkait: Hobi dan keuangan.

  1. Hobi Filateli, Tidak Cuma Investasi Tapi Bawa Hoki
  2. 5 Cerita Kolektor Barang Unik yang Cukup Menguras Kantong
  3. 4 Cara Tepat Mengalokasikan Gaji untuk Hobi

 

1. Prangko

 

Meski kebiasaan berkirim pesan lewat surat menyurat sudah tergerus teknologi digital, kertas tempel berbentuk segiempat ini masih terus diburu para filatelis. Sebuah seri prangko biasanya dicetak dengan jumlah terbatas. Semakin kuno dan langka sebuah prangko, semakin tinggi pula nilainya. Apalagi jika prangko tersebut mengandung nilai historis.

 

Salah satu prangko paling mahal yang dimiliki Indonesia adalah sebuah prangko zaman Hindia Belanda. Kini, prangko tersebut bernilai sekitar 20 milyar rupiah. Kalau kamu juga punya prangko yang tergolong langka, simpan baik-baik, ya. Siapa tahu, suatu hari akan ada kolektor yang berani menebusnya dengan harga tinggi.

 

2. Uang Kuno

 

Uang adalah benda yang sangat umum kita temui sehari-hari. Saking umumnya, sedikit banget orang yang kepikiran untuk menyimpannya sebagai investasi. Ya, ketika suatu seri uang sudah nggak dicetak lagi, ia akan menjadi benda antik yang diburu kolektor.

 

Sejumlah uang cetakan lama, baik kertas maupun koin, bisa bernilai antara ratusan ribu sampai jutaan rupiah. Yang dicetak terbatas, tentu bakal makin mahal. Makanya, kalau ada uang baru yang diterbitkan, uang yang lama jangan buru-buru ditukar atau dibelanjakan, karena nilainya bisa melonjak berlipat-lipat.

 

3. Piringan hitam

 

Vinyl alias piringan hitam merupakan perekam audio yang diputar menggunakan gramaphone. Vinyl menjadi media pemutar musik yang populer sampai awal tahun 90-an. Sebenarnya, industri piringan hitam itu masih hidup sampai sekarang. Hanya saja, mereka lebih menyasar pasar yang khusus dan terbatas.

 

Jadi, sebenarnya hobi koleksi piringan hitam masih terakomodasi dengan baik. Karena umumnya dicetak terbatas, koleksi album vinyl bisa cepat melejit menjadi investasi bernilai tinggi.

 

4. Komik

 

Saat kamu membaca ini, mudah-mudahan koleksi komikmu belum diloakkan. Koleksi komik tua, terutama cetakan pertama, ternyata bisa bernilai begitu mahal. Salah satu buku komik termahal adalah Action Comics No. 1 yang terbit pada tahun 1938. Nilainya mencapai US$ 1,5 juta atau Rp 20 miliar. Jadi, rawat baik-baik koleksi komikmu agar kelak bisa dijual mahal kepada kolektor.

 

Artikel terkait: Investasi apa yang cocok buatmu?

  1. Kenali Ciri-Ciri Investasi Bodong agar Kamu Tidak Menjadi Korban!
  2. Ingin Berinvestasi? Yuk, Kenali Jenis Investasi Berpajak dan yang Tidak
  3. Menguntungkan tapi Berbahaya, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Ketahui Soal Investasi B…

 

5. Action figure

 

Sampai sekarang, action figure masih terkenal sebagai benda koleksi yang cukup berat di kantong. Nggak heran, soalnya sesosok action figure berkualitas tinggi harganya berkisar antara ratusan ribu sampai jutaan rupiah. Semakin terbatas dan kuno, nilai mereka juga bakal semakin mahal. Salah satu produsen action figure yang punya penggemar fanatik adalah Hot Toys. Nggak heran, figur garapan mereka memang detil banget!

 

Nah, apakah hobi koleksimu termasuk dari koleksi bernilai investasi tinggi yang saya sebutkan tadi? Kalau nggak, kamu mungkin tertarik untuk menekuni salah satunya.