SWARA DARI AMAR BANK – Bosan dengan suasana rumah yang begitu-begitu saja? Mungkin, kamu butuh sesuatu yang menyegarkan hati? Nah, kamu bisa coba gunakan tanaman hias untuk menghadirkan suasana baru di lingkungan rumahmu.

 

Berikut ini 10 jenis tanaman hias yang bisa kamu jadikan sebagai pemanis dan penyegar di lingkungan rumah!

 

Kalkulator Finansial Swara
Hitung segala kebutuhan harian kamu dengan Kalkulator Finansial dari Swara. Mulai dari modal bisnis, biaya pernikahan, renovasi rumah, traveling, hingga pendidikan. Klik Banner untuk Mencoba!

Kaktus Parodia

 

Tanaman hias

 

Bentuknya yang sangat unik, membuat salah satu jenis kaktus ini menjadi favorit di kalangan pecinta tanaman. Kaktus Parodia memiliki beragam jenis warna bunga, seperti kuning, merah, dan pink. Sebaiknya, kamu letakkan tanaman ini yang tidak terlalu terpapar oleh sinar matahari.

 

Sirih Gading

 

Tanaman hias

Tanaman unik nan cantik  ini adalah tanaman merambat yang bisa hidup di tanah mau pun di air.

 

Satu hal uniknya yaitu hanya dengan memetik batangnya dan menancapkannya di media tanam atau pot air, peluangnya untuk berkembang sudah sangat besar. Sebagai tips dan trik, agar tetap tampil cantik, setidaknya kamu mengganti air paling tidak dua atau tiga hari sekali.

 

Lidah Mertua

Tanaman hias

 

Karakteristik daun yang keras seperti karakter sukulen, tegak, dan ujung meruncing adalah karakter utama tanaman hias yang populer disebut dengan Lidah Mertua.

 

Jika kamu tertarik untuk menanam tanaman ini, kamu hanya perlu menyiramnya sekali atau dua kali dalam seminggu. Simpel, kan?

 

Bunga Anggrek

 

Tanaman hias

 

Siapa yang tak kenal dengan Puspa Pesona ini? Tanaman yang sangat terkenal ini memiliki jenis yang sangat banyak, bahkan terdapat 6 ribu jenis. Mulai dari anggrek hitam, anggrek kalajengking, dan masih banyak lagi.

 

Amarilis

Tanaman hias

 

Salah satu jenis bunga yang direkomendasikan sebagai penghias rumah adalah bunga Amarilis. Tanaman yang dapat hidup di dalam maupun luar rumah ini memiliki warna jingga cerah, sehingga mampu menghadirkan suasana ceria di antara hijaunya dedaunan.

 

Bunga Geranium

Tanaman hias

 

Tanaman yang berasal dari benua Afrika ini rasanya sangat cocok tumbuh di Indonesia. Sebab, dengan iklim tropis yang dimiliki Indonesia sangat cocok dengan bunga Geranium ini. Bunga ini juga memiliki beragam jenis warna, mulai dari merah, ungu, putih, dan merah muda.

 

Buah Jeruk Nagami

Tanaman hias

 

Kalau mau coba sesuatu yang unik, mungkin kamu bisa letakkan tanaman buah Jeruk Nagami di dalam rumahmu. Bentuknya yang kecil dan mudah dibawa, membuat tanaman ini sangat cocok dijadikan sebagai hiasan rumah. Terlebih, tanaman ini juga mampu berbuah sepanjang tahun, lho!

 

Teratai

10 Jenis Tanaman Hias yang Bisa Kamu Jadikan Sebagai Pemanis di Lingkungan Rumah!

 

Kalau punya kolam di lingkungan rumahmu, kamu bisa letakkan Teratai di atasnya. Tanaman yang identik dengan agama buddha ini memiliki warna putih atau merah muda yang mampu menyegarkan mata yang melihatnya.

 

Baca juga:

  1. 5 Tips Miliki rumah idaman dengan memilih Arsitek yang tepat
  2. Percantik Rumah Anda dengan 5 DIY Taman Mungil Ini!

 

Lotus

 

Tanaman berikutnya yang masih tumbuh di permukaan air adalah Lotus. Lotus berbeda dengan Teratai, sebab mereka berasal dari spesies yang berbeda pula. Perbedaan yang mencolok adalah bunganya langsung mengapung di atas air, dan tidak memiliki batang seperti Teratai.

 

Sri Rejeki

Warnanya yang hijau kemerah-merahan, mampu menghadirkan suasana tropis sekaligus eksotis dalam satu waktu. Dengan meletakkan tanaman ini di ruang tamu, maka akan muncul kesegaran yang dipancarkan oleh tanaman ini.

 

Itulah tadi 10 jenis tanaman hias yang bisa kamu gunakan sebagai pemanis di lingkungan rumah. Selain mudah untuk merawatnya, kamu juga akan mendapatkan suasana yang unik dan segar di lingkungan rumah. Sudah siap bikin taman makin cantik?