SWARA – Beranjak dewasa, kamu pasti akan melewati fase mencari kerja. Baik saat menjadi seorang fresh graduate atau saat kamu ingin resign dan mencari pengalaman baru.
Dari sekian tahap tes masuk kerja, tahap terakhir yang paling menentukan adalah wawancara. Karena, di sinilah kamu akan berhadapan langsung dengan tim HRD dan calon bosmu secara langsung. Tentunya kamu harus mempersiapkan diri sebaik mungkin. Baik secara fisik, penampilan, dan gestur tubuh saat wawancara.
Saat hari H, pastikan juga bahwa kamu sudah membawa alat-alat ‘tempur’-mu! Kali ini, Tunaiku akan membahas 5 barang yang harus kita persiapkan waktu supaya wawancaramu berjalan lancar, tenang, dan prima. Yuk, dibaca!
Nomor telepon perusahaan atau pewawancara
Jam dan lokasi wawancaramu sudah disepakati. Kamu pun udah bersiap-siap berangkat. Saat di jalan, nggak disangka ada macet luar biasa atau mendadak ada keperluan super genting yang nggak bisa ditinggalkan. Nah, inilah kenapa kamu wajib mengantongi nomor telepon perusahaan atau mereka yang mewawancaramu.
Jika terjadi sesuatu yang tak terhindarkan, kamu bisa langsung menghubungi mereka, memohon keringanan, dan me-reschedule wawancaramu. Jika alasannya tepat dan disampaikan dengan baik, pasti akan dipertimbangkan kok!
Alat tulis
Sepanjang wawancara, pasti deh kamu harus mencatat informasi penting yang enggak cukup didengar sekilas. Atau hal-hal menarik yang sekiranya ingin kamu tanyakan kemudian. Pastikan bahwa pulpen dan pensilnya berfungsi, ya. Jangan sampai malu-maluin karena harus pinjam ke pewawancara.
Hasil print CV
Walaupun kamu sudah mengirimkan resume via e-mail, saat wawancara kamu tetap wajib membawanya dalam bentuk cetak, ya! Dengan membawa resume, kamu menunjukkan bahwa kamu adalah individu yang penuh persiapan. Sebelum membuat resume, baca dulu 6 hal yang harus kamu perhatikan untuk membuat CV.
Buku catatan yang berisikan daftar pertanyaan
Namanya wawancara, pastilah kamu akan dihujani dengan berbagai macam pertanyaan. Dan sebaliknya, kamu pun berhak mengajukan pertanyaan. Supaya enggak kagok, ada baiknya mempersiapkan 5-8 pertanyaan yang relevan. Ingat, pertanyaanmu pun mempengaruhi penilaian, lho.
Lembar referensi
Lembar referensi adalah daftar referensi mengenai nilai profesional dan etika kerjamu. Biasanya, lembar referensi ini ditulis oleh rekan-rekan kerja atau organisasi yang pernah kamu ikuti. Jika sang pewawancara bertanya mengenai lembar referensi, itu pertanda yang baik. Jika kamu memiliki pengalaman yang relevan di bidang pekerjaan yang kamu tuju, jangan segan untuk minta pertolongan membuat referensi. Akan sangat menjadi nilai tambah!
Nah, Kawan Tunaiku, itulah dia 5 barang yang harus kita persiapkan waktu wawancara kerja. Berdasarkan pengalamanmu, apakah 5 hal ini selalu kamu bawa? Jika belum, maka di kesempatan wawancara kerja berikutnya, jangan sampai lupa ya!
Oh iya, kalau sudah kerja nanti jangan terlalu memaksakan diri sampai ngerasa enggak bisa santai, lho! Selamat berburu kantor baru!
Bagaimana artikel yang kamu baca hari ini? Sebelum keluar laman ini, yuk, kenalan dulu sama Tunaiku. Dijamin nggak bakal menyesal. Tunaiku bisa menjadi solusi finansial bagi kebutuhan-kebutuhanmu.