SWARA – Di dunia ini tidak ada satu orang pun yang bisa betahan hidup tanpa adanya interaksi dengan orang lain. Begitu juga yang terjadi pada lingkungan pergaulan. Teman adalah sosok yang bersamamu di sekolah, kuliah, bersama-sama mencari kerja, bersusah payah bertahan di dunia kerja, hingga curhat colongan seputar rumah tangga jika nanti sudah berkeluarga. Maka tidak heran merekalah yang memengaruhi kesuksesanmu nanti.

Setiap teman pasti memiliki sisi positif dan negatif untuk hidupmu. Ada yang mendorongmu untuk maju ke depan, tapi ada juga yang membuatmu jalan di tempat. Pilihlah mereka yang bisa membawa dirimu menuju kesusksesan, bukan sebaliknya. Oleh karena itu, berhati-hatilah dengan 5 tipe teman yang ternyata bisa menghambat kesuksesanmu berikut ini!

 

1. Suka mengeluh

Seakan telah melepaskan beban, dengan bercerita temanmu akan merasa lebih tenang. Namun jika isi dari cerita tadi selalu seputar betapa naasnya hidup, itu sama artinya dengan mengeluh. Mana mungkin kamu akan tinggal diam, bukan? Pasti kamu akan mendengarkan dengan baik, berempati, dan juga memikirkan solusinya, seakan-akan, hal tersebut menimpa pada dirimu. Dari sanalah bebanmu bertambah.

Kawan tunaiku, jika hal demikian selalu terjadi, lama-lama kamu akan menyerap hawa negatif darinya. Bukankah dalam berkawan harusnya saling menebar energi positif untuk bersyukur dan menyemangati?

 

2. Kekanak-kanakkan

Kekanak-kanakkan di sini maksudnya kesadaran pada tahap lebih lanjut untuk menentukan skala prioritas. Misalnya saja geng-mu mengajak hangout saat weekend untuk mengobati stres akibat tekanan kerja. Karena berencana travelling ke luar kota, kalian pun merencanakan hal tersebut jauh-jauh hari. Segala sesuatu telah dipersiapkan.

Namun, tiba-tiba kamu mendapat promosi kenaikan jabatan dari kantor dan harus mengikuti training. Kebetulan waktunya bertabrakan dengan jadwal kalian dan tidak bisa di-reschedule. Sudah jelas kamu lebih memilih untuk training dong! Beberapa teman yang tergolong kekanak-kanakan akan langsung marah kamu batal ikut travelling dengan mereka. Teman semacam ini jelas membuatmu hanya jalan di tempat, seperti mereka saat ini.

 

Artikel terkait: Tipe rekan kantor yang akan kamu temui

  1. Punya Bos Galak atau Teman Kantor Nyebelin? Momen Lebaran Ini Jadi Saat yang Tepat Untuk Memaafkan
  2. Ini 6 Tipe Teman Kantor Berdasarkan Kehidupan Finansial, Kamu Termasuk yang Mana?
  3. 5 Tipe Karyawan Milenial yang Biasanya Ada di Kantor

 

3. Selalu melihat sisi negatif

Biasanya jika kamu dihadapkan dengan suatu pilihan hidup yang cukup berat, tentu kamu butuh restu keluarga dan saran dari teman. Misalnya saat lulus dan dapat tawaran kerja, biasanya kamu bingung antara mengambil atau menolak. Kalo kamu berhadapan dengan teman tipe ketiga ini, dia akan menyarankanmu untuk menolak semata-mata hanya berkaca pada sisi negatifnya.

Teman model ini hanya mampu melihat dari satu sisi. Pandangannya kurang luas untuk melihat sisi lainnya. Padahal, dengan mencoba mengambil tawaran kerja, setidaknya kamu satu tahap lebih maju dari dia karena telah keluar dari zona nyaman. Belum tentu juga dengan menolak, kamu akan mendapat kerja dalam waktu dekat. Dan tidak ada yang tau jika ternyata kamu enjoy dan berkembang dengan pekerjaanmu.

 

4. Tukang kritik

Kritik memang membangun. Tapi kembali lagi, kritikan yang seperti apa, membangun atau untuk menegaskan bahwa temanmu ini adalah sosok sempurna yang jauh dari kritikkan tadi? Contoh sederhana, temanmu bekerja sesuai jurusan sedangkan kamu tidak. Kemudian temanmu terus saja mengkritikmu, bahkan di tengah pergaulan kalian. Dia tidak tahu kalau kamu pasti memiliki alasan tersendiri.

Di dunia kerja tentu kamu mengalami tantangan lebih besar daripada mereka yang sesuai jurusan. Kenapa dia harus menambahi masalahmu dengan mengkritik dan menghakimimu? Hal itu hanya akan membuatmu tidak bersyukur dan menurunkan rasa percaya dirimu. Padahal, rasa percaya diri adalah modal dasar untukmu berusaha meraih kesuksesan.

 

5. Si Manipulatif

Dari asal katanya yaitu ‘manipulasi’, kita udah tahu banget bagaimana sifat teman yang satu ini. Teman yang bersifat manipulatif ini senang sekali memanfaatkan orang lain dan memperdaya mereka untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan.

Contohnya? Mereka dengan senang hati akan berlaku baik-baik di depanmu agar kamu mau melakukan proyek bersama dan akhirnya dia akan mengaku-aku kalau semua proyek ini adalah idenya dan ia mengerjakan ini sendirian. Hmmm…nyebelin, ya? Tipe teman yang seperti ini, mending kamu tendang jauh-jauh.

 

Tetaplah jadi sumber rezeki bagi sesama

Nah, setelah kamu tahu beberapa tipe teman yang dapan menghambat kesuksesanmu ini, yang harus kamu ingat adalah kamu bisa bertemu dengan teman-teman seperti ini di mana pun kamu berada. Bisa di kantor, komunitas, bahkan temanmu dari kecil. Tapi walaupun mereka bukan orang-orang yang bisa membawamu menuju kesuksesan, kamu nggak perlu ikut-ikutan seperti mereka. Tetaplah jadi sumber rezeki bagi orang lain.

Caranya? Gampang banget, kok! Kebetulan saat ini ada program Referral dari Tunaiku. Kamu bisa mendaftar jadi referrer dan nantinya ketika ada temanmu yang mengajukan pinjaman di Tunaiku menggunakan kode referral-mu dan pinjamanannya disetujui, kamu juga kelimpahan rezeki, lho.

 

Artikel terkait: Apa sih program referral itu?

  1. 5 Hal yang Patut Kamu Ketahui Tentang Program Referral Tunaiku
  2. 4 Ragam Teman yang Pantas Kamu Bantu Lewat #BarterRezeki Referral Gamification Tunaiku
  3. Tinggal di Sekitar Jabodetabek, Bisa Jadi Referral Tunaiku?

 

Dengan ikutan program Referral Tunaiku ini, kamu bisa mengantongi Rp 25.000-35.000 per aplikasi yang disetujui oleh Tunaiku. Hmmm…ini baru yang namanya berbagi rezeki dengan sesama dan menjadi teman baik.

 

Kamu bisa langsung mendaftarkan diri dengan klik di sini. Yuk, berbagi rezeki dan jangan menjadi teman yang dapat menghambat kesuksesan orang lain.