SWARA– “Kalau mau dapat nomor antrean, ya harus datang dari Subuh. Pasti ngantri banget!”
Inilah informasi yang saya dapatkan setelah baca-baca blog tentang pengalaman daftar e-paspor di imigrasi. Saya yang berencana bikin e-paspor untuk ke Jepang pun jadi was-was.
Gawat juga nih kalau saya harus bolak-balik imigrasi karena nggak dapat nomor antrean. Atau dapat nomor paling akhir dan harus mengantri berjam-jam.
Maklum, saat itu setiap imigrasi punya kuota pendaftar setiap harinya. Saking parnonya, akhirnya datang ke Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat jam 03.30 WIB, deh, he-he-he. Demi dapat e-paspor, nggak peduli harus berangkat pagi buta untuk antre secara manual.
Dugaan saya nggak meleset, pendaftar lain juga datang sejak subuh dengan alasan yang sama. Takut nggak dapat nomor antrean dan nggak mau antre lama. Jadi dibela-belain datang dari awal atau nitip antrean ke orang lain.
Untungnya baru-baru ini saya diberitahu sebuah info oleh teman saya kalau sekarang ambil nomor antrean bikin paspor bisa via WhatsApp.
Ya, Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat punya terobosan baru nih, namanya adalah Layanan Antrian via WhatsApp atau disingkat menjadi LAW. Sistem pendaftaran nomor antrean dengan WhatsApp ini mulai berlaku sejak 14 Juli 2017 lalu.
Sebelumnya, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam juga menerapkan kebijakan yang sama mulai tanggal 19 Juni 2017. Keuntungannya, kamu nggak perlu datang dari subuh lagi dan terhindar dari praktek percaloan nomor antrean. Wah, coba dari dulu ya, saya kan nggak perlu datang dari pagi buta buat dapat nomor antrean, he-he-he.
Namun, inovasi ini memang patut diacungi jempol, karena pendaftaran lebih enak dengan memakai smartphone. Di era digital seperti sekarang, semua memang harus lebih praktis, cepat, dan transparan. Lalu, gimana cara mengambil nomor antrean bikin paspor via WhatsApp?
1. Kirimkan data diri
Kamu cuma perlu mengirimkan data berupa nama, tanggal lahir dengan format ddmmyyyy serta tanggal antrean. Formatnya adalah #Nama#TanggalLahir#TanggalKedatangan. Kamu bisa melihat contohnya di bawah ini!
#Siska#25071984#31072017
Lalu kirimkan ke nomor WhatsApp Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat yaitu ke nomor 081299004406.
Jika kamu ingin mengajukan paspor di Imigrasi Kelas I Khusus Batam, kirimkan ke nomor 0822 8886 2017 atau 0822 8882 2017 pada pukul 07.30 hingga pukul 10.00 WIB. Formatnya:
Nama#Tgl.Lahir#Alamat+Foto e-ktp.
Artikel terkait: Tips untuk menghabiskan liburan
- Lebih Baik Tukar Rupiah ke Mata Uang Asing di Indonesia atau Luar Negeri?
- 7 Film Keluarga yang Wajib Kamu Tonton Saat Liburan
- Sisa Cuti Habis, Bisa Liburan Murah ala ‘One Day Trip’
2. Tunggu balasan nomor antrean
Setelah itu, kamu akan mendapatkan balasan chat WA dari imigrasi yang meminta konfirmasi nomor WA, nama, tanggal lahir, dan tanggal antrean atau kedatangan. Misalnya, dapat dilihat pada contoh di bawah ini.
Nomor WA: 085647XXX Nama: SISKA Tgl Lahir: 25-07-1984 Tgl Layanan: 31-07-2017
Kalau kamu sudah yakin dengan data yang kamu kirimkan benar, bisa segera membalas pesan WA tersebut. Kirimkan kode persetujuan 00002681 jika sudah mantap dengan data yang kamu kirimkan sebelumnya.
3. Mendapatkan kode pemesanan
Setelah mengirimkan kode persetujuan, akan ada info kalau permintaanmu telah dikonfirmasi. Kamu akan mendapatkan kode pemesanan berupa nama, kode pemesanan antrean, dan tanggal kamu harus datang ke imigrasi.
Kalau ternyata ada kepentingan mendadak, kamu bisa melakukan pembatalan kok. Kamu hanya perlu mengirimkan #batal ke nomor tersebut.
4. Datang ke kantor imigrasi
Setelah itu, tinggal datang ke kantor imigrasi sesuai dengan tanggal yang tercantum pada kode pemesanaan. Nanti, tunjukkan kode konfirmasi kepada petugas ya.
Kamu juga perlu membawa berkas yang dibutuhkan baik asli maupun photocopy (ukuran A4 tanpa dipotong), seperti KTP, ijazah terakhir, KK, buku nikah bagi pasangan, surat rekomendasi kantor (optional) dan akta kelahiran. Semuanya bawa yang asli juga ya. Jangan lupa untuk membawa meterai 6000 ribu.
Artikel terkait: Info dokumen dan birokrasi lainnya
- 5 Alasan Kamu Harus Punya e-Toll Sebelum Akhir Tahun Ini
- Jangan Sampai Kamu Lewatkan 5 Hal Ini Ketika Membuat SKCK!
- Dirjen Pajak Keluarkan Kartu “Sakti”: NPWP hingga Kartu Kredit dalam Satu Kartu
Catatan penting! Kamu wajib datang 30 menit sebelum jadwal pelayananmu. Tentu lebih enak dong, daripada datang dari subuh. Dengan sistem LAW, semua lebih efisien dan cepat kok pelayanannya.
Kode pemesanan ini hanya berlaku sesuai dengan tanggal yang tercantum pada kode konfirmasi. Kalau nggak bisa datang ke imigrasi sesuai jadwal, maka harus melakukan pendaftaran ulang.
Inilah kemudahan yang ditawarkan untuk mengurus pembuatan paspor di Imigrasi Kelas I Jakarta Pusat dan Imigrasi Kelas I Khusus Batam. Selamat mencoba dan semoga lolos pengajua paspornya ya!
Oh ya, buat kamu yang sedang punya kebutuhan mendesak tapi tabungan nggak mencukupi, saya punya info pinjaman tunai yang nggak ribet dan aman, yaitu pinjaman KTA dari Tunaiku.
Jadi, mau pinjam uang tunai tanpa agunan, tanpa kartu kredit? Yuk, langsung ajukan pinjaman kamu di sini!
DEWI AYU NURJANAH