SWARA – Berkembangnya teknologi informasi semakin memudahkan seseorang dalam memperoleh segala informasi di luaran sana tanpa batas. Hal ini juga mempengaruhi kebiasaan manusia, mempunyai akun media sosial bukan lagi hanya sebagai hiburan namun sudah menjadi suatu kebutuhan.
Beragam tujuan orang menggunakan media sosial, mulai dari iseng semata, menunjukkan eksistensi, ingin mencari perhatian, hingga untuk mencari uang. Tidak adanya batasan dan aturan dalam menggunakan media sosial tak jarang membuat seseorang membagikan hal yang bersifat pribadi.
Tidak hanya mereka yang belum menikah, curhat berlebihan juga dilakukan oleh pasangan suami istri. Hal ini kemudian memicu pertengkaran tidak berkesudahan yang berakhir di perceraian. Berikut beberapa hal yang menyebabkan keutuhan rumah tangga terganggu.
1. Waktu terlalu banyak untuk medsos
Kebiasaan memainkan media sosial sering dilakukan setiap saat oleh semua orang. Waktu bersama keluarga yang harusnya menjadi prioritas kamu terbuang ketika kamu disibukkan dengan media sosial.
Kamu melupakan orang-orang di sekitar dan kurang perhatian terhadap pasangan karena sibuk bermain di dalam media sosial. Kurangnya perhatian ini akan mengakibatkan tidak adanya komunikasi dan keakraban yang dapat memicu rasa ketidaknyamanan pasangamu, bahkan bisa sampai terjadi pertengkaran.
2. Berbagi privasi
Dalam menjalani kehidupan berumah tangga tentu kamu akan menghadapi beragam permasalahan. Terkadang kamu merasa bingung harus mencurahkan permasalahan tersebut kepada siapa, sehingga kamu akan menuliskannya di media sosial. Berbeda dengan berbincang langsung, bahasa tulisan cenderung multitafsir tergantung pemahaman masing-masing orang yang membaca.
Jika curhatan kita tersebut dibaca oleh orang yang bersangkutan atau pasangan kita dengan cara pandang yang berbeda, tentu bukannya penyelesaian yang didapat tapi masalah malah bertambah runyam. Selesaikan permasalahan dengan komunikasi yang baik dengan bertatap muka langsung, berbagi pendapat dan persepsi masing-masing. Jangan buat apa yang belum jelas menjadi tambah kabur dengan curhat-curhat yang hanya memuaskan hati sesaat namun berdampak panjang.
Daripada kamu posting curhatan yang bersifat pribadi di medsos, lebih baik lakukan berbagai kegiatan bermanfaat yang bisa bikin rezeki kamu makin lancar, Kawan Tunaiku!
(Artikel terkait: 5 Cara Makin Pintar dan Berpenghasilan Pakai Internet)
3. Kecemburuan
Pasangan suami istri yang rajin menggunakan media sosial, sibuk memegang gadget masing-masing, update status, upload foto, dan berkomentar sana sini akan menyulut api kecemburuan. Saling curiga dan tidak percaya pun akan dirasakan pasangamu. Saat kamu lebih sering meghabiskan waktu untuk mengetik, tentu pasangan kamu ingin tahu apa yang sedang kamu kerjakan dan melakukan komunikasi dengan siapa.
4. Memicu perselingkuhan
Dengan media sosial yang telah mencakup berbagai informasi, tentu akan sangat mudah untuk mengetahui, memeriksa kondisi kehidupan mantanmu. Mungkin awalnya kamu hanya merasa penasaran kabar sang mantan. namun seiring komunikasi yang intens akan memunculkan kembali kenangan masa lalu yang akhirnya menjurus ke perselingkuhan.
Bahkan berkenalan dengan orang baru yang belum pernah dikenal sebelumnya juga dapat memicu terjadinya perselingkuhan. Obrolan dalam hubungan baru di dunia maya bisa membuat seseorang merasa menemukan sesuatu yang baru sehingga sangat mungkin ia akan mengabaikan pasangannya.
5. Membandingkan hubungan dengan pasangan lain
Di media sosial, kamu akan mengetahui segala hal yang dibagikan oleh teman kamu, termasuk urusan rumah tangga. Kamu bisa melihat apa saja yang baru mereka makan, beli, atau foto liburan terbaru mereka. Hal tersebut memungkinkan kamu menjadi iri dan membandingkan keadaan rumah tangga kamu dengan rumah tangga teman-teman. Padahal rezeki itu pasti sudah ada yang atur, kan?
Menganggap pasangan tersebut lebih bahagia, lebih harmonis dan memaksakan pasangan untuk melakukan seperti apa yang pasangan tersebut lakukan hanya akan memicu pertengkaran. Anda harus menjalani dengan sabar apapun yang terjadi dalam rumah tangga Anda. Perbanyak bersyukur atas apa yang Anda dan pasangan miliki selama ini.
(Artikel terkait: 5 Cara Logis yang Membuktikan Bahwa Pintu Rezeki Terbuka Lebar Setelah Menikah)