SWARA – Perkembangan zaman yang semakin canggih telah memunculkan jenis investasi baru agar bisa kaya. Saat ini sudah banyak yang menginvestasikan uang untuk membeli saham, reksadana, serta emas. Banyak pula yang mulai berburu barang mewah untuk kemudian dijual kembali. Pasti kamu sering mendengar kalau selebriti Tanah Air pamer barang branded?

 

Untuk sepasang kacamata, jam, serta tas bahkan bisa berharga miliaran Rupiah. Hal tersebut dikarenakan statusnya yang diproduksi dalam jumlah terbatas. Namun, perlu hati-hati pula. Jangan sampai seperti Angela Lee yang justru salah langkah dan berujung bangkrut. Inilah barang mewah yang bisa kamu jadikan instrumen untuk investasi seperti dilansir dari MoneySmart.

 

1. Dress atau suit

Saat ini, dress atau suit tengah diincar oleh banyak orang, lho. Khususnya yang selama ini menjadi pecinta dunia fashion. Namun, kamu mesti tahu dulu seluk-beluk barang branded. Mana-mana saja barang yang ketika dijual kembali bisa melonjak. Usahakan selalu tandai barang yang peminatnya banyak, tapi jumlahnya sangat terbatas.

 

Baik gaun maupun setelan jas yang memiliki label edisi khusus juga potensial dijadikan investasi. Harga jual kembalinya bahkan bisa 10 kali lipat dari harga beli di awal. Beberapa merek terkenal yang sering diincar antara lain Hugo Boss, Burberry, Fendi, Dior, Gucci, Givenchy, Versace, Armani, dan sebagainya.

 

2. Sepatu

Barang mewah lainnya yang bisa dijadikan investasi adalah sepatu. Kalau saat ini kamu punya sepatu dengan brand ternama, manfaatkan untuk investasi. Bisa jadi dalam kurun waktu 2 tahun, atau tahun-tahun selanjutnya bisa melonjak. Tentu untuk mengetahui lonjakan harga perlu mengamati tren sepatu yang beredar. Biasanya, dipromosikan oleh selebriti.

 

Orang yang menyukai merek tertentu, pasti tidak akan berpikir panjang ketika menggelontorkan uang untuk beli barang branded. Tidak terkecuali untuk barang berupa sepatu. Beberapa merek yang terkenal dan punya banyak peminat adalah Louis Vuitton, Gucci, Valentino, Yeezy, Nike, Adidas, Air Jordan, serta Christian Louboutin.

 

3. Perhiasan

Cukup banyak artis yang turut mempopulerkan beragam perhiasan. Soalnya bisa diinvestasikan. Bukan hanya untuk wanita, tetapi pria juga boleh berinvestasi perhiasan. Berdasarkan perhiasan yang banyak dicari, tidak hanya dalam bentuk emas. Bahkan perhiasan yang berbahan perak dan batu mulia pun banyak peminatnya.

 

Soalnya unik dan keberadaannya cukup langka. Apalagi ketika ada selebriti dan keluarga kerajaan yang lagi naik daun turut mempopulerkannya. Pasti harganya langsung meroket tajam. Beberapa merek yang terkenal untuk barang berupa perhiasan adalah Tiffany & Co., Cartier, Frank & Co.. Lainnya bisa kamu temukan via akun media sosial para influencer.

 

4. Jam Tangan

Wajar tidak jika harga jam sampai miliaran Rupiah? Sebetulnya sangat wajar. Apalagi jika yang pakai adalah artis ternama. Katakanlah yang pakai itu G-Dragon. Begitu leader Big Bang tersebut pakai dan pamer di Instagram, pasti banyak yang mau. Soalnya jumlah fans beratnya cukup banyak dari berbagai belahan dunia.

Begitu pula ketika keluarga kerajaan mengenakan jam tangan bermerek khusus. Pasti langsung banyak yang mencari. Contoh merek yang terkenal antara lain Hublot, Philippe, Constantin, Rolex, Vacheron, Patek, dan sebagainya.

 

5. Tas

Merek Louis Vuitton dan Hermes cukup nge-tren akhir-akhir ini. Artis Indonesia pun banyak yang turut mengenakannya. Beberapa merek yang terkenal antara lain Louis Vuitton, Prada, Fendi dan Chanel, Gucci, Hermes, dan lainnya. Harga jual kembali bisa mencapai miliaran Rupiah.

 

Nah, itulah kelima jenis barang mewah yang bisa kamu jadikan investasi. Tentu sebelum berinvestasi, sesuaikan dulu dengan bujet yang kamu miliki. Lalu sering-sering mencermati tren untuk barang tertentu di media sosial. Biar uang besar yang kamu gelontorkan tidak sia-sia. Apalagi sampai bangkrut gara-gara hanya sekadar ikut-ikutan investasi.

 

Yuk, ajukan pinjaman tanpa agunan, tanpa kartu kreditmu sekarang juga! Hanya dengan modal KTP, kamu sudah bisa pinjam uang tunai sampai Rp20 juta, lho. Tertarik? Ajukan pinjamanmu di sini!