SWARA – Kini, bersantai nggak hanya ditemani oleh secangkir kopi. Lebih dari itu, kafe dengan desain unik pun menjadi incaran. Nah, di Surabaya, kafe dengan sajian kopi nikmat dan desain interior unik juga bisa dibilang sangat populer. Nggak percaya? Yuk, hunting foto-foto cantik sambil ditemani secangkir kopi di coffee shop Instagramable Surabaya berikut ini.

 

Artikel Terkait: Cari Tahu Surabaya di Artikel Berikut!

  1. Ini Rekomendasi Klinik Surabaya untuk Melahirkan dengan Teknik Gentle Birth
  2. 10 Rekomendasi Penyewaan Mobil di Surabaya
  3. Intip Biaya Persalinan di 5 Rumah Sakit di Surabaya

 

1 . Historica

Kafe yang berlokasi di Jl. Sumatera 40 ini sudah lama jadi tempat nongkrong pecinta kopi. Bernuansa klasik, hampir seluruh sudut ruangnya didominasi warna cokelat, hitam, dan putih. Letaknya ada di Society Compleks dan dikelilingi deretan tempat makan yang nyaman. Harga mulai dari Rp20 ribu sampai Rp53 ribu.

 

Namun, jangan menunggu buku menu diantarkan salah satu waiter, ya. Pasalnya, semua aktivitas pemesanan dilakukan di depan meja kasir. Satu menu yang saya sarankan, jangan lewatkan Egg Benedict untuk menu sarapan. Coffee shop ini buka dari pukul 07.00 sampai pukul 23.00 WIB.

 

2. Pallacio Coffee Bar

Kalau kamu menginginkan suasana santai dan romantis, coba datang ke Palacio Coffee Bar. Selain Instagenic, suasana romantis bisa bikin kamu betah berlama-lama ngopi di sini. Pas untuk kamu yang ingin mengabadikan momen kebersamaan sambil dipayungi desain arsitektur syahdu. Kafe ini ada di Jl. Nginden Semolo, Sukolilo, Surabaya.

 

3. Calibre Coffee Rooster

Di sini kamu nggak hanya memperoleh racikan kopi dari barista profesional, melainkan juga desain interior yang memanjakan. Ditambah, koleksi mesin-mesin kopi yang menyambut kamu di meja utama. Jangan takut untuk mengeksplorasi ruangannya, ya. Soalnya, setiap sudut kafe ini bisa menambah kreativitas fotografimu. Lokasinya nggak jauh dari Grand City Mall. Kunjungi setiap hari hari Minggu sampai Kamis dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB. Oh ya, di hari Jumat dan Sabtu, kafe ini buka sampai pukul 23.00 WIB.

 

4. Kabinet Coffee

Nggak hanya sekadar ngopi, di sini kamu juga dapat pengetahuan baru soal membedakan biji kopi berkualitas. Ada pula alat kopi lengkap sebagai salah satu keunggulan interior yang menarik bagi para coffee lovers. Kamu bisa menikmatinya di lantai pertama ruangan pertunjukan kopi dan laboratoriumnya, sedangkan di lantai dua kamu bisa bersantai di kafe dengan desain interior kekinian. Lokasinya ada di Pakuwon Square Blok AK2 No. 26, Jl. Mayjen Yono Soewoyo, Jawa Timur.

 

Artikel Terkait: Buat Kamu Beauty Enthusiast di Surabaya

  1. Mau Serius Belajar Make Up?Ini Rekomendasi Sekolah Make Up Terbaik di Surabaya
  2. 5 Klinik Kecantikan Terbaik di Surabaya yang Bikin Wajah Makin Bersinar
  3. 5 Butik Desainer Busana Muslim Ternama Ini Bisa Kamu Temui di Surabaya!

 

5. Communal Coffee & Eatery

Nikmati secangkir kopi dengan desain interior unik di tempat ini. Di lantai pertama kamu akan dimanjakan mural keren di salah satu sudut dindingnya. Selain dinding mural, kamu juga bisa berfoto ria di salah satu dinding hijau yang kelihatan sangat epik dengan gaya apa saja. Di lantai duanya, silakan memanjakan diri dengan bersantai dan melihat pemandangan indah. Lokasinya ada di Jl. Kertajaya Indah Tengah No. 24, Mulyorejo, Jawa Timur.

 

Itulah lima rekomendasi kafe yang nggak hanya asyik untuk ngopi dan bersantai, melainkan juga bisa kamu jadikan lokasi berburu foto cantik. Hitung-hitung meramaikan laman Instagram-mu.

 

Dapatkan kredit tanpa agunanmu sekarang juga hanya di Tunaiku. Klik di sini untuk ajukan pinjaman sebesar Rp2-20 juta rupiah dengan waktu angsuran 6-20 bulan!

 

 


HENDRATANU WIJAYA    HENDRATANU WIJAYA