SWARA – Selain saham, reksa dana atau properti, investasi lahan kosong juga layak kamu coba, lho. Pasalnya, jenis investasi ini nggak memerlukan pengawasan ketat seperti saham dan reksa dana. Selain itu, biaya perawatannya pun nggak semahal investasi di bidang properti.

 

Mengingat luas lahan tidak berubah sementara populasi masyarakat semakin meningkat, tidak bisa dimungkiri jenis investasi ini akan sangat menguntungkanmu di masa depan. Namun sebelum memulainya, ketahuilah terlebih dahulu cara memilih lahan kosong yang tepat untuk dijadikan modal investasi. Simak 5 kiatnya berikut ini, ya!

 

Artikel Terkait: Kenali Investasi Reksa Dana

  1. Biar Nggak Rugi, Yuk, Kenali Investasi Reksa Dana dan Cara Perhitungannya
  2. Berinvestasi Reksa Dana, 4 Jenis Biaya Ini Wajib Kamu Ketahui!
  3. Jenis Investasi Reksa Dana yang Paling Disukai Para Millenials

 

1. Siapkan bujet investasi

Sebelum berinvestasi, pahami dulu bujet investasi yang harus kamu siapkan. Biasanya, lahan di lokasi strategis memiliki harga yang lebih tinggi. Namun jika bujetmu terbatas, jangan khawatir; terkadang lahan yang tidak strategis dan berada di lokasi kurang populer justru dilirik oleh pengembang, lho. Lihat saja daerah Sentul yang dulunya adalah kawasan gunung dan hutan; dengan harga lahan yang relatif murah, kawasan Sentul justru dilirik oleh pengembang dan diubah menjadi tempat rekreasi nan mewah.

 

Oleh karena itu, jangan terlalu memaksakan diri untuk membeli lahan yang harganya tidak sesuai dengan bujetmu, ya!

 

2. Cari kawasan yang memiliki prospek positif

Selayaknya investasi properti, kamu pun perlu mempertimbangkan daerah suasana kawasannya. Jika ingin keuntunganmu melesat cepat, cobalah membeli lahan kosong di tepi jalan atau tengah kota. Jika bujetmu terbatas, kamu juga bisa kok, membeli lahan di daerah pinggiran kota.

 

Faktanya, lokasi lahan yang tepat dan strategis akan lebih mudah dikelola. Kamu bahkan bisa memanfaatkannya sebagai lokasi usaha atau lahan parkir!

 

Artikel terkait: Tips Berinvestasi Properti

  1. Tertarik Melakukan Investasi Apartemen? Perhatikan 7 Hal Ini!
  2. Tertarik Berbisnis Properti? Cermati 6 Hal Ini Sebelum Berinvestasi
  3. Ini Dia Kisaran Harga Rumah 2 Lantai di Jabodetabek

 

3. Pertimbangkan tata kotanya

Sebelum membeli lahan, pastikan kamu tahu rencana tata kotanya! Jangan sampai kamu membeli lahan yang nantinya akan digunakan oleh pemerintah kota.

 

4. Periksa kelengkapan dokumennya

Sebelum memutuskan untuk membeli lahan kosong, cek dulu kelengkapan dokumennya. Jangan sampai lahan yang kamu beli sedang terlibat dalam sengketa dengan pihak lain, ya! Pastikan pula batas-batas tanahnya jelas dan memiliki sertifikat atas nama penjual langsungnya.

 

Selain itu, kamu juga harus mengecek status tanahnya; dengan kata lain, pastikan Hak Guna Bangunan (HGB) dan Hak Guna Usaha (HGU) lahan tersebut masih berlaku. Kalau perlu, gunakan jasa notaris atau lakukan pengecekan langsung di kelurahan setempat.

 

5. Amankan lahan kosongmu

Jika sudah membeli lahan kosong, segeralah mendirikan pembatas atau pagar untuk mengamankannya. Hal ini wajib dilakukan untuk mencegah pihak lain menggunakannya tanpa seizinmu.

 

CTA1

 

 

 

 

Nah, itulah 5 kiat yang bisa kamu terapkan sebelum memilih lahan kosong sebagai bentuk investasimu. Selamat mencoba!

 

Ajukan pinjaman uang tanpa agunan, tanpa kartu kredit hanya di Tunaiku sekarang juga!
Pinjaman dari 2-15 juta yang dapat diangsur mulai 6-15 bulan.


NOBERTA JEANIENOBERTA JEANIE