SWARA – Teknologi smartphone yang semakin canggih pada masa sekarang ini sayangnya tidak dibarengi dengan panjangnya masa hidup baterai. Fitur-fitur yang ditawarkan sangat beragam namun sayangnya hanya dapat dinikmati dalam waktu yang tidak lama.

 

Kadang kala kita merasa geram karena baterai smartphone cepat sekali habis padahal baru saja diisi ulang. Hal ini dapat disiasati dengan berbagai kiat yakni pemilihan tema, pembersihan aplikasi background, menjaga suhu dan dengan bantuan aplikasi penghemat baterai.

 

1. Gunakan tema dengan warna segelap mungkin

Untuk smartphone yang telah menggunakan teknologi AMOLED display, tema bernada gelap merupakan pilihan yang paling baik untuk menghemat baterai. Teknologi ini sudah sangat banyak digunakan di smartphone android walaupun iPhone masih belum menerapkannya.

 

Dengan display ini, semakin sedikit cahaya yang dipancarkan dari layar berarti semakin sedikit baterai yang terpakai. Hal ini disebabkan karena masing-masing pixel dari layar tersebut menggunakan energi dari baterai secara independen untuk memancarkan cahaya dan warna. Dengan kata lain, menggunakan lebih banyak pixel berwarna hitam akan meminimalkan penggunaan energi yang tersimpan pada baterai.

 

Artikel terkait: Tips untuk Smartphone

 

2. Jagalah suhu smartphone tetap dingin

Smartphone pada umumnya menggunakan baterai berjenis Lithium-Ion. Baterai jenis ini akan melepaskan energi dengan laju yang lebih jepat jika suhunya terlalu panas. Bahkan lebih buruk lagi, dapat memperpendek usia maksimum baterai dari waktu ke waktu. Untuk menghindari ini, sebisa mungkin hindari membawa smartphone dalam saku baju atau celana yang ketat karena akan menginduksi panas pada baterai. Meletakkan smartphone di bawah paparan sinar matahari langsung atau di dalam mobil yang terpanggang seharian juga sebaiknya dihindari.

 

3. Gunakan aplikasi penghemat baterai

Kini, telah banyak aplikasi penghemat baterai yang bisa diunduh dari Google Playstore bagi pengguna smartphone Android. Salah satu contoh yang layak direkomendasikan adalah Snapdragon BatteryGuru. Aplikasi ini dibuat oleh perusahaan prosesor smartphone raksasa, Qualcomm.

 

BatteryGuru bekerja dengan mempelajari dan merekam pola kebiasaan penggunaan aplikasi smartphone kita, kemudian menyesuaikan fitur-fitur di dalamnya untuk mengoptimalkan pemakaian baterai. Untuk iPhone memang belum ada yang menyamai aplikasi ini, tapi ada juga beberapa yang mirip yang bisa digunakan untuk menghindari pemborosan baterai.

 

4. Rajin-rajinlah membersihkan aplikasi tak terpakai

Walaupun tidak sedang aktif digunakan, aplikasi smartphone akan tetap berjalan sebagai background apps dan secara perlahan akan menyedot energi baterai. Pada sistem Android, aplikasi tersebut tetap berjalan agar pengguna dapat mengakses beberapa aplikasi sekaligus. Namun, jika tidak terlalu digunakan, membiarkan aplikasi tetap berjalan di background akan sia-sia.

 

Untuk menutup background apps secara serentak, bukalah menu “Pengaturan” (Setting) dan temukan submenu “Aplikasi” (Application) di dalamnya. Langkah selanjutnya, pilihlah “Manage Application” atau “Running”. Disitu akan muncul daftar aplikasi yang kita buka dan dari daftar aplikasi tersebut, pilihlah semua aplikasi yang tidak sedang terpakai, kemudian klik “Force Stop” atau “Stop”.

 

iPhone tidak menyediakan pelayanan multitasking seperti Android di atas, tetapi pada dasarnya kedua smartphone tersebut memiliki prinsip yang sama yaitu: Aplikasi yang tidak terpakai akan mengonsumsi energi baterai secara lambat tetapi pasti.

 

Untuk iPhone, tekan tombol “Home”  sebanyak dua kali berturut-turut dengan cepat sehingga muncul tampilan daftar aplikasi yang sedang terbuka. Lalu, klik dan tahan beberapa detik pada salah satu aplikasi sehingga daftar tersebut bergoyang-goyang. Dengan mudah, kita dapat menutup aplikasi tak terpakai dengan klik tanda minus berwarna merah.

 

Artikel terkait: Teknologi

 

Nah, setelah mengetahui berbagai tips menghemat baterai smartphone-mu, jangan lupa dicoba, ya. Jadi kamu nggak perlu lagi takut kehabisan baterai ketika lagi diperlukan. Selamat mencoba, Kawan Tunaiku!

 

Selagi kamu di sini…

Kami punya informasi singkat yang sayang sekali dilewatkan. Sudahkah kamu tahu tentang Tunaiku? Tunaiku merupakan pinjaman cepat, mudah, tanpa agunan, tanpa kartu kredit. Tunaiku bisa jadi solusi finansial bagi kebutuhan-kebutuhanmu. Kebutuhan dadakan? Atau, butuh tambahan dana untuk kebutuhan tertentu? Kamu bisa ajukan Tunaiku!

Nggak mau ribet dan nggak pakai lama ajukan pinjaman? Klik di sini.